Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis Love According to the Law, Kisah Cinta Lee Seung Gi

Sinopsis Love According to the Law, Kisah Cinta Lee Seung Gi

Sinopsis Love According to the Law menceritakan kisah cinta seorang pria bernama Kim Jeong Ho dan seorang wanita bernama Kim Yu Ri.

Kim Jeong Ho merupakan seorang mantan jaksa. Namun, ia merupakan seorang pemilik gedung.

Bahkan, Kim Jeong Ho sangat terkenal hingga mendapatkan julukan monster genius. Sementara itu, Kim Yu Ri merupakan seorang pengacara dengan parasnya yang cantik dan menawan.

Ia memiliki kepribadian yang unik yakni kepribadian empat dimensi. Jalinan asmara Kim Jeong Ho dan Kim Yu Ri memiliki kisah yang sangat menarik.

Karena itulah, drama Korea satu ini sayang untuk kita lewatkan begitu saja. Kabar baiknya, drama Korea ini akan tayang pada tanggal 29 Agustus 2022 mendatang.

Sinopsis Love According to the Law, Kisah Cinta Kim Jeong Ho dan Kim Yu Ri

Selain kita kenal dengan judul Love According to the Law, drama ini memiliki judul lainnya. Seperti Love by Law, hingga The Law Café.

Drama Korea ini akan menyuguhkan cerita dengan genre law dan romance. Penulis naskah dari drama ini tak lain adalah Lim Ji Eun.

Sebelumnya, Lim Ji Eun telah menjadi penulis naskah pada drama special KBS pada tahun 2020 lalu berjudul One Night.

Selain itu, Love According to the Law merupakan drama yang diadaptasi dari novel web dengan judul yang sama. Penulis novel web tersebut adalah Noh Seung Ah.

Baca Juga: Fashion Seo Ye Ji di Drama Eve, Ada Karya Desainer Terkenal

Kembali Mempertemukan Lee Seung Gi dan Lee Se Young

Sinopsis Love According to the Law kali ini merupakan pertemuan kembali dua bintang asal Korea, yakni Lee Seung Gi dan Lee Se Young.

Dalam drama ini, Lee Seung Gi akan memerankan karakter Kim Jung Ho. Sedangkan Lee Se Young akan memerankan karakter Kim Yu Ri.

Sebelum bertemu dalam drama Love According to the Law, keduanya sudah membintangi judul drama lainnya yakni Gu Family Book (2017-2018).

Drama ini nanti, akan lebih fokus menceritakan tentang peristiwa seputar firma hukum. Namun, bukan firma hukum biasa, melainkan dalam pengoperasiannya dalam bentuk kafe.

Pengenalan Karakter Kim Jung Ho

Pengenalan karakter Kim Jung Ho ini akan menjadi sinopsis Love According to the Law selanjutnya. Dulunya, Kim Jung Ho merupakan seorang jaksa yang sangat hebat.

Karena kemampuannya yang luar biasa itulah, ia sangat disegani. Sayangnya, karirnya sebagai seorang jaksa harus terhenti begitu saja.

Terdapat sebuah insiden yang membuatnya harus berhenti dari pekerjaan yang ia cintai itu. Untuk melanjutkan hidupnya, kini ia menjadi seorang pemilik gedung.

Tak hanya memiliki paras menawan dan karismatik saja. Kim Jung Ho juga memiliki kepribadian yang tulus.

Kemudian, Kim Jung Ho bertemu dengan wanita yang sudah lama ia kenal. Wanita tersebut tak lain adalah Kim Yu Ri yang ia kenal selama 17 tahun sejak SMA.

Ternyata, Kim Jung Ho pun telah menaruh rasa pada Kim Yu Ri sejak lama.

Pengenalan Karakter Kim Yu Ri

Sinopsis Love According to the Law selanjutnya, akan menceritakan karakter Kim Yu Ri. Tak hanya berprofesi sebagai pengacara yang eksentrik saja.

