Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranSambut Hari Jadi ke-10, Pemda Pangandaran Gelar Yanlik Fest 2022

Sambut Hari Jadi ke-10, Pemda Pangandaran Gelar Yanlik Fest 2022

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Menyambut Hari Jadi ke 10 tahun, Pemda Pangandaran, Jawa Barat, menggelar kegiatan festival pelayanan publik (Yanlik) tahun 2022. Kegiatan itu digelar di 5 titik se kabupaten Pangandaran.

Asisten 3 Bidang Administrasi Umum Setda Pangandaran, Drs. Suheryana mengatakan, kegiatan pelayanan publik ini merupakan instruksi Bupati Pangandaran, melalui Sekretaris Daerah.

Menurutnya, yanlik festival ini dalam upaya mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Ini sebagai gambaran kegiatan untuk persiapan nanti adanya Mall Pelayanan Publik di Pangandaran, pelayanan apapun akan dilayani dengan konsep di satu tempatkan,” ujar Suheryana saat di lokasi Pangandaran Yanlik Fest 2022 bertempat di aula Desa Paledah, Kecamatan Padaherang, Rabu (24/8/2022).

Lebih lanjut Suheryana menuturkan, kegiatan ini dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Pangandaran yang ke-10, dengan melaksanakan kegiatan Pelayanan publik (Yanlik) Festival di 5 titik melibatkan 5 Dinas teknis dan Samsat Pangandaran.

“Berdasarkan kajian data potensi, maka ditentukan 5 titik saja se kabupaten Pangandaran,” katanya.

Pihaknya berharap, masyarakat bisa bisa memanfaatkan momen ini dan menikmati berbagai pelayanan yang dilakukan Pemkab Pangandaran.

“Seperti pelayanan kesehatan masyarakat yang tidak bisa dijangkau oleh Puskesmas, maka kita mendatangi masyarakat calon penerima manfaat,” jelas Suheryana.

Ia menyebut, saat ini sudah melaksanakan pelayanan publik (Yanlik) Festival di 2 lokasi.

“Ternyata sudah 2 titik di gelar masyarakat sangat antusias,” pungkasnya.

Baca juga: Jemput Bola, Samsat Pangandaran Sasar Pajak Kendaraan Tahunan

Yanlik Festival 2022 di Pangandaran Sasar 5 Kecamatan

Sementara Kepala Bagian Organisasi Setda Pangandaran, Dodo Kusnadi menambahkan, kegiatan Pelayanan Publik Festival tahun 2022 ini dipusatkan di 5 titik.

Tanggal 2 Agustus di Desa Karangkamiri Kecamatan Langkaplancar, tanggal 24 Agustus di Desa Paledah Kecamatan Padaherang, tanggal 21 September di Desa Sindangsari Kecamatan Cimerak, dan 5 Oktober di Desa Kertajaya Kecamatan Mangunjaya terakhir tanggal 19 Oktober di Desa/Kecamatan Kalipucang.

“Setelah dilakukan di 2 titik kegiatan pelayanan dasar tersebut ternyata antusias masyarakat lumayan bagus,” kata kata Dodo Kusnadi

Menurut Dodo Kusnadi, semua jenis pelayanan disiapkan seperti pelayanan dokumen kependudukan, pengobatan gratis, pembayaran pajak tahunan kendaraan bermotor, pelayanan Pajak Bumi dan Bangunan, pelayanan akseptor KB, dan konsultasi semua perijinan.

“Sebenarnya masing-masing Dinas teknis tersebut sudah berjalan melaksanakan pelayanan jemput bola, tetapi saat ini di kegiatan Yanlik Fest 2022 ini kita satukan agar masyarakat bisa banyak pilihannya,” tandasnya. (Madlani/R8/HR Online/Editor Jujang)

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...