Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita PangandaranSiswa SMPN 1 Pangandaran Jadi Kiper Terbaik Gala Siswa Tingkat Nasional

Siswa SMPN 1 Pangandaran Jadi Kiper Terbaik Gala Siswa Tingkat Nasional

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Siswa SMPN 1 Pangandaran, Jabar, Denda Rama Febrianto menjadi kiper atau penjaga gawang terbaik dalam ajang Gala Siswa tingkat Nasional beberapa waktu lalu.

Selama 2 pekan mengikuti training centre (TC) di Sentul, Bogor, siswa berperawakan tinggi ini menunjukan kemampuan terbaiknya.

Kepala SMPN 1 Pangandaran Endang Suherman mengaku bangga siswanya mendapatkan prestasi terbaik bidang olahraga sepakbola.

“Untuk mencapai prestasi ini siswa kami butuh proses dan perjuangan yang tidak mudah,” ujar Endang Senin (29/11/2021).

Baca juga: Hore, Libur Tahun Baru Wisata Pangandaran Tetap Buka

Menurutnya, selama ini Denda masuk kedalam sebuah sekolah sepakbola (SSB). Setiap hari ia rutin berlatih bersama teman-temannya.

Gala siswa tingkat SMP se Nasional tersebut kata Endang dilaksanakan oleh PSSI pusat.

Denda Rama Febrianto sebelumnya lolos ke tingkat Jabar, kemudian mewakili Jawa Barat bersama 4 atlet lainnya ke tingkat nasional.

Berdasarkan hasil penilaian yang profesional, Denda terpilih menjadi kiper terbaik Gala Siswa tingkat Nasional.

“Alhamdulillah Pangandaran mencatatkan sejarah putra terbaiknya bisa berprestasi di tingkat Nasional,” ungkapnya.

Sementara itu Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Olahraga Pangandaran Dodi Jubardi mengapresiasi prestasi yang diraih siswa SMPN 1 Pangandaran.

“Prestasi ini harus menjadi motivasi bagi yang lainnya agar lebih giat lagi berlatih untuk menjadi atlet handal,” ujarnya.

Ia pun berharap Denda bisa menjadi salah seorang pemain Timnas PSSI yang berlaga di kancah dunia. (Entang/R8/HR Online/Editor Jujang)

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...
Kasus Stunting di Sindangrasa Ciamis Menurun Berkat Program Kekasih Hati

Kasus Stunting di Sindangrasa Ciamis Menurun Berkat Program Kekasih Hati

harapanrakyat.com,- Lurah Sindangrasa, Derry Yusman menyebut angka stunting di Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan Ciamis ada penurunan cukup signifikan. Dari tahun 2024 itu tercatat ada 11...
3 Pemain Timnas Indonesia

3 Pemain Timnas Indonesia Terancam Nganggur di Musim Panas 2025!

Musim panas 2025 bisa jadi mimpi buruk untuk Patrick Kluivert, pelatih Timnas Indonesia. Pasalnya ada 3 pemain Timnas Indonesia yang terancam bermain tanpa klub...
program sekolah rakyat kota bandung

Ketersediaan Lahan Masih Jadi Kendala Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung

harapanrakyat.com - Persoalan ketersediaan lahan masih menjadi kendala pembangunan sekolah rakyat di Kota Bandung, Jawa Barat. Sebab kondisi geografis dan keterbatasan lahan di wilayah...
pemkot bandung tunggu petunjuk teknis SPMB

Pemkot Bandung Masih Tunggu Petunjuk Teknis Pelaksanaan SPMB 2025/2026

harapanrakyat.com – Pemkot Bandung, Jawa Barat, masih menunggu petunjuk resmi dan aturan teknis terkait pelaksanaan Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) Tahun Ajaran 2025/2026. Baca Juga...
larangan bawa kendaraan pribadi ke sekolah

Terkait Larangan Bawa Kendaraan Pribadi ke Sekolah, Wali Kota Bandung : Kita Kaji Dulu

harapanrakyat.com - Pemkot Bandung, Jawa Barat, bakal melakukan kajian terkait larangan siswa membawa kendaraan pribadi ke sekolah. Pemkot Bandung akan mengkaji aturan tersebut setelah...