Photo Ilustrasi
Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM (Disperindagkop) Kabupaten Ciamis, rencanya besok hari, Selasa (24/6/2014), akan menggelar inspeksi ke sejumlah agen gas dan pupuk, guna mengetahui kondisi harga dan ketersediaan kedua komoditi tersebut menjelang puasa Ramadhan.
Kepala Bidang Perdagangan, Idang Dahlan, ketika ditemui HR, Senin (23/6/2014), membenarkan rencana inspeksi ke sejumlah agen gas dan pupuk tersebut. Menurut dia, inspeksi akan dilakukan dalam beberapa kali.
“Besok, inspeksi untuk mengetahui harga gas dan pupuk, sedangkan hari Jum`at (27/6/2014) inspeksi untuk mengetahui harga sembilan bahan pokok (Sembako). Besok kita sama-sama turun ke lapangan,” katanya. (Deni/R4/HR-Online)