Rabu, Februari 12, 2025
BerandaTeknologiAplikasiEmoji Animasi di Telegram untuk Percakapan dan Foto Profil

Emoji Animasi di Telegram untuk Percakapan dan Foto Profil

Emoji animasi di Telegram menjadi salah satu fitur yang cukup menarik. Berbeda dengan versi biasa, emoji ini memiliki efek animasi atau gerakan ketika pengguna pakai dalam obrolan. Sehingga memungkinkan seseorang menambahkan sentuhan dinamis pada pesan mereka di aplikasi Telegram.

Emoji Animasi di Telegram dan Fungsinya

Seperti kita ketahui, Telegram merupakan platform pesan instan yang terus mengalami perkembangan. Saingan berat bagi aplikasi WhatsApp itu senantiasa melahirkan pembaruan-pembaruan inovatif untuk memanjakan para pelanggannya.

Baca Juga: Cara Sinkronisasi Kontak Telegram, Bisa dengan Ubah Perizinan

Salah satu terobosan yang cukup menarik atensi adalah ketika mereka memperkenalkan emoji animasi. Fitur yang sudah mulai pengguna pakai sejak tahun 2022 tersebut membuat percakapan menjadi lebih hidup.

Bagaimana tidak, emoji ini bukan sekedar gambar statis. Namun mereka dapat mengekspresikan emosi maupun pesan dengan cara yang lebih nyata. Sekaligus menambahkan nuansa yang semakin seru pada obrolan, baik grup maupun pribadi.

Cara menggunakan emoji animasi di Telegram juga sangat mudah. Pengguna hanya perlu memilih ikon yang mereka inginkan dari keyboard emoji lalu klik tombol kirim.

Nantinya emoji tersebut akan menjadi animasi yang menggemaskan di room chat. Adapun keuntungan dari kehadiran emoji animasi antara lain:

1. Pesan yang Semakin Ekspresif

Gambar emoji animasi memungkinkan pengguna menyampaikan emosi mereka dengan lebih kaya dan hidup. Misalnya gerakan jempol, tawa yang berkilauan, hingga hati berdenyut. Tentunya menawarkan pilihan ekspresi menjadi lebih beragam.

2. Kreativitas dalam Komunikasi

Para pengguna Telegram bisa mengeksplorasi kreativitas mereka dengan memilih emoji animasi yang relevan. Baik itu yang sesuai dengan konteks percakapan maupun suasana hati. Seperti perasaan bahagia, sedih, terharu, atau datar.

Baca Juga: Font Cuping Telegram, Ini Cara Menggunakannya Tanpa Aplikasi

Selain memberikan nuansa personal pada setiap percakapan, opsi ini juga bisa menjadi sarana seru-seruan.

3. Penekanan pada Pesan

Dengan memanfaatkan emoji animasi, para pengguna juga dapat menekankan atau menghadirkan pesan secara lebih efektif. Pasalnya, sebuah emoji bergerak bisa menarik perhatian lebih baik ketimbang gambar emoji statis.

Tak sedikit para pengikut grup Telegram atau komunitas memanfaatkannya sebagai bentuk ekspresi yang unik. Karena secara tidak langsung, mereka turut menambahkan keceriaan dalam interaksi antar anggota yang lumayan banyak.

Emoji Animasi untuk Foto Profil

Tak puas dengan menghadirkan emoji animasi di Telegram khusus percakapan. Awal tahun 2023 kemarin, aplikasi besutan Pavel Durov dan Nikolai itu kembali merilis fitur serupa. Namun kali ini khusus untuk tampilan foto profil.

Fitur bernama “Profile Picture Maker” tersebut rilis sekitar Februari 2023 dan langsung menghebohkan penggemar. Melalui saluran resminya, Telegram menjelaskan beberapa fungsi dari pembaruan tersebut.

