Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita Nasional11 Instruksi Kapolri Guna Cegah Kekerasan Aparat Kepolisian

11 Instruksi Kapolri Guna Cegah Kekerasan Aparat Kepolisian

Berita Nasional, (harapanrakyat.com),- Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mengeluarkan 11 instruksi dalam upaya mencegah tindakan kekerasan oknum kepolisian.

Instruksi tersebut tertuang dalam Surat Telegram Rahasia (STR) nomor ST/2162/X/HUK.2.8./2021.

Telegram yang ditandatangani Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo itu berisi 11 instruksi untuk seluruh anggota Polri untuk mencegah kekerasan oleh aparat.

Irjen Pol Argo Yuwono Kadiv Humas Polri membenarkan adanya surat telegram tersebut Selasa (19/10/2021). “Benar,” ujarnya.

Baca Juga: Ditreskrimsus Polda Jabar Merilis 7 Tersangka Karyawan Pinjol Ilegal

Isi STR tersebut, Kapolri menyoroti masalah masih adanya tindak kekerasan oknum polisi.

Salah satunya tindakan tidak profesional yang terjadi di Polsek Percut Sei Tuan, lalu oknum polisi yang membanting mahawiswa yang tengah demo di Tangerang, hingga oknum anggota Satlantas Polres Deli Serdang yang menganiaya pengendara sepeda motor.

Adapun 11 instruksi Kapolri dalam telegram tersebut antara lain memberikan hukuman tegas bagi anggota Polri yang melakukan pelanggaran kasus kekerasan berlebih kepada masyarakat.

Selain itu, instruksi lainnya yakni memerintahkan Kabid Humas agar memberikan informasi terbuka dan jelas terhadap penanganan kasus kekerasan berlebih yang terjadi.

Instruksi Kapolri lainnya yakni mengoptimalkan pembinaan anggota Polri agar dalam melaksanakan tugas tidak bertindak arogan, berkata kasar, menganiaya, menyiksa dan tindakan kekerasan berlebih lainnya.

Kapolri dalam telegram tersebut juga akan memberikan sanksi tegas bagi anggota yang terbukti melakukan pelanggaran baik disiplin atau kode etik dan juga pidana khususnya tindak kekerasan berlebih. (R8/HR Online/Editor Jujang)

AC Mobil Hanya Keluar Angin Membuat Kabin Tidak Nyaman

AC Mobil Hanya Keluar Angin Membuat Kabin Tidak Nyaman

Perawatan mobil yang rutin sangat penting guna meminimalisir resiko kerusakan pada komponennya. Salah satu komponen pada mobil yang sering mengalami kerusakan adalah air conditioner...
Sejarah Karnaval Indonesia dari Zaman Dahulu hingga Modern

Sejarah Karnaval Indonesia dari Zaman Dahulu hingga Modern

Sebelum menjadi semeriah seperti sekarang, karnaval di Indonesia telah melalui perjalanan panjang sejak zaman dahulu hingga mencapai bentuknya saat ini. Umumnya, pelaksanaan karnaval ini...
Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition Gunakan Layar OLED

Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition Gunakan Layar OLED

Lenovo kembali mengguncang dunia teknologi dengan merilis ThinkPad X9 Aura pada ajang CES 2025. Laptop ini membawa perubahan signifikan dalam desain dan fitur. Hal...
Lolly Kembali Ke Keluarga, Nikita; Cari Korban yang Lain

Lolly Kembali Ke Keluarga, Nikita: Cari Korban yang Lain

Kini Lolly kembali ke keluarga dan Nikita sudah merasa bahwa ia telah memenangkan perseteruan. Nikita Mirzani memang akhirnya sudah berhasil menjauhkan putri sulungnya dengan...
Budidaya Bonsai Sancang dengan Tepat, Bisa Jadi Ide Bisnis

Budidaya Bonsai Sancang dengan Tepat, Bisa Jadi Ide Bisnis

Budidaya bonsai sancang patut Anda pertimbangkan. Hal ini mengingat tanaman bonsai masih menjadi favorit banyak orang. Banyak yang tertarik membudidayakannya, baik sebagai hobi maupun...
Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Pelepasan dan penerimaan elektron merupakan bagian dari reaksi redoks yang melibatkan transfer elektron. Dalam hal ini, istilah redoks berasal dari dua konsep penting, yakni...