Jumat, April 25, 2025
BerandaBerita CiamisHindari Bencana, DCKKTR Ciamis Pangkas Pohon Rawan Tumbang

Hindari Bencana, DCKKTR Ciamis Pangkas Pohon Rawan Tumbang

Photo Ilustrasi

Halangi Kendaraan, Pohon Beringin Tumbang di Jalan Raya Kertahayu Ciamis

Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Menghadapi musim penghujan tahun ini, Dinas Cipta Karya Kebersihan dan Tata Ruang (DCKKTR) Kabupaten Ciamis berencana melakukan pemangkasan terhadap sejumlah pohon yang rawan tumbang di wilayah perkotaan.

Kabid Kebersihan dan Pertamanan DCKKTR Ciamis, M. Mardiana, Senin (22/12/2014), mengatakan, upaya pemangkasan pohon itu sengaja dilakukan lantaran curah hujan yang disertai angin kencang beberapa hari belakangan ini cukup membuat khawatir warga.

“Selain itu, banyak pohon yang berada jalur hijau perkotaan Ciamis yang belum mengalami pemangkasan,” ujarnya.

Menurut Mardiana, pohon yang akan dipangkas pihaknya antara lain yang berada di Jalan Iwa Kusuma Somantri, kawasan Pendopo Ciamis, dan di kawasan Jalan Achmad Yani. Saat ini, kondisi pohon di kawasan itu sudah cukup tinggi dan rimbun.

“Kami sudah perintahkan petugas kebersihan agar segera melakukan pemangkasan pohon. Ini juga sebagai upaya menindaklanjuti peristiwa yang yang terjadi di wilayah Kecamatan Kawali,” tandasnya.

Sementara itu, Kasi Kebersihan dan Pemakaman, Carli, mengatakan, sesuai dengan instruksi pimpinan, sejumlah pohon yang kondisinya rawan tumbang sudah dipangkas. Diantaranya pohon yang berada di kawasan Pendopo Ciamis.

Carli menuturkan, saat ini pihaknya masih melakukan pemilahan pohon yang berada di jalur Propinsi. Pemangkasan tersebut juga ditujukan untuk mengurangi ketinggian pohon yang berada di jalur hijau. (es/Koran-HR)

Anak nakal di Jabar

Langkah Tegas Dedi Mulyadi, Anak Nakal di Jabar Akan Dibina ala Militer Mulai Mei 2025!

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, mengambil langkah tegas untuk menangani kenakalan remaja di wilayah Jawa Barat. Anak warga Jabar yang dianggap nakal dan...
Yuki Kato Tulis Pesan Menyentuh Saat Rayakan Ultah ke 30

Yuki Kato Tulis Pesan Menyentuh Saat Rayakan Ultah ke 30

Yuki Kato baru saja memasuki usia baru yang cukup spesial. Usia yang sering orang sebut sebagai gerbang kedewasaan sebenarnya. Perayaan ulang tahunnya yang ke-30...
Angka konsumsi ikan di Ciamis

Angka Konsumsi Ikan di Ciamis Naik, Langkah Positif Cegah Stunting dan Dukung Generasi Cerdas

harapanrakyat.com,- Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Kabupaten Ciamis mencatat angka konsumsi ikan (AKI) di wilayahnya meningkat dari 25,31 kilogram per kapita per tahun pada...
Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

harapanrakyat.com,- Masyarakat Dusun Cikawung, Desa Sindangsari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, menggelar syukuran pembangunan jalan. Hal itu sebagai bentuk ungkapan terima kasih warga dan momentum...
Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

harapanrakyat.com,- Setelah menyelesaikan tahapan rekapitulasi dan rapat pleno, KPU Kabupaten Tasikmalaya, kini tinggal melakukan penetapan paslon Bupati Tasikmalaya yang meraih suara terbanyak. Namun hal...
Tiga Terowongan Kereta Api

Tiga Terowongan Kereta Api Peninggalan Belanda di Pangandaran Jadi Cagar Budaya

harapanrakyat.com,- Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, menetapkan tiga terowongan kereta api peninggalan Belanda di jalur Banjar-Cijulang, yakni Terowongan Hendrik, Juliana, dan...