HP Samsung Galaxy M33 5G saat ini sedang dalam proses pengerjaan. Pada akhir Agustus lalu, Samsung resmi meluncurkan satu Galaxy M32 5G di India.
Hanya selang dua bulan saja, brand asal Korea Selatan ini sepertinya akan menghadirkan penerus dari Galaxy M32 yang bernama M33 5G.
Dalam sebuah laporan terbaru menunjukkan bahwa perangkat ini sedang dalam pengembangan. M33 5G kabarnya akan resmi tahun depan.
Akan tetapi hingga saat ini, Samsung belum mengkonfirmasi keberadaan Galaxy M33 5G tersebut. Berdasarkan laporan dari Galaxy Club, smartphone Samsung 5G baru ini mengusung nomor model SM M336B dan dalam proses pengembangan.
Publikasi mengatakan bahwa perangkat ini kemungkinan besar akan resmi sebagai Galaxy M33 5G. Selain itu, pada sumber yang sama belum lama ini mengungkapkan keberadaan Galaxy A33.
Dalam sumber yang sama selama ini telah mengungkapkan keberadaan Galaxy A33. Hal ini juga diharapkan ponsel ini akan tiba dalam versi 5G tunggal.
Baca Juga: HP Samsung Galaxy M32 dengan Baterai Jumbo 6.000 mAh
Review Lengkap HP Samsung Galaxy M33 5G
Sebelumnya perusahaan telah meluncurkan Galaxy M32 5G dalam beberapa waktu yang lalu. Smartphone ini sebagai versi rebadged dari Galaxy A32 5G.
Galaxy Club mengisyaratkan bahwa Galaxy M33 5G adalah perangkat yang sama dengan Galaxy A33 5G. Keduanya diharapkan akan datang pada tahun 2022 mendatang.
Saat ini, Samsung juga dikabarkan tengah menggarap Galaxy A13 5G, Galaxy A52, serta Galaxy A73. Sesuai dengan rumor yang beredar, Samsung Galaxy A73 dapat menjadi smartphone kelas menengah pertama dari perusahaan yang akan datang dengan sensor kamera 108MP.
Lebih lanjut, Samsung Galaxy A13 5G menjadi smartphone 5G paling terjangkau dari Samsung hingga saat ini. Sedangkan Galaxy A53 harapannya akan datang dalam pilihan warna orange.
Baca Juga: HP Samsung Galaxy A13 5G Dipersiapkan, Akan Jadi HP 5G Termurah
Harapan Spesifikasi HP Samsung Galaxy M33 5G
Spesifikasi utama Samsung Galaxy M33 5G sepertinya akan terdiri dari penggunaan panel layar Super AMOLED seluas 6,5 inch. Layar ini akan memiliki resolusi 720 x 1600 piksel dengan kerapatan piksel hingga 270 ppi.
Layar depan Galaxy M33 5G ini mempunyai tampilan punch hole yang dapat menampung lensa selfie. Dengan kecepatan refresh 90Hz serta rasio aspek yang memungkinkan para penggunanya untuk dapat menikmati gambar menakjubkan.
Untuk dukungan keamanannya kemungkinan akan tersemat sensor pemindai sidik jari yang tersemat pada sisi perangkat. HP Samsung Galaxy M33 5G kabarnya akan mengusung MediaTek Dimensity 720 MT6853 dengan CPU Octa core (2 GHz, Dual core, Cortex A76 + 2 GHz, Hexa Core, Cortex A55).
Prosesor ini akan terpasang dengan RAM berkapasitas 6GB dan dukungan grafis Mali G57 MC3. HP Galaxy M33 5G akan berjalan dalam sistem operasi Android v11 dengan UI khusus Samsung One UI yang memiliki penyimpanan internal 128GB sehingga dapat pengguna perluas hingga 1TB.
Untuk fotografinya, sepertinya perangkat ini akan memiliki pengaturan quad kamera pada bagian belakang. Keempat kamera tersebut kemungkinan terdiri dari kamera utama 64MP, kamera sudut lebar 8MP, kamera makro 5MP, serta sensor kedalaman 2MP.
Kontrol ISO, mode HR, kompensasi eksposur, deteksi wajah, serta fokus otomatis merupakan beberapa fungsi bawaan kamera pada resolusi video 1920×1080 @ 30 fps dan resolusi gambar 9000 x 7000.
Sedangkan untuk sisi depan akan tersemat kamera selfie 13MP dengan rekaman video 1920×1080 @ 30fps. Sedangkan untuk dayanya, HP Samsung Galaxy M33 5G sepertinya akan memiliki pengaturan baterai berkapasitas 5000 mAh.
Baterai ini termasuk dalam seri Lithium Polymer dan kompatibel dengan sistem pengisian cepat 22,5W dan port USB Type-C. Galaxy M33 5G juga mendukung jaringan 5G dan 4G VoLTE. Terkait dengan pilihan koneksi lainnya termasuk Wi-Fi 802.11, b/g/n, Bluetooth v5.1, Hotspot Seluler, A-GPS Glonass, dan USB Type-C.
Baca Juga: HP Samsung Galaxy A73 Rumornya Akan Bawa Kamera Utama 108MP
Kisaran Harga HP Samsung Galaxy M33 5G
Untuk Samsung Galaxy M32 5G merupakan HP yang cukup terjangkau. Dengan demikian, Galaxy M33 5G juga kita harapkan akan datang dengan harga yang terjangkau.
Galaxy M32 5G tersedia di India dengan harga mulai dari Rs 16.999, maka HP Samsung Galaxy M33 5G mungkin akan tersedia dalam kisaran Rs 20.000. Kedua handset ini harapannya akan rilis pada tahun 2022 mendatang. (R10/HR-Online)