Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Tembok Penahan Tanah ( TPT) di jalan Kabupaten yang berada di lintas Desa Bangbayang, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jabar, ambruk.
Akibatnya, material tanah menutupi saluran air. Jika terjadi hujan, air meluap membanjiri badan jalan.
Sebelum kerusakannya bertambah parah, warga berharap Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui instansi terkait segera memperbaikinya.
Maman, warga Desa Bangbayang mengatakan, TPT jalan Kabupaten yang ambruk tepatnya berada di wilayah Dusun Bangbayang Kidul.
“TPT di lokasi tersebut sudah berulang kali ambruk dan diperbaiki oleh pihak ketiga. Namun, entah apa sebabnya TPT sudah ambruk kembali,” ujar Maman Selasa (17/5/2022).
Baca juga: Pasangan Selingkuh di Banjarsari Ciamis Digerebek Warga, Diduga Poliandri
Menurut Maman, material TPT yang ambruk menutupi saluran air.
Apabila tidak secepatnya diperbaiki , maka selain luapan air akan membanjiri badan jalan, juga tidak menutup kemungkinan membanjiri area pemukiman warga.
“Ya, sebelum kerusakannya bertambah parah dan semakin melebar diharapkan dapat secepatnya diperbaiki kembali,” pungkasnya. (Edji/R8/HR Online/Editor Jujang)