“Anda bisa memakai stiker maupun emoji animasi secara untuk foto profil akun. Semua orang dapat memanfaatkannya, bahkan meski tidak berlangganan Telegram Premium sekalipun,” tulis mereka di laman Telegram.org.

Sejalan dengan konsep yang developer usung, emoji animasi khusus foto profil juga dapat pengguna personalisasi. Misalnya bebas memilih gaya ekspresi hingga warna background sesuai selera dan keinginan.

Kendati demikian, penting untuk menjadi catatan bahwa fitur ini hanya tersedia di Telegram versi terbaru. Sehingga sebelum membuat, pastikan Telegram Anda sudah menggunakan versi 9.4. Jika belum, silahkan melakukan pembaruan terlebih dahulu di Google Play Store atau App Store.

Cara Menggunakan Emoji Animasi untuk Foto Profil

Sama seperti menggunakan emoji animasi di Telegram khusus percakapan, pemasangan foto profil animasi juga sangat mudah. Supaya lebih jelas bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

Baca Juga: Penyebab Telegram Tidak Bisa Login dan Cara Mengatasinya

  1. Pertama, buka aplikasi Telegram di perangkat smartphone.
  2. Setelah itu, ketuk ikon titik tiga dan klik Settings.
  3. Jika tampilannya sudah terbuka, lanjutkan dengan Pilih “Set Profile Photo”. Telegram akan memunculkan jendela baru yang menampilkan galeri.
  4. Lihat di samping ikon kamera terdapat opsi “Use an emoji” lalu klik.
  5. Tersedia berbagai macam emoji yang bisa Anda pilih. Mulai dari emoji tertawa, menangis, hingga marah. Tentukan salah satu dari sekian banyak emoji. Jika perlu bisa juga mengubah warna background di pengaturan yang tersedia.
  6. Terakhir klik “Set Photo” dan selesai.

Nah, itulah penjelasan tentang emoji animasi di Telegram, baik untuk percakapan maupun foto profil. Semoga informasinya dapat membantu Anda menciptakan percakapan atau tampilan profil akun yang semakin menarik. (R10/HR-Online)

Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Pelepasan dan penerimaan elektron merupakan bagian dari reaksi redoks yang melibatkan transfer elektron. Dalam hal ini, istilah redoks berasal dari dua konsep penting, yakni...
Pengembangan Pantai batukaras

Bupati Pangandaran Terpilih Citra Pitriyami Prioritaskan Pengembangan Pantai Batukaras

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran terpilih Citra Pitriyami, akan fokus pada pengembangan pariwisata, salah satunya adalah Pantai Batukaras. Citra mengatakan bahwa prioritas pembangunan ada di objek...
Inspirasi Desain Kebun Sayur Belakang Rumah Agar Tampil Cantik

Inspirasi Desain Kebun Sayur Belakang Rumah Agar Tampil Cantik

Desain kebun sayur di belakang rumah memang sangat menarik. Menanam sayur di rumah memberikan banyak manfaat bagi pemiliknya, salah satunya mengurangi kebutuhan untuk membeli...
Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon

Perjalanan Cinta Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon Berawal dari Cinlok hingga Menikah

Aktor pemain film Dua Garis Biru, Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon kini resmi menikah. Momen pernikahan keduanya diunggah oleh Angga melalui akun media sosial...
Onyo Tinggal Serumah dengan Sarwendah

Ruben Beberkan Alasan Onyo Tinggal Serumah dengan Sarwendah: Dia Butuh Sentuhan…

Ruben Onsu membeberkan alasan Betrand Peto atau Onyo tinggal serumah dengan Sarwendah. Seperti diketahui, sejak tahun 2019, Betrand Peto sudah menjadi anak angkat dari...
Intan Nuraini

Intan Nuraini Rayakan Ulang Tahun Putrinya, Warganet Ramai Berikan Doa Terbaik

Lama tak muncul ke publik, Intan Nuraini bagikan postingan ulang tahun anak perempuannya. Hijaber cantik yang merupakan ibu tiga anak ini kompak merayakan ulang...