Sistem operasi Android 13 Tiramisu sepertinya akan menjadi pembaharuan terkini dari Google. Belum lama ini Google resmi merilis pembaruan generasi ke-12.
Kini telah beredar kabar terkait dengan generasi ke-13 yang akan memiliki beragam fitur modern.
Kehadiran sistem Android ini terungkap dari laman resmi XDA Developer pada Senin 27 Desember 2021 lalu.
Melalui website ini terdapat informasi mengenai perkembangan sistem operasi paling anyar tersebut.
Menurut kabar yang beredar menyebutkan bahwa Android 13 akan memiliki nama Tiramisu. Selanjutnya sistem operasi untuk smartphone ini akan rilis mulai tahun depan.
Baca Juga: Sistem Operasi Android 12L Khusus untuk Layar Lebar, Ini Kelebihannya!
Kabar Terbaru, Sistem Operasi Android 13 Tiramisu Dalam Pengembangan
Saat ini, Google tengah berfokus pada Android 12. Sebelumnya, Google telah merilis versi beta untuk Android 12.
Meskipun masih dalam versi beta, melalui pembaharuan ini membuat para pengguna tertarik untuk mengunduhnya.
Berdasarkan laporan yang ada menyebutkan bahwa Android 12 adalah pembaharuan versi beta yang paling banyak terunduh sepanjang sejarah Android.
Sementara itu, di saat sistem operasi Android 12 belum juga meluncur hingga saat ini, akan tetapi bocoran tentang pengembangan Android 13 bersama beragam fitur yang tersemat mulai terungkap.
Sistem operasi Android 13 ini akan mengusung nama salah satu hidangan penutup yakni Tiramisu.
Android 13 Bernama Tiramisu Secara Internal
Google memang seringkali menamakan sistem operasi Android terkininya sesuai dengan hidangan penutup.
Terkini, sesuai dari sebuah laporan versi Android selanjutnya Android 13 akan bernama Tiramisu secara internal.
Hal ini mengikuti kebiasaan yang sejak lama dilakukan dari generasi ke generasi sistem mobile tersebut.
Mulai dari nama dessert Cupcake untuk versi 1.5 hingga berlanjut dengan Pie pada Android 9. Akan tetapi setelahnya, Google mengganti penamaan versi dengan menggunakan angka secara publik.
Hal ini dimulai dari Android 10. Akan tetapi sebenarnya Google masih menggunakan nama dessert secara internal.
Untuk Android 13 mendatang kabarnya akan meneruskan nama yang berawal dari huruf T, yakni Tiramisu.
Secara umum, sistem operasi terbaru ini akan bernama Android 13 saja. Walaupun tidak merujuk pada versi baru Android dengan nama bertemakan desert secara publik, tetapi nama kode ini masih tersemat secara internal.
Baca Juga: Sistem Operasi HarmonyOS Resmi Hadir, Yakin Bisa Saingi Android?
Fitur Sistem Operasi Android 13 Tiramisu
Fitur baru yang akan tersemat pada sistem operasi Android terbaru ini antara lain:
1. Fitur Panlingual
Dalam fitur ini memungkinkan para pengguna untuk dapat mengatur bahasa pada setiap aplikasi yang berbeda.
Sebelumnya, perangkat Android hanya dapat mengaktifkan satu bahasa dalam pengaturan system-wide.
Selain itu, fitur ini juga sangat bermanfaat bagi mereka yang merasa kesulitan dengan bahasa tertentu serta memilih bahasa untuk mereka kuasai. Fitur ini dapat pengguna akses melalui menu App Language.
2. Izin Akses Baru untuk Notifikasi
Selain pengaturan bahasa, Google juga menyediakan izin akses baru untuk notifikasi. Melalui fitur ini, para pengguna dapat memilih untuk izinkan aplikasi dan menampilkan notifikasi ataupun tidak.
Fitur baru ini hampir sama seperti cara pengguna memilih untuk memberi aplikasi izin ke kamera ataupun lokasi.
3. Fitur Android Flesouce Economy
Salah satu fitur yang ada pada sistem operasi Android 13 Tiramisu adalah Android Flesouce Economy atau TARE.
Ini adalah manajemen penggunaan energi dalam perangkat smartphone. Fitur ini dapat membantu para pengguna dalam menjaga keawetan baterai perangkat HP.
Selain itu, fitur ini juga dapat memberi kredit level baterai bagi pengguna untuk melakukan tugas tertentu. Semakin kecil level baterai, maka kreditnya yang diberikan untuk aplikasi juga lebih sedikit.
Baca Juga: TikTok Jadi Situs Terpopuler 2021, Kalahkan Google
Tampilan Antarmuka Sistem Operasi Android 13 Tiramisu
Meskipun mengusung berbagai fitur yang menarik, akan tetapi tampilan antarmuka dari sistem operasi Android terbaru ini tampak tidak mengalami banyak perubahan.
Namun karena hal ini masih dalam tahap pengembangan, maka tidak menutup kemungkinan akan adanya pengembangan lain pada tampilan utamanya.
Meski berbagai fitur pada sistem operasi Android 13 Tiramisu telah bocor, akan tetapi peluncurannya diprediksi tidak terjadi dalam waktu dekat.
Pasalnya, sistem operasi 12.1 hingga saat ini belum Google luncurkan secara resmi. Jika sama dengan versi sebelumnya dalam setiap tahunnya, kemungkinan Google menghadirkan sistem Android terbaru ini pada ajang Google I/O di musim gugur 2022. (R10/HR-Online)