Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TerbaruRuang Makan Scandinavian Didominasi Material Kayu Terbaik

Ruang Makan Scandinavian Didominasi Material Kayu Terbaik

Ruang makan Scandinavian identik dengan penggunaan furniture berbahan kayu. Anda bisa simak beberapa inspirasi untuk membuat ruangan terlihat lebih menarik. Desain interior sebuah ruangan cukup menarik jika bisa disesuaikan dengan keinginan pemiliknya. Biasanya setiap ruangan di rumah memiliki berbagai desain yang berbeda.

Desain Scandinavian adalah salah satu yang cukup menarik dan populer. Anda bisa menemukan desain yang satu ini di berbagai ruangan termasuk ruang makan.

Ruang makan adalah salah satu area yang cukup penting di rumah. Konsep Scandinavian banyak dipilih karena memiliki kesan sederhana, namun tetap terkesan unik dan menarik.

Bagi Anda yang ingin menciptakan rumah impian yang menarik dan berbeda pilih konsep yang satu ini.

Apalagi ruang makan Scandinavian justru sedang trend dikalangan masyarakat Indonesia. Tidak ada salahnya mencoba konsep yang sedang trend untuk ruang makan di rumah.

Baca Juga: Interior Ruang Makan di Bawah Tangga yang Menarik dan Inspiratif

Referensi Dekorasi Ruang Makan Scandinavian

Dekorasi ruang makan bisa disesuaikan dengan keinginan pemilik rumah. Pastikan Anda dapat menciptakan kesan ruangan nyaman dan berbeda.

Cara untuk menata ruang makan sebenarnya tidak sulit. Bahkan Anda juga tidak perlu mengeluarkan biaya yang mahal sekalipun. Desain minimalis memang banyak menjadi pilihan karena berbagai alasan.

Namun jika Anda ingin menciptakan desain yang berbeda bisa memilih konsep Scandinavian. Ada banyak desain menarik yang bisa tercipta pada ruangan yang satu ini.

Anda bisa bermain warna untuk ciptakan kesan cantik dan menarik. Salah satunya memilih warna putih dan coklat sebagai kombinasi yang tepat.

Kedua warna tersebut menjadi ciri khas konsep Scandinavian. Agar tidak salah dalam menerapkan berikut ini ada beberapa desain yang bisa menjadi inspirasi ruang makan Scandinavian.

Menggunakan Material Berbahan Kayu

Salah satu karakteristik yang bisa diciptakan pada ruang makan scandinavian yaitu dari materialnya. Konsep yang satu ini identik dengan bahan kayu yang mendominasi.

Elemen kayu banyak terdapat pada tema Scandinavian untuk ciptakan ruangan terkesan hangat dan elegan. Anda bisa terapkan pada penggunaan elemen kayu pada beberapa unsur dalam ruangan.

Anda bisa menerapkannya pada lantai atau perabotan saja. Jangan sampai elemen kayu justru berlebihan yang justru akan mengganggu penampilan.

Kayu yang hangat mampu menciptakan suasana nyaman pada tempat tinggal. Apalagi mayoritas ruang makan gaya ini memiliki warna yang lebih dominan.

Baca Juga: Dekorasi Dinding Ruang Makan Jaga Mood dan Nafsu Makan Lebih Baik

Pencahayaan Alami

Desain yang lain bisa Anda dapatkan dari ruang makan Scandinavian yaitu dari segi pencahayaan.

Anda bisa menerapkan penggunaan jendela berukuran besar untuk membantu sirkulasi udara dan cahaya bisa masuk secara alami.

Selain jendela, penerapan pintu kaca juga membantu suasana ruangan tidak lembab. Sehingga warna dominan yang menonjol semakin terlihat jelas dan ruangan akan tampak lebih terang.

Warna yang Lebih Dominan

Penerapan warna yang lebih dominan memang bisa Anda dapatkan pada ruang makan scandinavian. Warna putih dominan menjadi salah satu yang banyak digunakan karena mampu memperlihatkan kesan bersih dan luas pada ruangan.

Meski terkesan serba putih, tidak ada salahnya mengkombinasikan dengan dekorasi pemanis warna lain.

Salah satunya dengan penerapan tanaman hijau yang berada pada beberapa sudut ruangan. Dengan cara ini membantu ruang makan terasa lebih fresh dan hidup.

Meminimalisir Detail yang Berlebihan

Menerapkan konsep Scandinavian pada ruangan lebih meminimalisir detail berlebih. Sebaiknya Anda menerapkan ruangan yang minim dekorasi, misalnya penggunaan lukisan atau hiasan dinding.

Gunakan karpet sebagai alas lantai dengan beberapa bagian ruang kosong di ruang makan. Meminimalisir detail berlebihan pada ruangan justru akan membuat ruang makan terkesan penuh.

Pastikan menentukan konsep yang tepat termasuk mencoba desain ruang makan Scandinavian. Dengan kombinasi satu warna dan detail yang tidak terlalu penuh.

Baca Juga: Ruang Makan Ala Korea Paling Keren dan Nyaman, Ini Konsepnya

Kesan Ruangan Sederhana

Desain interior konsep Scandinavian lebih mementingkan akan fungsinya. Sehingga terkesan sederhana dan fungsional.

Misalnya saja ruang makan yang hanya membutuhkan beberapa perabotan dan furniture yang Anda perlukan saja. Tidak perlu dekorasi yang berlebihan, justru akan membuat ruangan terkesan penuh.

Penggunaan furniture menjadi salah satu yang perlu Anda perhatikan ketika memilih desain ruang makan Scandinavian. Sehingga ruangan akan lebih fungsional dan lebih nyaman. (R10/HR-Online)

Kandungan Surat Ar Rahman Ayat 55 tentang Nikmat Allah

Kandungan Surat Ar Rahman Ayat 55 tentang Nikmat Allah

Pernah tidak, saat sedang duduk santai, Anda tiba-tiba teringat akan banyaknya hal baik yang sudah terjadi dalam hidup? Dari udara yang bisa Anda hirup,...
Sejarah Nasi Gegok Trenggalek, Kuliner Tradisional Unik dan Lezat di Jawa Timur

Sejarah Nasi Gegok Trenggalek, Kuliner Tradisional Unik dan Lezat

Di balik gurih dan pedasnya, salah satu makanan pokok populer khas Jawa Timur, sejarah nasi gegok Trenggalek ternyata menyimpan kisah yang cukup menarik di...
Mengenal Fitur Blend Instagram, Fungsi dan Cara Menggunakannya

Mengenal Fitur Blend Instagram, Fungsi dan Cara Menggunakannya

Fitur Blend Instagram resmi rilis. Meluncurnya fitur Instagram terbaru ini berhasil mencuri perhatian di kalangan pecinta teknologi baru-baru ini. Fitur aplikasi ini memungkinkan para...
Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cek layar iPhone kena dead pixel bisa membantu pengguna untuk menemukan solusinya. Hal ini karena pengguna iPhone pasti sulit untuk mengatasinya jika tidak tahu...
Juara Liga 1 Indonesia

Sedikit Lagi Menuju Juara Liga 1 Indonesia, Persib Bandung Hanya Butuh 8 Poin

Liga 1 Indonesia musim ini tampaknya tengah menjadi persaingan antar beberapa tim. Salah satunya Persib Bandung yang hanya membutuhkan delapan poin agar bisa mengunci...
Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

harapanrakyat.com,- Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Banjar, Jawa Barat, memastikan program reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran-Cijulang sudah tertuang dalam rencana tata...