Pasca Lebaran sampah sisa petasan terlihat berserakan di sepanjang Jalan Raya Cikuman Banjarsari, membuat jalan raya tersebut terlihat kumuh.
Foto : Andri/HR
Banjarsari, (harapanrakyat.com),-
Sampah kertas sisa petasan terlihat berserakan disepanjang Jalan Raya Cikuman, Desa Banjarsari, Kec. Banjarsari, Kab. Ciamis. Kondisi tersebut dikeluhkan sejumlah warga, sebab, kesan kumuh terlihat jelas.
Hal itu disesalkan Andi, tokoh pemuda setempat. Menurutnya, sampah sisa petasan hingga kini belum ada yang membersihkan. Seharunya pihak pemerintah segera melakukan pembersihan di lajur jalan raya Banjarsari tersebut.
Perbuatan tersebut dikatakan Andi, selain mengotori jalan raya, juga bisa berbahaya bagi pengguna jalan yang melintas. Untuk itu, ia meminta pihak kepolisian bisa mengantisipasi dikemudian hari. Agar perbuatan tersebut tidak menjadi sebuah budaya baru.
Keluhan serupa dikatakan Iwan, warga Dusun Sukamaju. Menurutnya, pihak petugas kebersihan seharusnya sudah melakukan pembersihan di sepanjang jalan raya tersebut. Dan Iwan pun menghimbau kepada warga untuk tidak menyalakan petasan, apalagi dipinggir jalan raya utama. (Andri/Koran-HR)