Kamis, April 24, 2025
BerandaBerita CiamisSoal Kinerja, DPRD Ciamis Bakal Panggil KP3 dan BP4K

Soal Kinerja, DPRD Ciamis Bakal Panggil KP3 dan BP4K

Ciamis, (harapanrakyat.com),- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kab. Ciamis kembali akan melakukan pemanggilan kepada Komisi Pengawas Pupuk Pestisida (KP3) dan Badan Penyuluh Pertanian Perikanan Perkebunan (BP4K) Kab. Ciamis, terkait kinerja dua lembaga tersebut yang dinilai kurang maksimal.

Ketua Komisi II DPRD Kab. Ciamis, Ahmad Irfan Alawi, Jum`at (29/7) mengatakan, pemanggilan itu sengaja dilakukan pihak DPRD untuk meminta pertanggungjawaban KP3 dan BP4K, sebagai pengawas distribusi pupuk.

Menurut Irfan, persoalan pupuk bersubsidi sangat rentan masalah, jika pengawasan KP3 kurang maksimal. Dia meminta agar tugas dan fungsi KP3 sebagai pengawas dilaksanakan secara baik.

“Jangan sampai KP3 tidak ada gunanya. Soalnya masih kami temukan sejumlah permasalahan mengenai pupuk bersubsidi, salah satunya distributor yang menjual di luar wilayah,” ungkapnya.

Irfan menilai, seandainya tugas dan fungsi KP3 berjalan dengan baik, persoalan kelangkaan pupuk dan penjualan pupuk di luar rayon/ wilayah distribusi, tidak terjadi untuk kesekian kalinya.

Di samping itu, Irfan juga meminta agar Dinas Pertanian (Distan) Kab. Ciamis, KP3 dan BP4K melakukan sosialisasi kepada semua unsur masyarakat petani dan kalangan pengecer pupuk, untuk memahami ketentuan yang harus ditegakkan.

“Banyak petani tidak mengerti aturan soal pembelian pupuk bersubsidi. Kami kira, mereka taunya hanya menggunakan pupuk saja, beli dimana pun bagi mereka tidak jadi soal. Padahal, aturan distribusi pupuk bersubsidi mengatakan hal lain. Disinilah butuhnya peran KP3 dan PPL di lapangan,” katanya.

Dia juga mengharapkan agar Distan Kab. Ciamis, Distributor hingga pengecer memiliki kebersamaan persepsi, supaya peristiwa kelangkaan pupuk dan penjualan di laur rayon yang sudah terjadi belakangan ini, bisa dihindari.

Sementara itu, Ketua DPD Himpuli, Nur Muttaqien, beberapa waktu lalu, mengatakan, kinerja penyuluh lapangan dari BP4K dirasakan kurang maksimal. Padahal, menurut Nur, banyak diantara para petani yang belum mengetahui secara pasti aturan tersebut. (es)

Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar terancam hukuman 12 tahun setelah tertangkap karena narkoba. Ini bukanlah kali pertama Fachry Albar tersandung kasus obat terlarang. Aktor Indonesia ini rupanya...
Format Baru SEA Games

Bermain Lebih Sedikit, Format Baru SEA Games 2025 Untungkan Tuan Rumah Thailand?

Pesta olahraga SEA Games 2025 akan segera berlangsung pada Agustus 2025. Sayangnya format baru SEA Games untuk cabang olahraga sepak bola putra dinilai lebih...
Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

harapanrakyat.com,- Selalu terdampak banjir, warga Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat minta BBWS turun tangan. Mereka harap ada pembangunan tanggul 6,5 kilometer...
pemberdayaan umkm

DPRD Jawa Barat Anggap Pemberdayaan UMKM Secara Optimal Mampu Kurangi Pengangguran

harapanrakyat.com – Pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di tengah masyarakat, menjadi solusi mengurangi angka pengangguran, termasuk di Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Oleh...
Partisipasi Pemilih PSU Kabupaten Tasikmalaya Terendah ke-7 se-Indonesia, Mantan Anggota KPU RI Sebut Penyelenggara Malas Kerja

Partisipasi Pemilih PSU Kabupaten Tasikmalaya Terendah ke-7 se-Indonesia, Mantan Anggota KPU RI Sebut Penyelenggara Malas Kerja

harapanrakyat.com,- Mantan Anggota KPU RI periode 2012-2017 Hadar Nafis Gumay menyoroti tingkat partisipasi pemilihan masyarakat pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) di berbagai daerah. Bahkan,...
desa wisata kabupaten bandung

Pengembangan Desa Wisata di Kabupaten Bandung, DPRD Jawa Barat Tekankan Hal Ini!

harapanrakyat.com – Selain mengembangkan potensi pariwisata, pengembangan keberadaan desa wisata di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, memiliki berbagai tujuan. Di antaranya pemberdayaan ekonomi masyarakat dan...