Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Pemerintah Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menggelar berbagai perlombaan untuk ramaikan HUT RI ke 77.
Kegiatan 17 Agustusan tersebut berlangsung di halaman Kantor Kecamatan Kawali, pada sabtu (13/08/2022).
Camat Kawali, Heryana mengatakan, perlombaan itu untuk memeriahkan dan menghibur. Selain itu juga, sekaligus memupuk kerukunan antar masyarakat Kecamatan Kawali.
Baca Juga: Tak Ada Pawai Alegoris 17 Agustus di Kota Banjar, Seniman: Kami Rindu Pentas
“Sehingga dengan kegiatan ini, dapat tercipta rasa kekeluargaan dan hubungan yang harmonis antar warga,” katanya kepada HR Online, Sabtu (13/8/2022).
Heryana menyebutkan, lomba dalam rangka menyambut dan meramaikan HUT RI ke 77 tersebut antara lain, gobak sodor, lagu solo, fashion show dan tarian scoper cinta.
“Orientasinya bukan ditujukan harus menjadi juara. Akan tetapi dengan adanya perlombaan ini, maka dapat menumbuhkan sikap patriotisme dan nasionalisme,” ujarnya.
Menurutnya, sikap patriotisme tersebut harus dimiliki oleh setiap warga negara Indonesia, karena penting untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
“Aplikasinya bisa kita lakukan dengan cara yang mudah dan sederhana. Salah satunya dengan turut meramaikan HUT RI,” terangnya.
Baca Juga: Merdeka! Warga Kota Banjar Bentangkan Bendera Merah Putih 50 Meter
Sedangkan nasionalisme, sambungnya, yaitu dengan memiliki kesadaran dan semangat akan cinta tanah air.
“Bisa dengan mewujudkan dalam bentuk sikap dan tingkah laku,” pungkas Heryana. (Dji/R5/HR-Online/Editor-Adi)