Aturan mengemudi di jalan tol penting untuk diketahui dan dipahami oleh para pengemudi kendaraan. Karena jika tidak paham, maka akibatnya bisa fatal bahkan nyawa taruhannya.
Seperti kecelakaan maut yang baru-baru ini terjadi di jalan tol Jombang, Jawa Timur. Kecelakaan tersebut mengakibatkan artis Vanessa Angel beserta suaminya, Febri Ardiansyah meninggal dunia.
Kecelakaan tunggal yang merenggut korban jiwa itu mengingatkan kembali kepada publik akan pentingnya memahami aturan mengemudi saat berada di jalan tol.
Head of Communication and Customer Service Management Asuransi Astra, L Iwan Pranoto mengatakan dalam keterangan resminya, Jumat (05/11/2021), bahwa berkendara yang aman bukan cuma sekedar memastikan kondisi kendaraan beserta pengemudinya dalam keadaan prima.
Namun ada hal fundamental yang wajib Anda perhatikan ketika mengemudi kendaraan supaya tidak menimbulkan resiko. Baik terhadap pengemudi itu sendiri maupun pengemudi kendaraan lainnya. Hal fundamental itu adalah memahami serta mentaati aturan dalam berlalu lintas.
Iwan juga menyebutkan, terdapat beberapa hal penting yang patut menjadi perhatian masyarakat untuk lebih waspada saat mengambil keputusan melintasi jalan tol. Berikut ini penjelasannya;
Baca Juga : Cara Mengemudi Mobil Manual yang Benar dan Mudah
Ketahui Aturan Mengemudi di Jalan Tol
Pahami Jalur yang Dipilih
Bagi setiap pengendara tentu harus sudah tahu aturan dasarnya saat mengemudi, yang mana laju kendaraan harus sesuai dengan kecepatan kendaraannya yang mereka kemudi.
Seperti halnya lajur sebelah kanan peruntukannya khusus buat kendaraan yang melaju lebih cepat, atau untuk menyusul kendaraan lainnya.
Sementara, lajur bagian kiri khusus untuk kendaraan yang mempunyai kecepatan lebih lambat, termasuk kendaraan berukuran besar seperti truk dan bus.
Kemudian selain itu, di jalan tol juga terdapat bahu jalan pada bagian luar tiga lajur jalan utama. Ini fungsinya hanya untuk mobil atau kendaraan dalam kondisi darurat. Misalnya mobil ambulans.
Perhatikan Batas Kecepatan
Aturan mengemudi di jalan tol yang wajib para pengendara pahami selain jalur yaitu mengenai batas kecepatan kendaraan. Jadi pengemudi tidak boleh seenaknya mengendarai kendaraannya.
Baca Juga : Cara Menurunkan Gigi Mobil Manual yang Mudah dan Aman
Meski jalan terlihat lengang atau tidak terlalu padat, namun para pengendara tetap wajib mematuhi mengenai batas kecepatan kendaraan sesuai aturan.
Untuk batas kecepatan tertuang dalam PP (Peraturan Pemerintah) No. 79 Tahun 2013, yaitu tentang Jaringan LLAJ (Lalu Lintas dan Angkutan Jalan).
Dalam pasal 23 ayat 4 PP No. 79 menyebutkan bahwa batas kecepatan kendaraan di jalan tol 60 sampai 100 km per jam. Informasi mengenai batas kecepatan tersebut bisa terlihat pada rambu lalu lintas yang terpasang di tepi jalan tol.
Perhatikan Jarak dengan Kendaraan Sekitar
Para pengendara juga wajib memperhatikan jarak kendaraannya dengan kendaraan sekitar. Ini menjadi salah satu aturan penting mengemudi kendaraan di jalan tol yang wajib pengendara patuhi.
Karena ketika masuk jalan tol sudah bukan lagi menghitung jarak, sebab menentukan jarak itu oleh waktu sepersekian detik.
Seringnya terjadi kecelakaan beruntun juga akibat mereka tidak terlalu paham dengan aturan pentingnya jaga jarak dengan kendaraan lain saat berkendara melalui jalan tol.
Baca Juga : Penyebab Setir Mobil Bergetar yang Sering Terjadi pada Kecepatan Tinggi
Cara paling mudah menghitung jarak aman kendaraan adalah menggunakan teknik menghitung tiga detik. Untuk menentukan patokannya yaitu benda statis yang dilewati kendaraan depan Anda.
Iwan juga menjelaskan, penghitungan tiga detik tersebut merupakan hasil dari penghitungan waktu reaksi manusia ketika melihat suatu kondisi hingga mengambil tindakan, itu butuh sekitar dua detik. Serta reaksi mekanikal butuh waktu kurang lebih sekitar satu detik.
Pastikan Mobil dalam Kondisi Prima
Selain beberapa aturan penting mengemudi di jalan tol, nyatanya ada juga faktor lainnya yang tak kalah penting untuk Anda perhatikan.
Faktor penting tersebut yaitu Anda harus memastikan terlebih dahulu performa mobil dalam kondisi baik dan juga normal.
Seperti memastikan kendaraan sudah terisi bahan bakar dalam batas yang aman, mengecek kondisi rem, klakson, lampu sein, hingga tekanan angin pada ban. Tak lupa cek juga wiper karena ini penting untuk membantu pengendara pada saat musim penghujan seperti sekarang.
Kondisi Pengemudi juga Prima
Satu lagi hal penting lainnya yang wajib pengendara pahami saat berkendara dalam ruas jalan tol, yaitu pastikan kondisi pengemudi benar-benar dalam kondisi prima. Artinya, sopir harus fokus, tidak mengantuk dan tidak dalam pengaruh minuman keras atau alkohol.
Selain itu, pakai sabuk pengaman supaya pengemudi bisa tetap aman jika terjadi hal-hal yang tidak terduga. (R3/HR-Online)
Editor : Eva
Artikel ini sudah tayang di suara.com dengan judul “Cegah Kecelakaan Mematikan, Ini 5 Aturan Penting Mengemudi di Jalan Tol”.