Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Hasil PPDB di Kota Banjar, Jawa Barat, sejumlah sekolah mengalami over kapasitas. Saat ini Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2022/2023 untuk jenjang satuan pendidikan dasar SD/SMP telah memasuki tahap pengumuman kelulusan.
Dari hasil PPDB pada jenjang satuan pendidikan dasar tersebut, terdapat sejumlah sekolah yang jumlah siswanya membludak atau over kapasitas.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, H. Kaswad, melalui Kabid. Dikdas, Surdam mengatakan, dari 86 SD/sederajat di Kota Banjar, terdapat dua sekolah dasar yang jumlah siswanya membludak.
Dua sekolah dasar (SD) yang jumlah siswanya membludak karena banyaknya peserta yang mendaftar dan lulus PPDB tersebut yaitu SDN 2 Langensari, dan SDN 2 Pataruman.
Sedangkan, untuk jenjang pendidikan SMP/sederajat, sejumlah sekolah yang over kapasitas atau kelebihan siswa yaitu SMPN 1 Banjar, SMPN 2 Banjar, dan SMPN 4 Banjar.
“Ada dua sekolah dasar yang jumlah siswanya itu over kapasitas. Harusnya satu rombongan belajar itu 28 orang. Tapi ini ada yang sampai 40 orang,” kata Surdam kepada HR Online, Selasa (12/07/2022).
Lebih lanjut ia menyebutkan, untuk sekolah dasar yang over kapasitas, maka nantinya akan dibagi dalam dua shift jadwal pembelajaran. Yaitu shift pagi dan siang.
Baca Juga : Kelulusan Serentak di Kota Banjar, SMP 100% dan 1 Siswa SD Tidak Lulus
Pembagian dua shift pembelajaran tersebut karena dari pihak orang tua siswa tidak mau apabila anak-anaknya harus pindah ke sekolah lain.
“Orang tuanya itu tidak mau anak-anaknya pindah ke sekolah yang lain. Jadi, alternatifnya nanti rombongan belajarnya terbagi menjadi dua shift pembelajaran,” terangnya.
Kelulusan PPDB di Kota Banjar dan Masa MPLS
Surdam juga mengatakan, setelah pengumuman kelulusan PPDB ini, nantinya para siswa akan mulai memasuki proses pembelajaran tahun ajaran baru 2022/2023.
Rencananya untuk proses pembelajaran tahun ajaran baru, para siswa akan mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Pelaksanaannya akan berlangsung pada tanggal 18 Juli mendatang.
“Rencananya untuk MPLS akan berlangsung selama tiga hari. Kami ingatkan nanti kegiatannya yang ringan saja, jangan sampai ada perpeloncoan,” tandas Surdam. (Muhlisin/R3/HR-Online/Editor-Eva)