Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita BanjarHasil PPDB di Kota Banjar, Sejumlah Sekolah Over Kapasitas

Hasil PPDB di Kota Banjar, Sejumlah Sekolah Over Kapasitas

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Hasil PPDB di Kota Banjar, Jawa Barat, sejumlah sekolah mengalami over kapasitas. Saat ini Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2022/2023 untuk jenjang satuan pendidikan dasar SD/SMP telah memasuki tahap pengumuman kelulusan.

Dari hasil PPDB pada jenjang satuan pendidikan dasar tersebut, terdapat sejumlah sekolah yang jumlah siswanya membludak atau over kapasitas.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, H. Kaswad, melalui Kabid. Dikdas, Surdam mengatakan, dari 86 SD/sederajat di Kota Banjar, terdapat dua sekolah dasar yang jumlah siswanya membludak.

Dua sekolah dasar (SD) yang jumlah siswanya membludak karena banyaknya peserta yang mendaftar dan lulus PPDB tersebut yaitu SDN 2 Langensari, dan SDN 2 Pataruman.

Sedangkan, untuk jenjang pendidikan SMP/sederajat, sejumlah sekolah yang over kapasitas atau kelebihan siswa yaitu SMPN 1 Banjar, SMPN 2 Banjar, dan SMPN 4 Banjar.

“Ada dua sekolah dasar yang jumlah siswanya itu over kapasitas. Harusnya satu rombongan belajar itu 28 orang. Tapi ini ada yang sampai 40 orang,” kata Surdam kepada HR Online, Selasa (12/07/2022).

Lebih lanjut ia menyebutkan, untuk sekolah dasar yang over kapasitas, maka nantinya akan dibagi dalam dua shift jadwal pembelajaran. Yaitu shift pagi dan siang.

Baca Juga : Kelulusan Serentak di Kota Banjar, SMP 100% dan 1 Siswa SD Tidak Lulus

Pembagian dua shift pembelajaran tersebut karena dari pihak orang tua siswa tidak mau apabila anak-anaknya harus pindah ke sekolah lain.

“Orang tuanya itu tidak mau anak-anaknya pindah ke sekolah yang lain. Jadi, alternatifnya nanti rombongan belajarnya terbagi menjadi dua shift pembelajaran,” terangnya.

Kelulusan PPDB di Kota Banjar dan Masa MPLS

Surdam juga mengatakan, setelah pengumuman kelulusan PPDB ini, nantinya para siswa akan mulai memasuki proses pembelajaran tahun ajaran baru 2022/2023.

Rencananya untuk proses pembelajaran tahun ajaran baru, para siswa akan mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Pelaksanaannya akan berlangsung pada tanggal 18 Juli mendatang.

“Rencananya untuk MPLS akan berlangsung selama tiga hari. Kami ingatkan nanti kegiatannya yang ringan saja, jangan sampai ada perpeloncoan,” tandas Surdam. (Muhlisin/R3/HR-Online/Editor-Eva)

Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...
Kasus Stunting di Sindangrasa Ciamis Menurun Berkat Program Kekasih Hati

Kasus Stunting di Sindangrasa Ciamis Menurun Berkat Program Kekasih Hati

harapanrakyat.com,- Lurah Sindangrasa, Derry Yusman menyebut angka stunting di Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan Ciamis ada penurunan cukup signifikan. Dari tahun 2024 itu tercatat ada 11...
3 Pemain Timnas Indonesia

3 Pemain Timnas Indonesia Terancam Nganggur di Musim Panas 2025!

Musim panas 2025 bisa jadi mimpi buruk untuk Patrick Kluivert, pelatih Timnas Indonesia. Pasalnya ada 3 pemain Timnas Indonesia yang terancam bermain tanpa klub...