Cara mengubah gelembung WhatsApp terbilang cukup mudah. Dengan berkembangnya teknologi saat ini, maka semakin banyak pilihan aplikasi yang tersedia. Aplikasi tersebut dapat membantu aktivitas sehari-hari. Seperti halnya dalam hal komunikasi menggunakan WhatsApp.
WhatsApp yang hadir sebagai aplikasi perpesanan instan, saat ini berubah menjadi alat komunikasi untuk melakukan panggilan jarak jauh.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Nama di WhatsApp Agar Tampak Kosong
Pada aplikasi perpesanan biasanya terdapat gelembung percakapan di dalamnya. Namun tampilan gelembung percakapan WhatsApp pada umumnya tampak biasa juga membosankan.
Apabila merasa bosan dengan tampilan gelembung chat WhatsApp yang tampak biasa-biasa saja, sehingga ingin tampilan berbeda dari lainnya, maka dapat mengubahnya menjadi lebih menarik.
Ketahui Cara Mengubah Gelembung WhatsApp dengan Mudah
Mungkin banyak yang menginginkan perubahan bentuk pada gelembung percakapan WhatsApp. Namun sayangnya, pihak developer belum menghadirkan fitur tersebut.
Saat ini ada cara untuk mengubah bentuk gelembung yang ada pada aplikasi tersebut.
Menggunakan JTwhatsapp
Untuk mengubah gelembung WhatsApp, Anda dapat mencoba menggunakan bantuan aplikasi tambahan.
Anda tidak perlu khawatir, aplikasi ini termasuk tidak berbahaya. Bahkan juga tidak memperlambat kinerja smartphone Anda.
Baca Juga: Notifikasi Foto Profil WhatsApp di iOS, Masih Tahap Uji Coba
Aplikasi yang dapat Anda gunakan adalah JTwhatsapp. Berikut ini cara mengubah gelembung menggunakan JTwhatsapp.
- Anda perlu download aplikasi JTwhatsapp dan menginstalnya.
- Setelah itu, buka aplikasinya dan login ke account WhatsApp seperti biasanya.
- Selanjutnya klik titik 3 di sudut atas kanan dan klik YoMods.
- Kemudian klik menu Layar dan Percakapan, lalu klik menu Gelembung dan Kutu.
- Pada menu Gaya Gelembung, pilih style gelembung yang ingin Anda gunakan.
Anda perlu melihat review terlebih dahulu sebelum menggunakannya. Anda juga dapat mengkostumisasi gelembung chat sesuai dengan keinginan.
Menggunakan WhatsBubble
Saat ini ada cara lainnya untuk mengubah gelembung WhatsApp. Anda dapat menggunakan aplikasi yang bernama WhatsBubble.
Baca Juga: Cara Mencegah WhatsApp Disadap Orang Lain
Anda perlu mengikuti beberapa langkah mudah berikut ini.
- Pastikan untuk unduh aplikasi WhatsBubble terlebih dahulu.
- Setelah itu, buka aplikasi WhatsBubble dan klik skip untuk melanjutkan. Kemudian perlu mengaktifkan semua perizinan yang diminta oleh aplikasinya.
- Apabila sudah mengaktifkan perizinan yang diminta, Anda akan menuju ke halaman utama WhatsBubble. Anda dapat mengatur dan mengubah gelembung WhatsApp menggunakan aplikasi tersebut.
- Kemudian Anda perlu pilih WhatsApp.
- Selanjutnya akan menuju ke halaman pengaturan tema jendela chatting WhatsApp. Anda akan mengatur gelembung chatting sesuai dengan keinginan. Mulai dari warna hingga bentuk yang diinginkan.
Nantinya dapat melihat hasil kostumisasi yang Anda lakukan melalui menu preview. Letaknya pada ikon gelembung chat di sudut atas kanannya. Kemudian akan muncul contoh hasilnya.
Cara mengubah gelembung WhatsApp tersebut dapat Anda coba lakukan. Cara tersebut terbilang cukup mudah. Anda akan memiliki tampilan gelembung WhatsApp sesuai keinginan. (R10/HR-Online)