Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TasikmalayaDemo Tolak BBM Naik, Massa Sempat Gusur 45 Kursi DPRD Kota Tasikmalaya

Demo Tolak BBM Naik, Massa Sempat Gusur 45 Kursi DPRD Kota Tasikmalaya

Berita Tasikmalaya (Harapanrakyat.com),- Gabungan Mahasiswa Tasikmalaya melakukan demo tolak kenaikan BBM, Kamis (8/9/2022) petang. Dalam aksi ini, massa berhasil menduduki ruang rapat paripurna DPRD Kota Tasikmalaya dan sempat menggusur 45 kursi DPRD ke jalan.

Sebelumnya, massa dari berbagai Universitas di Tasikmalaya, sempat membloakade Jalan Pertigaan Jati. Mereka melakukan orasi silih bergantian.

Seusai memblokade Jalan Petigan Jati, masa aksi bergerak ke depan Gedung DPRD Kota Tasikmalaya. Massa sempat saling dorong dengan petugas.

Namun sekitar pukul 18:00 WIB, massa aksi berhasil menorobos barisan petugas lantaran Kapolres Tasikmalaya mengizinkannya masuk. Massa yang demo kenaikan BBM tersebut langsung masuk dan menduduki gedung.

Tak sampai disitu, massa pun menggusur 45 kursi DPRD ke tengah jalan. Hal tersebut sebagai bentuk kekesalan karena banyak anggota dewan tidak hadir. Kemudian mereka melakukan pers rilis membacakan tuntutan dengan menginjak kursi DPRD.

Baca Juga: Tolak Kenaikan BBM, Mahasiswa Tasikmalaya Kepung Depot Pertamina

Sadid Farahan, Ketua BEM Unsil menegaskan tolak keras dan tegas kenaikan harga BBM.

“Kita sebenarnya mau membuat pertemuan dengan mereka anggota DPRD secara keseluruhan 45. Tapi yang hadir hanya 15 orang, sehingga kita akan melakukan aksi lagi dengan meminta semua DPRD harus hadir,” katanya.

Sadid menjelaskan mengambil kursi dari ruang rapat ke jalan sebagai simbol ketidakseriusan DPRD Kota Tasikmalaya menanggapi massa pendemo.

“Bagaimana hari ini suara rakyat yang paling sejati mengeluarkan kursi-kursi yang ada di DPRD dan berhasil duduki gedung DPRD. Kita gusur 45 kursi keluar karena jumalah anggota DPRD ada 45 orang,” ucapnya.

Seminggu ke depan rencananya para mahasiswa akan kembali melakukan demo tolak kenaikan harga BBM. Mereka meminta seluruh anggota DPRD Kota Tasikmalaya hadir.

“Anggota DPRD yang hadir sedikit dan mayoritas tidak hadir itu merupakan sudah tidak lagi mendengarkan kita. Padahal kita membawa suara dari Rakyat,” pungkasnya. (Apip/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...
Pelajar Korban Ledakan Petasan

Pelajar Korban Ledakan Petasan di Kota Banjar Dapat Bantuan untuk Pengobatan dari Pemkot

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, memberikan bantuan kepada pelajar korban ledakan petasan. Pelajar berinisial RR (10) itu mengalami luka berat pada...
Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar baru Vicky Prasetyo kembali menuai atensi netizen. Ya, Vicky Prasetyo kembali mencuri perhatian publik, kali ini karena kehadiran kekasih barunya. Sosok artis yang...
Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Gaya bermain Timnas Indonesia U-17 melawan Korea Utara (Korut) ramai jadi sorotan media asing. Pasalnya tim anak asuhan Nova Arianto dibantai habis-habisan pada laga...
Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa SMPN 1 Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mendukung larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan bermotor roda dua maupun...
Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar 

Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar, Langsung Diberi Pembinaan 

harapanrakyat.com,- Sejumlah juru parkir (jukir) liar yang biasa memungut parkir di kawasan minimarket dan perbankan di wilayah Langensari kena sweeping tim Sapu Bersih Pungutan...