Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita TerbaruObjek Wisata Bendungan Gerak Bojonegoro Jawa Timur

Objek Wisata Bendungan Gerak Bojonegoro Jawa Timur

Bendungan Gerak Bojonegoro Jawa Timur tak hanya berfungsi sebagai irigasi persawahan maupun pembangkit tenaga listrik untuk masyarakat sekitar.

Pasalnya bendungan tersebut juga dapat menjadi salah satu objek wisata di Bojonegoro yang hits dan menarik pengunjung.

Memang di negara Indonesia tersedia begitu banyak bendungan dengan skala besar.

Bahkan terhitung jumlah bendungan yang ada di Indonesia ada sekitar 300 an.

Adapun bendungan tersebut mulai dari skala sedang, kecil bahkan hingga skala besar sekalipun.

Sementara itu bendungan yang ada di tanah air tersebar di seluruh provinsi di negara Indonesia.

Seiring berjalannya waktu, pihak pemerintah terus membangun lebih banyak bendungan.

Keberadaan bendungan bisa masyarakat manfaatkan untuk irigasi persawahan sampai wisata sekalipun.

Bagi wisatawan yang tertarik berkunjung ke tempat wisata di Kabupaten Bojonegoro ini, simak informasi selengkapnya.

Informasi Objek Wisata Bendungan Gerak Bojonegoro Jawa Timur

Destinasi wisata Bendungan Gerak Bojonegoro beralamat di desa Ngringinrejo tepatnya Kalitidu, Kec. Trucuk Bojonegoro Jawa Timur.

Agar bisa tiba ke wisata satu ini, pengunjung dapat mengendarai kendaraan pribadi ataupun transportasi umum.

Akan tetapi ada baiknya wisatawan bisa berkunjung ke Bendungan Gerak dengan kendaraan pribadi.

Hal ini bertujuan agar pengunjung lebih mudah berwisata ke Bendungan Gerak.

Selain itu ada baiknya wisatawan menggunakan aplikasi Google Maps agar dapat menjangkau Bendungan Gerak lebih mudah.

Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional Bendungan Gerak

Kalau tertarik berkunjung ke Bendungan Gerak, wisatawan harus membayar biaya tiket masuknya.

Adapun harga tiket masuk menuju Bendungan Gerak yakni sebesar Rp 11 ribu untuk satu orangnya.

Jika Anda tertarik berwisata ke Bendungan Gerak, jam operasional wisata tersebut buka sejak pagi sampai malam hari.

Akan tetapi saat berkunjung di hari libur, ada baiknya Anda datang di pagi hari supaya tidak terlalu ramai pengunjung lainnya.

Fasilitas yang Tersedia di Bendungan Gerak

Ada banyak fasilitas yang ada di Bendungan Gerak Bojonegoro untuk pengunjung nikmati selama berlibur.

Salah satu fasilitas yang tersedia yaitu pemandangan di sekitarnya sangatlah menakjubkan apalagi saat sore hari.

Bagi para pengunjung, biasanya datang saat hari libur atau di akhir pekan.

Apalagi jika debit air sungai yang ada di sini tidak terlalu banyak, maka wisatawan bisa duduk bersantai di bawah Bendungan seraya menikmati cemilan.

Tak hanya itu, tersedia pula warung di sekitar Bendungan Gerak yang dibangun oleh masyarakat sekitar.

Mereka berjualan bermacam minuman maupun makanan seperti bakso, mie ayam, makanan kecil da lainnya.

Daya Tarik yang Ada di Bendungan Gerak

Seperti destinasi wisata lainnya, di Bendungan Gerak tentu saja mempunyai daya tarik tersendiri untuk menggaet pengunjung.

Adapun daya tarik di wisata tersebut antara lain:

Sungai Bengawan Solo yang Terbelah

Daya tarik pertama yang bisa pengunjung lihat saat berkunjung ke Bendungan Gerak yakni keunikannya membelah Sungai Bengawan Solo.

Tentu saja hal tersebut memberikan rasa penasaran untuk wisatawan agar dapat menikmati suasana di sekitarnya.

Bendungan yang Multifungsi

Bukan itu saja, Bendungan Gerak juga kerap orang sebut sebagai bendungan yang multifungsi.

Pasalnya bendungan tersebut bisa berguna untuk irigasi, kebutuhan rumah tangga, pengendali banjir, penyediaan air baku dan lainnya.

Wajar saja jika pembangunan bendungan tersebut sampai memakan dana sebesar Rp 351 miliar.

Bendungan Mampu Menampung Air Sampai 13 Juta Kubik

Hal menarik lainnya adalah bendungan di sini memiliki daya tampungan sepanjang 50 km dan membuatnya bisa menampung air sampai 13 juta kubik.

Lewat bendungan inilah, petani yang ada di bantaran sungai Bengawan Solo dapat meningkatkan produktivitas pertaniannya.

Itulah sekilas informasi seputar objek wisata Bendungan Gerak di Kabupaten Bojonegoro Provinsi Jawa Timur. (Deni/R4/HR-Online)

pkl jalan banda

Ratusan Personel Gabungan Satpol PP Tertibkan PKL di Jalan Banda Bandung

harapanrakyat.com - Personel gabungan Satpol PP Kota Bandung dan Satpol PP Jawa Barat menertibkan sejumlah PKL di kawasan Jalan Banda, termasuk GOR Saparua. Baca Juga...
Wajah baru Melly Goeslaw

Wajah Baru Melly Goeslaw Disorot Netizen, Oplas atau Efek Operasi Bariatrik?

harapanrakyat.com,- Melly Goeslaw, penyanyi senior sekaligus anggota DPR RI, kembali menarik perhatian netizen. Kali ini, bukan karena karya musiknya, tapi karena perubahan drastis pada...
Cafe Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor

Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor, Hidden Gem Cafe di Rumah Kayu yang Syahdu

harapanrakyat.com,- Kalau Anda sedang mencari tempat ngopi yang nyaman dan tenang di Bogor, Jawa Barat, Anda wajib mampir ke Kelor Tiga Coffee and Plants....
Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Shooting TV Internasional

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Syuting TV Internasional

harapanrakyat.com,- Situs cagar budaya Pulomajeti yang berada di Kampung Siluman, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, kian dikenal dunia. Situs cagar budaya...
Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Para pemain Timnas Indonesia kembali ke Tanah Air, usai terhenti di perempat final Piala Asia U-17 2025 melawan Korea Utara. Skuad Garuda Muda pun...
Nathalie Holscher Saweran di Sidrap

Tuai Kecaman Gara-Gara Pamer Saweran di Sidrap, Nathalie Holscher Tak Mau Minta Maaf

harapanrakyat.com,- Aksi Nathalie Holscher sebagai DJ kembali jadi perbincangan setelah videonya tampil di sebuah tempat hiburan malam di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan,...