Kamis, Februari 13, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Membesarkan Tulisan di HP Paling Efektif, Simak Pilihannya!

Cara Membesarkan Tulisan di HP Paling Efektif, Simak Pilihannya!

Cara membesarkan tulisan di HP tidaklah sulit. Tidak peduli seberapa bagus layar smartphone yang digunakan, teks terkadang terlihat terlalu kecil untuk penglihatan yang kurang baik.

Semakin besar ukuran layar pada perangkat HP, bukan berarti ukuran huruf yang terdapat dalam perangkat tersebut turut membesar.

Para pengguna perlu melakukan pengaturan dengan memanfaatkan fitur yang telah tersedia dalam sistem Android untuk membesarkan huruf pada perangkat HP.

Untuk saat ini telah terdapat beberapa metode untuk membantu pengguna dalam membuat teks agar lebih mudah untuk dibaca. Sesuai dengan versi Android yang digunakan, para pengguna dapat mengubah teks menjadi lebih besar.

Bagi Anda yang merasa kesulitan untuk membaca tulisan pada layar smartphone Android yang terlalu kecil, maka beberapa langkah berikut ini dapat menjadi solusi.

Baca Juga: Cara Memotong Video di Android Tanpa Maupun dengan Aplikasi

Cara Membesarkan Tulisan di HP Paling Efektif

Font merupakan suatu representasi grafis pada sebuah teks yang pada umumnya menyertakan jenis huruf, desain, warna, hingga ukuran.

Mengganti ukuran font dapat pengguna lakukan untuk membantu mempermudah dalam membaca isi teks seperti pesan, kontak, dan lain sebagainya.

Hal ini pun berlaku dalam sebuah perangkat HP. Hanya saja tidak semua pengguna ponsel mengetahui bagaimana cara mengubah ukuran font atau tulisan, baik pada perangkat Android atau iPhone.

Dengan mengubah ukuran font, maka dapat mengubah ukuran huruf secara keseluruhan pada perangkat HP Anda.

Cara Memperbesar Ukuran Huruf di HP Android Melalui Pengaturan

Smartphone saat ini telah mempunyai ukuran layar yang cukup luas. Hal ini tentunya dapat memberikan kenyamanan tersendiri, baik untuk penggunaan biasa atau untuk menikmati konten di dalamnya.

Akan tetapi bagi pengguna yang masih merasa ukuran teks atau huruf pada smartphone yang terasa kecil, bisa mengubahnya. Pada umumnya lansia atau orang tua yang lebih memerlukannya.

Di perangkat HP sendiri telah terdapat fitur untuk membesarkan tulisan dengan cara yang cukup mudah.

Berikut ini cara memperbesar ukuran huruf atau tulisan pada perangkat HP Android yang dapat Anda lakukan, antara lain:

  1. Masuk dalam menu pengaturan ponsel. Di sini Anda dapat memiliki ikon gear yang menyediakan akses ke pengaturan atau pengaturan
  2. Selanjutnya cari dan pilih menu Display, yang nantinya akan tersedia berbagai pilihan pengaturan tampilan pada smartphone Android.
  3. Cara membesarkan tulisan di HP berikutnya setelah masuk dalam halaman menu Display, maka silahkan geser ke bawah hingga Anda menemukan menu bertuliskan Font Size atau ukuran huruf, lalu pilih menu tersebut
  4. Berikutnya, Anda akan mendapatkan menu untuk mengubah ukuran huruf atau teks. Kemudian geser ke kiri memperkecil huruf dan geser ke kanan untuk mengubah huruf menjadi lebih besar.

Baca Juga: Cara Membuat Dual Screen Android, Mudahkan Buka 2 Aplikasi Sekaligus

Memperbesar Tulisan Smartphone Android Melalui Accessibility Settings

Cara membesarkan tulisan di HP Android selanjutnya dapat Anda lakukan dengan memanfaatkan fitur Accessibility Setting.

