Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis School 2021, Tentang Ambisi dan Persahabatan

Sinopsis School 2021, Tentang Ambisi dan Persahabatan

Sinopsis drama Korea School 2021 menceritakan anak-anak sekolah yang lebih tertarik terjun ke dunia kerja daripada meneruskan ke perguruan tinggi.

Serial KBS2 yang berjumlah 16 episode ini merupakan adaptasi dari novel berjudul sama karya Lee Hyun. Sutradara Han Sang Woo adalah orang yang memimpin produksi drama ini.

Sebelumnya, penayangan drama School 2021 sempat tertunda karena berbagai halangan. Sederet aktor dikabarkan mundur dari proyek, kemudian alur cerita dan nama-nama tokoh juga mengalami perubahan.

Akhirnya produksi drama bisa selesai berkat Kim Yo Han, Cho Yi Hyun, Choo Yeong Woo, dan aktor-aktor lainnya yang turut mengambil peran.

Dalam drama School 2021 ini, Kim Yo Han berperan sebagai Gong Ki Joon. Gara-gara mengalami cedera pada pergelangan kaki, Ki Joon harus menyerah pada taekwondo. Kini, ia kehilangan arah dan tidak punya tujuan.

Simak Sinopsis Drama School 2021

Ki Joon adalah murid SMK Nulji Jurusan Teknik Perkayuan. Siswa-siswi di jurusan itu belajar seputar ilmu arsitektur.

Cho Yi Hyun berperan sebagai Jin Ji Won, teman Ki Joon sedari kecil. Berbeda dengan Ki Joon yang tidak punya arah, Ji Won sangat percaya diri dalam mengejar ambisinya.

Baca Juga: Show Window Queen’s House, Drama Korea Tentang Perselingkuhan

Biasanya siswa-siswi SMA sibuk menyiapkan diri untuk masuk ke perguruan tinggi. Namun di sekolah kejuruan, para murid mempelajari keahlian untuk bisa langsung bekerja dan menabung sejak usia 20-an.

Sinopsis drama School 2021 memperlihatkan bagaimana para murid SMK Nulji berusaha membuktikan keahlian mereka.

Langsung Terjun ke Dunia Kerja

Ji Won bertekad untuk hidup mandiri dan tidak mau menyusahkan orang tua. Itulah sebabnya ia menjadi orang pertama di kelas yang mendaftar Praktek Kerja Lapangan (PKL). Hal itu bertentangan dengan ibunya yang menginginkan Ji Won kuliah. Namun Ji Won tetap berpegang teguh pada pendiriannya.

Melanjutkan sinopsis drama School 2021 di tempat PKL, Ji Won ternyata hanya mendapat tugas yang tidak berhubungan dengan keahliannya.

Ia membersihkan tanaman, mengelap AC, dan menyajikan kopi untuk tamu. Karena sudah tidak tahan, ia protes pada atasannya untuk bisa segera turun lapangan.

Sayangnya, atasan Ji Won di tempat PKL malah menganggap remeh murid-murid SMK yang belum punya keahlian.

Baca Juga: Drama Korea School 2021, Kisah 4 Siswa Meraih Mimpi

Ji Won kemudian melampiaskan amarahnya dengan memposting keluhan di forum online. Gara-gara postingan itu, seisi sekolah jadi heboh dan Ji Won harus menghadap guru.

Kedatangan Murid Pindahan

Dalam sinopsis drama School 2021, Choo Yeong Woo berperan sebagai Jung Young Joo, murid pindahan yang memiliki kaitan dengan Ki Joon di masa lalu.

Temperamen Young Joo yang dingin dan tidak ramah membuat semua orang takut padanya. Apalagi Young Joo memiliki postur tubuh yang lebih tinggi dari anak-anak seusianya, sehingga beredar gosip bahwa ia pernah masuk penjara remaja.

Namun, Young Joo ternyata memiliki hati yang hangat. Pernah suatu ketika, Ji Won melampiaskan amarahnya dengan menendang mesin capit boneka.

Young Joo yang kebetulan bertugas mengisi ulang boneka menegur Ji Won agar tidak menendang. Setelah Young Joo pergi, Ji Won baru sadar ternyata ada sebuah boneka beruang yang sengaja ditinggalkan.

Baca Juga: Drama Korea Kim Soo Hyun Paling Seru dan Sarat Makna

Menjadi Cinta Segitiga

Saat Ji Won sedang berkumpul bersama teman-temannya di sebuah kedai, Young Joo kebetulan magang sebagai pelayan. Lalu dalam sinopsis School 2021, Ji Won menyapa Young Joo dan berkata akan sering datang ke kedai itu.

Teman-teman Ji Won sampai heran kenapa ia bisa berani bicara pada Young Joo yang terkenal menakutkan di sekolah.

Sebelum Ji Won pergi ke tempat PKL, ia pernah magang bersama Ki Joon di sebuah restoran cepat saji.

Tangan Ji Won terluka saat bekerja dan Ki Joon merawat lukanya. Momen pada sinopsis drama School 2021 mengingatkan Ki Joon akan kenangan di masa kecil dan Ji Won tersipu malu.

Latar belakang Young Joo masih belum terungkap. Namun ada scene dimana Young Joo berpapasan dengan Ki Joon dan mereka berdua terlihat tidak akur.

Mereka memiliki kenangan pahit di masa lalu. Ada apa di antara Ki Joon dan Young Joo? Saksikan kelanjutan sinopsis drama School 2021 di aplikasi streaming drama favoritmu, ya! (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Saddil Ramdani

Ucapkan Salam Perpisahan ke Sabah FC, Saddil Ramdani Siap Merapat ke Persib Bandung?

Mantan pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani tiba-tiba memberikan kode hendak tinggalkan klub Malaysia, Sabah FC. Kode tersebut kemudian memancing respon dari gelandang Persib Bandung,...
Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Indonesia sudah resmi menjadi tuan rumah untuk ajang bergengsi Piala AFF U-23, yang akan berlangsung pada 15 hingga 31 Juli 2025. Momen penting ini...
DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...