Baca Juga: Drama Lee Seung Gi, Mulai Dari Briliant Legacy Hingga Vagabond

Kim Yu Ri memiliki kepribadian yang penuh semangat. Ia paling tidak tahan dengan kejahatan dan ketidakadilan.

Sebelumnya, Kim Yu Ri telah bekerja di sebuah firma hukum besar. Akan tetapi, setelah terjadi sebuah peristiwa tertentu, ia secara tiba-tiba meninggalkan pekerjaannya tersebut.

Namun, keinginannya untuk membela keadilan tidak pernah surut. Ia kemudian mendirikan sebuah kafe.

Dalam kafe tersebut, Kim Yu Ri tidak hanya menyediakan kopi saja, melainkan juga memberikan nasihat hukum. Menariknya, kafe milik Kim Yu Ri tersebut berada di gedung milik Kim Jung Ho.

Para Pemain Drama

Selain Lee Seung Gi dan Lee Se Young, drama Love According to the Law juga dibintangi oleh aktris dan aktor terkenal lainnya.

Sebut saja mereka seperti Kim Seul Gi yang akan berperan sebagai Han Seo Yeon, Oh Dong Min berperan sebagai Do Jin Ki, hingga Jang Hye Jin.

Bagaimana kisah percintaan Kim Jeong Ho dan Kim Yu Ri? Akankah Kim Jeong Ho mengutarakan perasaannya di tengah-tengah kemungkinan yang akan terjadi?

Jangan lupa untuk saksikan sinopsis Love According to the Law selanjutnya! (R10/HR-Online/Editor-Ndu)

Cara Mengaktifkan Guide Access iPhone, Fitur Canggih Apple

Cara Mengaktifkan Guide Access iPhone, Fitur Canggih Apple

Tak perlu ragu mempraktikkan cara mengaktifkan Guide Access iPhone yang tepat. Hal ini karena langkah tersebut bisa memberikan keuntungan tersendiri. Manfaat tersebut ada kaitannya...
hari jadi kabupaten bandung

Hari Jadi Kabupaten Bandung, Begini Harapan Legislator Fraksi Golkar

harapanrakyat.com – Dalam rangkaian Hari Jadi ke 384 Kabupaten Bandung, Jawa Barat, berbagai elemen masyarakat turut menyuarakan harapan mereka. Tak hanya dari kalangan pemerintahan,...
Mengenal Kupu-Kupu Laut, Hewan Cantik yang Menjelajahi Lautan

Mengenal Kupu-Kupu Laut, Hewan Cantik yang Menjelajahi Lautan

Pernahkah Anda mendengar istilah kupu-kupu laut? Mungkin nama tersebut cukup asing bagi sebagian besar orang, karena menganggap kebanyakan kupu-kupu hanya hidup di darat saja....
Peringati Hari Kartini, Bhayangkari Cabang Banjar Tebar Semangat untuk Perempuan Tangguh

Peringati Hari Kartini, Bhayangkari Cabang Banjar Tebar Semangat untuk Perempuan Tangguh

harapanrakyat.com,- Memperingati hari Kartini, Bhayangkari Cabang Kota Banjar, Jawa Barat, menebar semangat untuk para perempuan tangguh. Mereka membagikan membagikan bunga dan paket sembako kepada...
Framework 16, Laptop Modular Gaming yang Siap Diupgrade

Framework 16, Laptop Modular Gaming yang Siap Diupgrade

Pernah tidak Anda membayangkan punya laptop gaming yang bisa Anda sesuaikan seperti PC rakitan? Bayangan itu sekarang bukan sekadar impian. Framework hadir membawa angin...
Menuju Layanan Madya, RSUD Ciamis Siap Tambah Dokter Spesialis dan Sub Spesialis

Menuju Layanan Madya, RSUD Ciamis Siap Tambah Dokter Spesialis dan Sub Spesialis

harapanrakyat.com,- Kabar gembira bagi masyarakat Kabupaten Ciamis. Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciamis akan kembali menambah 12 dokter dengan rincian 7 dokter spesialis dasar...