Ini merupakan salah satu fitur pengaturan pada sistem Android yang dapat memudahkan pengguna dalam mengakses keseluruhan fitur yang terdapat dalam perangkat Android.

Fungsi dari fitur Accessibility Setting cukup beragam, salah satunya adalah untuk mengubah ukuran tampilan huruf atau teks pada layar Android.

Untuk menggunakan fitur ini cukup mudah:

  1. Masuk ke dalam menu Setting
  2. Kemudian scroll ke bawah dan pilih Accessibility
  3. Selanjutnya silahkan cari pilihan menu untuk mengubah ukuran tampilan huruf
  4. Switch tersebut dapat Anda geser untuk dapat membesarkan tulisan atau huruf di HP dengan cara mudah sesuai yang Anda inginkan. Selanjutnya ukuran tersebut akan menjadi ukuran huruf pada keseluruhan ponsel baik dalam tampilan, teks, atau aplikasi.

Baca Juga: Cara Connect Hotspot iPhone ke Laptop, Gunakan Beberapa Opsi Ini!

Cara Membesarkan Huruf di iPhone

Lain dengan HP Android, cara membesarkan tulisan di iPhone mempunyai pengaturan sendiri. Berikut ini beberapa langkah mudah untuk mengubah ukuran tulisan di perangkat iPhone antara lain:

  1. Langkah pertama buka menu pengaturan
  2. Kemudian pilih menu tampilan dan kecerahan
  3. Lalu silahkan pilih ukuran teks
  4. Maka Anda dapat tarik penggeser untuk memilih ukuran fonts sesuai dengan yang Anda inginkan.

Dengan cara membesarkan tulisan di HP yang cukup mudah di atas, maka Anda pun akan memperoleh ukuran yang sesuai. Penggunaan perangkat HP pun akan menjadi lebih nyaman untuk penglihatan Anda. (R10/HR-Online)

Juara Umum Porkot

Juara Umum Porkot Banjar Menanti Bonus Rp 25 Juta yang Tak Kunjung Cair

harapanrakyat.com,- Juara umum Porkot (Pekan Olahraga Kota) ke-1 Kota Banjar, Jawa Barat, yakni Kontingen Kecamatan Pataruman, masih menantikan bonus hadiah sebesar Rp 25 juta...
Mode Lambat Telegram

Mode Lambat Telegram, Cara Mengaktifkan dan Menonaktifkan

Mode lambat Telegram (Slow Mode) merupakan fitur anti spam untuk grup. Cara kerjanya dengan menahan pesan yang akan dikirim oleh pengguna dalam waktu tertentu....
Adik Bacok Kakak Kandung

Adik Bacok Kakak Kandung di Tasikmalaya hingga Alami Luka Parah

harapanrakyat.com,- Seorang adik membacok kakak kandung hingga luka parah dan dilarikan ke rumah sakit. Peristiwa pembacokan itu terjadi di Kampung Burujul, Kelurahan Setiaratu, Kecamatan...
Cara Mengatasi Oppo Launcher yang Telah Berhenti

Cara Mengatasi Oppo Launcher yang Telah Berhenti

Cara mengatasi Oppo Launcher yang tiba-tiba berhenti tanpa diduga-duga pada dasarnya hanyalah sederhana. Launcher merupakan perangkat Android yang menjadi bagian sangat penting untuk bisa...
Sinopsis Tak Kenal Maka Taaruf, Pergaulan Remaja yang Sehat

Sinopsis Tak Kenal Maka Taaruf, Pergaulan Remaja yang Sehat

Pada tahun 2025 ini banyak film terbaru yang akan tayang menghiasi layar bioskop. Salah satunya yaitu film berjudul Tak Kenal Maka Taaruf yang akan...
Asus ROG Strix Scar 16, Laptop Gaming Andalan

Asus ROG Strix Scar 16, Laptop Gaming Andalan

Di tahun 2025 ini akan segera rilis Asus ROG Strix Scar 16. Laptop gaming memang sudah jadi bagian yang tak terpisahkan dari komunitas gaming...