Ciri kruk as motor rusak bisa Anda rasakan secara langsung saat berkendara. Sebagai pemilik kendaraan, Anda wajib mengetahui apa saja yang bisa terjadi.
Mengingat komponen motor memiliki tugas yang berbeda, ada baiknya untuk melakukan servis secara rutin. Dengan melakukan hal ini membuat komponen tetap terjaga performanya.
Apalagi kita tidak tahu apa yang bisa terjadi selama perjalanan. Sehingga untuk mengurangi risiko buruk saat berkendara lakukan pengecekan secara rutin.
Setelah itu, Anda bisa melakukan perjalanan dengan lebih tenang. Salah satu komponen yang memiliki peran penting yaitu kruk as.
Komponen sepeda motor yang satu ini juga biasa disebut dengan poros engkol atau crankshaft.
Komponen tersebut menjadi salah satu bagian pada mesin yang mampu mengubah gerak vertikal atau horizontal dari piston menjadi gerak putaran atau rotasi.
Sama seperti komponen lainnya, kruk as juga bisa mengalami kerusakan. Adapun beberapa ciri kruk as motor rusak yang wajib Anda tahu.
Dengan mengetahuinya, maka Anda akan dengan cepat memberikan penanganan secara tepat. Hal ini membantu mengurangi risiko buruk yang akan terjadi pada Anda saat berada di perjalanan.
Baca Juga: Cara Kerja ACG Starter Pada Motor Matik Mengurangi Adanya Hentakan
Ciri Kruk As Motor Rusak dari Suaranya
Kruk as motor memiliki peran yang cukup penting seperti komponen lainnya. Namun ada kalanya komponen tersebut mengalami yang namanya kerusakan.
Kruk as akan rusak jika usianya sudah lebih dari 5 tahun. Kerusakan tersebut biasa terjadi pada sepeda motor dengan usia sudah tua.
Adapun ciri-ciri saat kondisinya bermasalah yaitu dapat Anda deteksi dari suaranya yang berbeda dari biasanya.
Suara mesin akan terdengar dan hilang ketika mesin dalam putaran idle. Saat kondisi kruk as oblak dan minta diganti, biasanya muncul suara kasar saat mesin langsam.
Selain itu, suaranya akan terdengar krek-krek setelah motor lama dikendarai. Namun setelah motor Anda gas, justru suaranya hilang atau seperti kondisi normal.
Namun saat langsam kembali, maka suara krek-krek tersebut akan terdengar kembali sebagai ciri kruk as motor rusak.
Baca Juga: Ukuran Bearing Motor, Berbeda Pada Setiap Jenis Kendaraan
Getaran Mesin Tidak Normal
Ada ciri kruk as motor rusak yang selanjutnya yaitu dari getaran yang bisa Anda rasakan saat berkendara. Ketika kruk as rusak, biasanya getaran mesin akan jauh lebih kencang.
Hal ini terjadi oleh putaran daun kruk as yang tidak seimbang atau kurang balance. Sehingga jika terdengar suara kasar dan getaran mesin yang berbeda dari biasanya, menandakan jika kruk as minta diganti.
Getaran tidak normal ini sebaiknya jangan Anda sepelekan. Jika kruk as rusak, akan mengakibatkan kerusakan pada komponen lainnya. Misalnya pada piston dan dinding silinder yang menjadi baret.
Hal ini terjadi akibat kruk as tidak balance, mengakibatkan piston bergerak pada posisi yang bukan seharusnya. Misalnya terlalu bergeser ke kiri atau kanan.
Jika sudah terjadi kondisi kerusakan tersebut hal yang bisa Anda lakukan yaitu turun mesin. Hal ini perlu Anda lakukan untuk mengetahui kerusakan yang bisa terjadi.
Baca Juga: Ciri Stang Seher Rusak, Timbul Suara Berisik dari Bagian Mesin
Cara Kerja Kruk As
Kruk as atau poros engkol pada sepeda motor memiliki fungsi untuk dapat menggerakkan piston naik turun menjadi gerak putar. Akhirnya mampu menggerakkan roda gila atau flywheel.
Jika Anda merasakan ciri kruk as motor rusak sebaiknya segera mengatasinya. Hal ini mampu membantu kenyamanan dan keselamatan berkendara tetap terjaga.
Tenaga untuk menggerakan roda kendaraan, dari pembakaran kemudian menggerakkan piston atau torak tersebut. Melalui batang piston berubah menjadi gerakan putar kruk as.
Bagian poros engkol yang berhubungan dengan batang piston yaitu crank pin. Sedangkan yang ada pada posisi duduk blok silinder yaitu crank journal.
Crank journal ditopang melalui bantalan poros engkol crankshaft bearing atau laher pada crankcase.
Poros engkol berputar pada journal. Masing-masing crank journal memiliki crank arm.
Untuk dapat menjaga keseimbangan putaran poros engkol bekerja sama dengan balance weight. Adapun lubang oli pada poros engkol yang bertugas untuk menyuplai minyak pelumas pada komponen penyerta lainnya.
Sebenarnya ciri kruk as motor rusak dapat terasa langsung saat berkendara. Dengan Anda mengetahui ciri-ciri tersebut kemungkinan besar bisa segera mengatasinya. Sehingga kerusakan pada komponen lain tidak akan terjadi. (R10/HR-Online)