Senin, April 21, 2025
BerandaBerita PangandaranBendera Merah Putih Sepanjang 1 Kilometer Dibentangkan di Pantai Pangandaran

Bendera Merah Putih Sepanjang 1 Kilometer Dibentangkan di Pantai Pangandaran

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Pemkab Pangandaran bentangkan bendera merah putih sepanjang 1 kilometer di sepanjang pantai Pangandaran dalam memeriahkan HUT ke-77 RI, Kamis (18/8/2022).

Dalam pembentangan bendera yang sangat panjang itu, pemerintah menggandeng TNI, Polisi, SKPD, pelajar serta masyarakat yang kurang lebih sebanyak 2000 orang.

Sekda Pangandaran H. Kusdiana mengatakan, kegiatan membentangkan bendera itu sebagai salah satu upaya menumbuhkan cinta tanah air kepada masyarakat.

Apalagi di momen peringatan HUT RI ini jiwa nasionalisme masyarakat harus makin tumbuh.

“Ini untuk membangkitkan rasa cinta kita terhadap tanah air Indonesia,” singkatnya.

Baca juga: Ribuan Pelajar TK dan PAUD di Pangandaran Serentak Bikin Bendera Merah Putih

Sementara itu, Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata mengatakan, pembentangan bendera merah putih ini adalah upaya Pemkab menanamkan semangat kemerdekaan di wilayah Pangandaran kepada masyarakat.

Selain itu, kata Jeje, pihaknya juga mengajak masyarakat untuk mengisi kemerdekaan dan mengenang perjuangan para pahlawan yang sudah mendahului.

“Alhamdulillah berkat kerjasama yang baik antara instansi dan lembaga yang ada di sini serta masyarakat, kegiatannya bisa lancar,” ujarnya.

Karena ini yang pertama kalinya, kata Jeje, tidak menutup kemungkinan menjadi inspirasi untuk tahun berikutnya. Bahkan pihaknya menginginkan nanti benderanya lebih panjang lagi.

“Ini perdana di sini. Bahkan nanti ke depannya bisa membentangkan bendera merah putih lebih panjang lagi,” pungkasnya. (Entang/R6/HR-Online)

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...