Kamis, April 10, 2025
BerandaBerita CiamisTerkait Gudang tak Berizin, Komisi A DPRD Ciamis akan Panggil Dinas Teknis

Terkait Gudang tak Berizin, Komisi A DPRD Ciamis akan Panggil Dinas Teknis

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Terkait gudang yang tak berizin, Komisi A DPRD Ciamis, Jawa Barat, rencananya akan memanggil dinas terkait.

Ketua Komisi A DPRD Ciamis, Ade Amran mengatakan, bahwa pemanggilan tersebut sebagai bagian dari fungsi institusinya yakni pengawasan.

“Setelah kemarin kita melakukan rapat internal, maka minggu ini kita akan melakukan rapat kerja bersama dinas teknis yang terlibat dalam proses perizinan gudang,” kata Ade kepada HR Online, Rabu (3/8/2022).

Lanjutnya menambahkan, Komisi A akan secara serius menyoroti polemik gudang tak berizin tersebut. Hal tersebut setelah sebelumnya pihaknya mengkaji aturan yang ada.

Baca Juga : Tercatat Hanya 312 Gudang di Ciamis yang Punya Izin Tanda Daftar

Kemudian, Komisi A DPRD Ciamis juga akan meminta data kepada dinas teknis, gudang mana saja yang tidak mentaati administrasi untuk proses penempuhan izin.

Setelah menerima data dari dinas teknis, maka pihaknya akan melakukan survei lapangan. Hal tersebut guna memastikan benar atau tidaknya administrasi yang ditempuh para pengusaha di Ciamis.

“Jika memang gudang tersebut benar-benar tidak memenuhi administrasi atau tak berizin, maka kita usulkan kepada penegak Perda untuk menutupnya,” tegasnya.

Baca Juga : Soal Gudang Tak Berizin, Akademisi Sentil Pemkab Ciamis

Sementara mengenai investasi, menurutnya DPRD Ciamis sangat terbuka lebar dan sangat setuju guna menunjang perekonomian.

“Akan tetapi, pengusaha juga harus tertib dengan yang namanya administrasi. Karena mau tidak mau aturan sudah jelas ada,” ucapnya.

Menurutnya, ketika pengusaha memenuhi administrasi yang benar, setidaknya pemenuhan dalam berinvestasi akan lebih aman dan nyaman.

“Dari aspek lingkungan sekitar, kondisi andalalin dan masih banyak lagi. Maka dari itu, Komisi A DPRD Ciamis akan kawal masalah ini dengan serius. Jangan sampai merugikan masyarakat yang terganggu dengan aktivitas gudang tak berizin tersebut,” pungkasnya. (Fahmi/R5/HR-Online/Editor-Adi)

Video Viral mancing di jalan rusak di Panumbangan Ciamis

Video Mancing di Jalan Rusak Viral, Wakil Ketua DPRD Ciamis Desak Pemkab Segera Bertindak

harapanrakyat.com,- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ciamis, Pipin Arif Apilin dari Fraksi Partai Gerindra, menyayangkan jalan rusak parah di Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat,...
Dinas Pertanian Ciamis Salurkan Bantuan Beras untuk Korban Longsor di Panawangan

Dinas Pertanian Ciamis Salurkan Bantuan Beras untuk Korban Longsor di Panawangan

harapanrakyat.com,- Dalam rangka membantu warga Kecamatan Panawangan yang terdampak bencana longsor, Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan menyerahkan bantuan beras sebanyak...
Pemotor terlindas truk tronton

Kecelakaan Maut di Sumedang, Pemotor Tewas Terlindas Truk Tronton

harapanrakyat.com - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Bandung-Cirebon tepatnya di Dusun Simpang, Desa Ciptasari, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten sumedang, Jawa Barat, Kamis (10/4/2025)....
Warga Desa Karangampel Ciamis protes jalan rusak dengan memancing di tengah jalan

Kecewanya Warga Karangampel Ciamis, Jalan Rusak Tak Diperbaiki Bertahun-tahun

harapanrakyat.com,- Warga Babakan Pari, Dusun Kaler, Desa Karangampel, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat kecewa dengan jalan rusak yang bertahun-tahun tidak diperbaiki.  Warga Karangampel Ciamis...
Pemohon layanan Adminduk Banjar

Usai Lebaran Idul Fitri Pemohon Layanan Adminduk di Kota Banjar Meningkat

harapanrakyat.com,- Usai lebaran Idul Fitri 1446 H minat warga di Kota Banjar, Jawa Barat mengurus administrasi kependudukan (Adminduk) meningkat signifikan. Pemohon yang mengurus adminduk...
Cara Cek Cycle Count Baterai iPhone, Hitungan Siklus Isi Daya

Cara Cek Cycle Count Baterai iPhone, Hitungan Siklus Isi Daya

Cycle count baterai iPhone bisa dicek untuk mengetahui performa sekaligus kualitas komponen tersebut. Hanya saja, tidak semua pengguna HP buatan Apple ini melakukannya karena...