Rabu, April 2, 2025
BerandaBerita BanjarPolisi Inspiratif di Polres Banjar Terima Penghargaan saat HUT Bhayangkara ke-76

Polisi Inspiratif di Polres Banjar Terima Penghargaan saat HUT Bhayangkara ke-76

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Polisi inspiratif di Polres Banjar, Polda Jabar, tiga orang personil mendapat penghargaan dari Kapolres. Ketiga anggota Polres Banjar itu dinilai berprestasi dalam menjalani tugas dan memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Penghargaan ini kita berikan kepada anggota yang memiliki dedikasi tinggi terhadap peningkatan ekonomi masyarakat,” kata Kapolres Banjar, AKBP. Ardiyaningsih, Selasa (05/07/2022).

Ia menjelaskan, tiga orang anggota yang mendapatkan penghargaan sebagai polisi inspiratif di Polres Banjar yaitu Brigadir. Dede Iim, Bhabinkamtibmas Desa Neglasari, Kecamatan Banjar.

Ia berhasil memberikan peluang bagi masyarakat untuk meningkatkan perekonomian melalui bidang peternakan.

Baca Juga : HUT Bhayangkara ke-75, Polres Banjar Targetkan 2.000 Warga Divaksin

Kemudian, Bripka. Hariman yang memiliki usaha ternak jangkrik untuk pakan burung dengan omset cukup menggiurkan.

Selain itu, Bripka Wahyu juga punya usaha jual beli burung murai dan berhasil mendapat omset penjualan hingga mencapai puluhan juta.

“Anggota yang berhasil memiliki usaha ini juga memberikan peluang kepada masyarakat untuk bergabung dan menekuninya,” kata AKBP. Ardiyaningsih.

Oleh karena itu, ia pun berharap hal tersebut dapat menjadi contoh bagi oleh anggota polisi lainnya di lingkup Polres Banjar. (Sandi/R3/HR-Online/Editor-Eva)

Jalan Raya Banjar-Pangandaran terpantau ramai lancar

Dipadati Wisatawan, Jalan Raya Banjar-Pangandaran Ramai Lancar 

harapanrakyat.com,- Memasuki H+2 lebaran Idul Fitri arus lalu lintas kendaraan yang melintas di Jalan Raya Banjar-Pangandaran, Jawa Barat tepatnya di kawasan Posko Mudik Lebaran...
Kunjungan wisata ke Pangandaran

Gempa Tak Pengaruhi Kunjungan Wisata ke Pangandaran

harapanrakyat.com - Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 4.1 yang mengguncang Pangandaran, Jawa Barat pada Rabu (2/4/2025), tidak berdampak pada kunjungan wisata. Titik Gempa ini berada di  90...
Ternyata Ini Penyebab Mobil Pemudik Tiba-Tiba Terbakar di Kota Banjar

Ternyata Ini Penyebab Mobil Pemudik Tiba-Tiba Terbakar di Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sebuah mobil merek Timor dengan nomor polisi D 1596 OS milik Hendrawan, pemudik asal Tasikmalaya tiba-tiba terbakar di Kota Banjar, Jawa Barat, Rabu...
dua wisatawan hilang terseret arus Pantai Pangandaran

Dua Wisatawan Hilang Terseret Arus Pantai Pangandaran

harapanrakyat.com - Dua wisatawan dinyatakan hilang terseret arus Pantai Pangandaran, dalam dua hari terakhir. Menurut Kasatpolairud Polres Pangandaran Iptu Anang Tri Sodikin korban pertama...
Hari Ketiga Lebaran, Jalur Selatan Garut Semakin Padat

Hari Ketiga Lebaran, Jalur Selatan Garut Semakin Padat

harapanrakyat.com,- Jalur selatan Garut, Jawa Barat, semakin padat pada Rabu (2/4/2025) siang atau lebaran hari ketiga. Kemacetan didominasi oleh kendaraan roda 2 yang hendak...
Libur Lebaran, Ribuan Warga Padati Pantai Sindangkerta Tasikmalaya

Libur Lebaran, Ribuan Warga Padati Pantai Sindangkerta Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Memasuki libur lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, ribuan warga berlibur di Pantai Sindangkerta, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (2/4/2025). Mereka memenuhi Pantai...