Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita NasionalAnton Sukartono Ikut Mengarak Atlet Dayung Peraih Emas Sea Games

Anton Sukartono Ikut Mengarak Atlet Dayung Peraih Emas Sea Games

Berita Nasional, (harapanrakyat.com),- 4 atlet dayung asal Kabupaten Bogor, Jabar, telah mengharumkan Indonesia di ajang Sea Games 2021 Hanoi-Vietnam.

Keempat atlet tersebut menyumbangkan empat medali emas dan 1 medali perunggu.

Sebagai bentuk kebanggaan, para atlet dayung itu diarak oleh jajaran pengurus cabang Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Kabupaten Bogor dan pengurus KONI, Minggu (5/6/2022).

Usai diarak, keempat atlet itu mendapatkan penghargaan atau kadeudeuh dari ketua PODSI Kabupaten Bogor, Anton Sukartono Suratto.

Anton juga ikut mengarak atlet dayung berprestasi itu mulai dari Masjid Baitul Faidzin, lalu menuju jalan Raya Tegar Beriman, kemudian mengelilingi Stadion Pakansari, lalu ke Tugu Pancakarsa, dan terakhir finish di salah satu rumah makan di Jalan Raya Tegar Beriman.

Baca juga: Anton Sukartono Ajak Kader di Jabar Jaga Tren Positif Demokrat dan AHY

Ketua PODSI Kabupaten Bogor, Anton Sukartono mengaku bangga atlet dayung asal Bogor bisa mengharumkan Indonesia di tingkat Internasional (Sea Games).

Kata dia, kegiatan arak-arakan ini sebagai bentuk apresiasi kepada para atlet. Tujuannya untuk memotivasi atlet junior agar rajin berlatih, sehingga bisa berprestasi.

“Prestasi ini tidak hanya mengharumkan Kabupaten Bogor, tapi juga mengharumkan bangsa dan negara Indonesia,” ujar Anton yang kini menjabat Wakil Ketua Komisi 1 DPR RI itu.

Kata dia, prestasi yang diraih keempat atlet asal Bogor telah melampaui target Pengcab PODSI Kabupaten Bogor. Adapun 4 atlet dayung yang berprestasi yakni Kakan Kusmana, Ferdiansyah, Reski Wahyuni dan Denri Mualizar.

“Raihan 4 medali emas dan 1 perunggu di Sea Games, menjadikan atlet dayung sebagai peraih medali terbanyak dari Kabupaten Bogor,” katanya.

Prestasi yang diraih 4 atlet ini, diharapkan Anton bisa menjadi daya gedor bagi atlet-atlet dayung lainnya, dalam menghadapi Porprov atau Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Jabar tahun 2022.

“Sebagai bentuk apresiasi, saya berikan penghargaan dan apresiasi berupa uang dengan nilai Rp 75 juta rupiah untuk empat atlet peraih medali di ajang SEA Games,” pungkas Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Barat ini. (R8/HR Online/Editor Jujang)

pererat hubungan

Bupati Ciamis Ajak Momen Idul Fitri Jadi Titik Balik Pererat Hubungan dan Waspada Bencana

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyebut momentum hari raya Idul Fitri itu harus menjadikan titik awal untuk mempererat hubungan, baik itu secara personal, sosial,...
Perpanjangan HGU

Tolak Perpanjangan HGU, Ratusan Warga Dua Desa di Sumedang Gelar Aksi Demo

harapanrakyat.com,- Ratusan warga dari dua Desa yakni Desa Cimarias dan Desa Cinanggerang, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam Paguyuban Tani Cemerlang,...
Efisiensi anggaran Pemkot Banjar

Efisiensi Anggaran Pemkot Banjar Capai Rp15,3 M, Dialihkan untuk Sektor Ini 

harapanrakyat.com,- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjar, Jawa Barat, Soni Harison, menyebut efisiensi anggaran yang dilakukan oleh pemerintah Kota (Pemkot) Banjar mencapai Rp15,3 Miliar. Hal itu...
Kawasan Longsor Bogor

Pulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mengecek lokasi jalan amblas akibat longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, bersama Wali Kota Bogor,...
Dokter kandungan cabul di Garut

Heboh Dokter Kandungan Cabul di Garut, Manajemen Klinik Mengaku Dirugikan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter di Garut, Jawa Barat yang melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil ternyata sudah praktik 2 tahun di klinik Karya Harsa yang...
larangan pelajar bawa motor ke sekolah di Kota Banjar

Tanpa Surat Edaran, Larangan Pelajar Bawa Motor di Kota Banjar Sudah Berjalan Sejak Lama

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, Jawa Barat, sebut larangan pelajar bawa sepeda motor saat berangkat sekolah sudah berjalan sejak lama. Kepala Disdikbud...