Berita Jabar, (harapanrakyat.com),- Pemprov Jabar menjalin kolaborasi dengan Pemkab Banyuwangi dan Gorontalo. Kerjasama itu untuk mendukung kemajuan birokrasi dan penataan pembangunan.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyebut, ada 3 hal yang mendukung kemajuan sistem birokrasi dan penataan pembangunan suatu daerah.
“Pertama infrastruktur, SDM dan terampil dan kompeten terakhir reformasi birokrasi,” ujar Emil saat hadir dalam penandatanganan kesepakatan Pemprov Jabar, dengan Pemkab Banyuwangi dan Gorontalo, Selasa (29/3/2022), di gedung Sate.
Baca juga: Gubernur Emil Temui Warga Sunda di Lombok, Beberkan Kemajuan di Jabar
Untuk bisa memajukan daerah, Emil meminta agar semua pihak mengurangi kompetisi.
“Lebih baik perbanyak kolaborasi untuk mencapai kemajuan pembangunan,” katanya.
Terlebih lanjut Emil, disrupsi 4.0 mendorong semua pihak agar mampu berinovasi dengan teknologi.
Saat ini Pemprov Jabar sudah banyak menghasilkan inovasi teknologi digital di berbagai bidang, salah satunya pertanian.
“Di Jabar sekarang ngasih ikan lele dan menyiram jagung pakai handphone,” ungkapnya.
Jadi kata Emil, pendapat smartphone hanya untuk alat komunikasi keliru, smartphone bisa juga jadi alat produksi.
Sementara itu Ipuk Fiestiandani Bupati Banyuwangi berharap kolaborasi dengan pemprov Jabar bisa membuat kinerja pegawai Pemkab Banyuwangi semakin efektif dan efisien.
“Kami mereplikasi manajemen kepegawaian di Pemprov Jabar, karena saya tahu sistem di pemerintahan Jabar terbaik se Indonesia,” katanya. (R8/HR Online/Editor Jujang)