Kamis, April 24, 2025
BerandaBerita CiamisDosen Unigal Upayakan Kualitas Produk UMKM Kripik Beledag Meningkat

Dosen Unigal Upayakan Kualitas Produk UMKM Kripik Beledag Meningkat

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Dosen Universitas Galuh (Unigal) berupaya membantu meningkatkan kualitas produk UMKM kripik beledag.

Hal itu terungkap saat Dosen Fakultas Teknik Unigal melaksanakan Program Kemitraan Masyarakat (PkM) bagi pelaku usaha Kripik Beledag di Desa Selamanik, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis.

Ketua tim dosen pengabdi, Tia Setiawan, kepada HR Online, mengungkapkan, Ubi kayu (Manihot esculenta) merupakan tanaman jenis umbi yang paling sering dikonsumsi di Indonesia.

“Terlebih ubi kayu merupakan sumber alternatif karbohidrat,” katanya.

Selama ini, kata Tia, ubi kayu masyarakat manfaatkan menjadi produk makanan aneka olahan, salah satunya adalah keripik beledag. 

Tia bersama tim dosen pengabdi lainnya dari fakultas yang sama pun menyoroti pentingnya cara pengolahan keripik beledag.

“Alasannya, karena jika tidak diolah dengan benar, bisa menimbulkan masalah yang merugikan bagi kesehatan,” tandasnya.

Pada kesempatan tersebut, Tia menjelaskan soal kegiatan PkM yang ia laksanakan bersama rekan dosen.

Tia mengaku memperkenalkan tentang penerapan alat  berupa Machine Oil Drainer kepada pelaku UMKM kripik beledag.

Pengenalan dan penerapan alat tersebut, kata Tia, sebagai upaya meningkatkan kesadaran kesehatan masyarakat dan peningkatan kualitas produk.

Lebih lanjut, Tia mengungkapkan, kripik beledag dengan kadar minyak tinggi berdampak negatif bagi kesehatan.

Selain itu, produk dengan kadar minyak tinggi juga menyebabkan kripik beledag mudah menjadi tengik.

“Kami sudah menyosialisasikan pentingnya proses pengolahan kripik bledag,” kata Tia.

Setelah sosialisasi, Tia menambahkan, ia melaksanakan praktek pembuatan kripik bledag, menerapkan penggunaan alat machine oil drainer, serta membuat kemasan yang menarik.

Senada dengan itu, Slamet Riyadi, anggota tim dosen pengabdi, berharap, penggunaan machine oil drainer dapat mengurangi resiko penyakit yang berbahaya bagi kesehatan.

Slamet menuturkan, melalui kegiatan PkM ia ingin pelaku UMKM, khususnya produsen kripik beledag, mendapatkan wawasan baru.  

“Ini momentum saling tukar wawasan dan transfer ilmu (teknologi), bagi pelaku usaha kripik beledag,” katanya.

Tia dan Slamet juga berharap, melalui PkM yang mereka laksanakan dengan pelaku usaha bisa membantu meningkatkan penjualan kripik beledag.  

“Mudah-mudahan in menjadi contoh serta kontribusi baik bagi pelaku usaha kripik di Kabupaten Ciamis,” kata mereka. (Deni/R4/HR-Online)

Bridal Shower Luna Maya Jadi Sorotan Karena Kemewahannya

Bridal Shower Luna Maya Jadi Sorotan Karena Kemewahannya

Bridal shower Luna Maya jadi sorotan. Beberapa waktu lalu kekasih Luna Maya, Maxime Bouttier resmi melamarnya. Banyak yang penasaran dengan tanggal pernikahan pasangan artis...
Pelatih Persib

Bukan Hanya Saddil Ramdani, Pelatih Persib Bandung Akui Ingin Rekrut Kedua Pemain Ini, tapi…

Pelatih Persib, Bojan Hodak akhirnya buka suara mengenai kabar soal Saddil Ramdani yang jadi incaran Persib Bandung. Saddil Ramdani memang tengah ramai jadi perbincangan...
Adab Melayat Mon Muslim, Pahami dengan Baik Agar Tidak Salah

Adab Melayat Non Muslim, Pahami dengan Baik Agar Tidak Salah

Adab melayat non Muslim harus umat Islam pahami. Sebagai seorang Muslim, penting untuk memahami bahwa melayat ke rumah duka non-Muslim tidak bisa Anda lakukan...
Itel A95 5G Telah Rilis di India dengan Dimensi 6300 dan Harga di Bawah 2 Jutaan

Itel A95 5G Telah Rilis di India dengan Dimensi 6300 dan Harga di Bawah 2 Jutaan

Itel kembali merilis smartphone terbaru yang saat ini memasuki pasar di India. Produk tersebut adalah Itel A95 5G yaitu kelanjutan dari Itel A80 yang...
Peternak Ayam Terancam Merugi

Akibat Harga Anjlok Peternak Ayam Terancam Merugi, Begini Kata DKP3 Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan atau DKP3 Kota Banjar, menyampaikan beberapa faktor penyebab yang mengakibatkan harga ayam di tingkat peternak anjlok, sehingga...
Tembok Rumah Semi Permanen

Tembok Rumah Semi Permanen Milik Warga Kota Banjar Ambruk, Penghuni Diungsikan Sementara

harapanrakyat.com,- Diduga karena sudah lapuk dan kondisi tanah labil, tembok rumah semi permanen milik Eti Rohaeti, warga  Lingkungan Banjarkolot, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar, Kota...