Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis Drama Sponsor, Hubungan Toksik Orang-orang Ambisius

Sinopsis Drama Sponsor, Hubungan Toksik Orang-orang Ambisius

Sinopsis drama Sponsor menceritakan hubungan toksik orang-orang yang berusaha mencapai kesuksesan. Demi memperjuangkan ambisi, mereka berani melakukan apa saja termasuk cara yang berbahaya sekalipun.

Drama Sponsor dibintangi oleh Han Chae Young, Ko Ja Sung, Lee Ji Hoon, dan Ji Yi Soo. Serial percintaan dengan bumbu perjalanan karir ini tayang di saluran IHQ dan MBN. Episode pertama rilis pada 23 Februari 2022 dan akan rampung dalam 12 episode.

Sinopsis Drama Sponsor dan Profil Pemeran

Sebelumnya, drama Korea ini menggunakan judul “Desire” karena menceritakan orang-orang yang menghalalkan segala cara untuk memuaskan keinginan mereka.

Baca Juga: Drama Korea Sponsor Dibintangi Lee Ji Hoon, Tayang Februari 2022

Akan tetapi kemudian “Sponsor” menjadi judul resmi drama ini karena seluruh kejadian berfokus pada orang-orang di industri hiburan.

Koo Ja Sung sebagai Hyun Seung Hoon

Dalam sinopsis drama Sponsor, Koo Ja Sung berperan sebagai Hyun Seung Hoon, mantan atlet sepak bola yang banting setir menjadi model.

Koo Ja Sung adalah aktor Korea Selatan yang memulai debutnya tahun 2018 dengan peran-peran kecil di Misty dan Room No. 9.

Koo Ja Sung mulai dipertimbangkan untuk peran-peran penting setelah muncul dalam drama The Secret Life of My Secretary (2019) dan Was It Love (2020). Drama Sponsor adalah kali pertama Koo Ja Sung mendapat peran inti.

Karakter Hyun Seung Hoon dalam sinopsis drama Sponsor adalah seorang pria yang bertekad untuk bangkit dari kemiskinan dan kegagalan.

Baca Juga: Forecasting Love and Weather, Drama Korea Terbaru dari Song Kang

Saat mengalami cedera, ia tak punya penghasilan dan bercerai dengan Park Da Som (Ji Yi Soo). Setelah bercerai, Hyun Seung Hoon dan kakaknya diusir dan terpaksa tinggal di sebuah kamar kost.

Han Chae Young sebagai Han Chae Rin

Han Chae Young berperan sebagai Han Chae Rin, seorang CEO dari perusahaan hiburan. Sebagai seorang wanita yang berasal dari keluarga kaya, ia mendapat kemudahan untuk mengejar ambisinya.

Ia baru saja mengakuisisi sebuah brand kecantikan saat menghadiri pemilihan model pria Runaway Homme Fatale.

Runaway Homme Fatale adalah audisi modeling dengan hadian 100 juta won di sinopsis drama Sponsor. Hanya kandidat yang terpilih saja yang bisa maju ke final.

Hyun Seung Hoon berhasil meyakinkan para juri bahwa usia tidak menjadi masalah selama ia memiliki tekad. Atas pertimbangan itu, Han Chae Rin memilihnya.

Karakter Han Chae Rin dalam drama ini tipe orang yang jatuh cinta pada pandangan pertama. Ia membeli barang-barang mahal secara impulsif untuk mengatasi kesepian.

Bahkan ia juga memberikan sebuah black card atau kartu kredit berwarna hitam yang tidak ada limitnya kepada Hyun Seung Hoon sebagai bentuk kepercayaan.

Lee Ji Hoon sebagai Lee Sun Woo

Popularitas Lee Ji Hoon sebagai aktor drama memang sudah tak asing lagi. Ia pernah bermain di drama-drama populer yaitu River Where The Moon Rises, Dinner Mate, dan Woman of 9.9 Billion.

Baca Juga: Drama Korea Rain Paling Seru dan Populer

Di sinopsis drama Sponsor, Lee Ji Hoon berperan sebagai Lee Sun Woo yang berprofesi sebagai fotografer.

Ketika mengerjakan pemotretan Hyun Seung Hoon, Lee Sun Woo menolak konsep yang sudah disiapkan tim management.

Masalahnya, Hyun Seung Hoon berusia 30 tahun dan ia adalah kandidat tertua dalam kompetisi. Untuk mengimbangi kurangnya pengalaman, Lee Sun Woo memilih gaya yang kontras “misteri kekuatan” pada tubuh yang terlatih.

Hyun Seung Hoon bisa tersingkir dalam kompetisi karena masalah usia dan masa aktif seorang model sangat singkat. Namun berkat sentuhan Lee Sun Woo, Hyun Seung Hoon bisa menjadi berlian yang langka.

Karakter Lee Sun Woo dalam sinopsis drama Sponsor adalah seorang pekerja keras yang ambisius. Di balik sikapnya yang tidak ramah, ia sering mengunjungi kekasihnya di rumah sakit.

Ji Yi Soo sebagai Park Da Som

Pemeran lain yang turut berpengaruh dalam alur cerita drama Sponsor adalah Ji Yi Soo sebagai Park Da Som.

Karakter Park Da Som adalah istri Hyun Seung Hoon yang mulai merintis karir sebagai artis film. Ia meninggalkan Hyun Seung Hoon karena sudah lelah membayar sewa rumah.

Ji Yi Soo memulai debutnya sebagai artis drama tahun 2015 dengan membintangi Unkind Ladies. Tahun 2019, ia juga bermain di drama When the Camellia Blooms dan My Fellow Citizens.

Setelah menyimak sinopsis dan fakta drama Sponsor, jangan lewatkan episode terbaru untuk mengetahui kelanjutan ceritanya. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cek layar iPhone kena dead pixel bisa membantu pengguna untuk menemukan solusinya. Hal ini karena pengguna iPhone pasti sulit untuk mengatasinya jika tidak tahu...
Juara Liga 1 Indonesia

Sedikit Lagi Menuju Juara Liga 1 Indonesia, Persib Bandung Hanya Butuh 8 Poin

Liga 1 Indonesia musim ini tampaknya tengah menjadi persaingan antar beberapa tim. Salah satunya Persib Bandung yang hanya membutuhkan delapan poin agar bisa mengunci...
Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

harapanrakyat.com,- Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Banjar, Jawa Barat, memastikan program reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran-Cijulang sudah tertuang dalam rencana tata...
Raka Cahyana

Tren Kembali Positif, Raka Cahyana: Kemenangan Persija untuk Jakmania!

Persija Jakarta menuai sorotan tajam karena tren negatif sejak awal tahun ini. Setelah berhasil mengalahkan Persik Kediri, tren negatif tersebut akhirnya berhenti. Bintang muda...
Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

harapanrakyat.com,- Angin puting beliung menerjang dua Dusun di Desa Pamulihan, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (21/4/2025) sore. Merusak sejumlah rumah dan fasilitas...
Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kalau Anda suka memperhatikan detail mobil, pasti pernah lihat spion yang bentuknya bulat dan unik. Spion mobil jenis ini biasanya menonjol di sisi mobil,...