Senin, April 21, 2025
BerandaBerita PangandaranMengintip Pesona Sunset di Pantai Pangandaran

Mengintip Pesona Sunset di Pantai Pangandaran

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),– Tak lengkap rasanya berwisata ke Pantai Pangandaran, Jawa Barat tanpa mengabadikan momen tenggelamnya matahari atau sunset pada sore hari.

Banyak wisatawan yang memburu momen tersebut, salah satu tempat favorit wisatawan untuk mengabadikan momen sunset tersebut adalah Kampung Turis Pangandaran.

Baca Juga: Menikmati Kuliner Malam di Kampung Turis Pangandaran

Aldi, salah seorang wisatawan Pangandaran mengaku puas bisa menikmati detik-detik tenggelamnya matahari di sisi pantai.

“Momen ini jarang kami temukan. Bahkan sudah sering ke Pantai Pangandaran, tapi tidak selalu bisa menikmati sunset,” katanya, Rabu (5/1/2022).

Wisatawan yang berburu sunset di Kampung Turis Pangandaran. Foto: Entang/HR

Apalagi, lanjut Aldi, sunset juga tergantung kondisi faktor cuaca. “Kalau cuacanya bagus maka sunset pun selalu ada,” lanjutnya.

Aldi cukup beruntung bisa menikmati sunset lantaran cuaca cukup cerah. Apalagi saat diabadikan lewat lensa kamera, hasilnya sangat menakjubkan.

“Kita bersyukur juga bisa menyaksikan sunset, karena ini juga salah satu bentuk keagungan Tuhan,” katanya.

Sementara itu, cukup banyak wisatawan yang sengaja menunggu momen sunset di bibir pantai. Ada juga yang menikmatinya dengan berbagai hidangan laut di Kampung Turis Pangandaran. (Entang/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...