Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Siswa SMPN 1 Pangandaran, Jabar, Denda Rama Febrianto menjadi kiper atau penjaga gawang terbaik dalam ajang Gala Siswa tingkat Nasional beberapa waktu lalu.
Selama 2 pekan mengikuti training centre (TC) di Sentul, Bogor, siswa berperawakan tinggi ini menunjukan kemampuan terbaiknya.
Kepala SMPN 1 Pangandaran Endang Suherman mengaku bangga siswanya mendapatkan prestasi terbaik bidang olahraga sepakbola.
“Untuk mencapai prestasi ini siswa kami butuh proses dan perjuangan yang tidak mudah,” ujar Endang Senin (29/11/2021).
Baca juga: Hore, Libur Tahun Baru Wisata Pangandaran Tetap Buka
Menurutnya, selama ini Denda masuk kedalam sebuah sekolah sepakbola (SSB). Setiap hari ia rutin berlatih bersama teman-temannya.
Gala siswa tingkat SMP se Nasional tersebut kata Endang dilaksanakan oleh PSSI pusat.
Denda Rama Febrianto sebelumnya lolos ke tingkat Jabar, kemudian mewakili Jawa Barat bersama 4 atlet lainnya ke tingkat nasional.
Berdasarkan hasil penilaian yang profesional, Denda terpilih menjadi kiper terbaik Gala Siswa tingkat Nasional.
“Alhamdulillah Pangandaran mencatatkan sejarah putra terbaiknya bisa berprestasi di tingkat Nasional,” ungkapnya.
Sementara itu Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Olahraga Pangandaran Dodi Jubardi mengapresiasi prestasi yang diraih siswa SMPN 1 Pangandaran.
“Prestasi ini harus menjadi motivasi bagi yang lainnya agar lebih giat lagi berlatih untuk menjadi atlet handal,” ujarnya.
Ia pun berharap Denda bisa menjadi salah seorang pemain Timnas PSSI yang berlaga di kancah dunia. (Entang/R8/HR Online/Editor Jujang)