Rabu, April 9, 2025
BerandaBerita BanjarWarga Kota Banjar Ini Tidur Tenang Setelah Rumahnya Direhab Relawan

Warga Kota Banjar Ini Tidur Tenang Setelah Rumahnya Direhab Relawan

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),– Lili, warga RT 5 RW 18 lingkungan Pangadegan, Kelurahan Hegarsari, Kota Banjar, Jawa Barat, akhirnya bisa tidur dengan tenang setelah Relawan Forum Komunikasi Masyarakat Hegarmukti, merehab rumahnya yang sebelumnya tidak layak huni.

Rumah yang sebelumnya hanya berbilik bambu, atapnya sering bocor ketika musim penghujan dan tidak layak huni itu sekarang sudah berganti terlihat lebih rapi dan layak untuk ditempati.

Ketua Forum Komunikasi Masyarakat Hegarmukti, Johan Wijaya, mengatakan, awalnya Lili tinggal di rumah tidak layak huni dengan kondisi rumahnya saat itu sudah memprihatinkan. Bahkan sempat ambruk sebelum sempat direhab.

Namun, karena khawatir terjadi ambruk setelah koordinasi dengan sejumlah pihak serta warga masyarakat setempat akhirnya para relawan dibantu warga merehab kembali rumah yang sudah tidak layak ditempati tersebut.

“Kondisi rumahnya sudah mengkhawatirkan. Kadang kalau hujan Pak Lili ikut ke rumah tetangganya karena khawatir ambruk. Makanya kami inisiatif untuk merehab,” kata Johan kepada HR Online, Minggu (29/8/2021).

Lanjutnya, tanah rumah milik Lili tersebut merupakan tanah tumpang karang sehingga menjadi kendala ketika akan mengakses program bantuan.

Pihaknya, kata Johan, kemudian melakukan inisiatif untuk merehab rumah tidak layak huni tersebut. Akhirnya dengan bantuan dari para donatur, aghniya dan warga lainnya hal tersebut bisa terwujud.

Johan juga menyampaikan apresiasi atas partisipasi masyarakat dan relawan serta sejumlah pihak. Sehingga rumah milik Lili sekarang sudah bisa kembali ditempati.

“Untuk pembangunannya selama satu Minggu dan sekarang sudah selesai. Bangunannya memang semi permanen tapi setidaknya layak untuk ditempati,” ujarnya.

Sementara itu, Lili mengaku trenyuh dan menyampaikan terima kasih kepada para relawan, warga setempat dan semua pihak. Terutama yang telah membantu merehab rumahnya yang sebelumnya tidak layak huni.

“Terima kasih semuanya khususnya warga di lingkungan yang sudah memperhatikan dan membantu merehab rumah saya,” singkatnya. (Muhlisin/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Acer Aspire 7 Pro, Laptop Serbaguna untuk Belajar, Bekerja, dan Bermain

Acer Aspire 7 Pro, Laptop Serbaguna untuk Belajar, Bekerja, dan Bermain

Dalam acara bertajuk Worry Free Ramadan Be Happy yang diadakan oleh Acer beberapa waktu lalu, salah satu produk yang menarik perhatian adalah Acer Aspire...
Disnaker Ciamis Sebut Tak Ada Pengaduan Soal THR ke Posko

Disnaker Ciamis Sebut Tak Ada Pengaduan Soal THR ke Posko

harapanrakyat.com,- Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Ciamis, Jawa Barat, menyebut, sampai saat ini belum menerima pengaduan soal Tunjangan Hari Raya (THR) Idul Fitri tahun 2025. Kepala...
Pemkab Ciamis Harapkan 7 Rumah Terdampak Longsor Panawangan Direlokasi

Pemkab Ciamis Harapkan 7 Rumah Terdampak Longsor Panawangan Direlokasi

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis mengharapkan 7 rumah yang terdampak bencana alam tanah longsor di Kecamatan Panawangan, bisa segera direlokasi ke tempat yang lebih aman. Adapun...
Mengetahui Arti Tanda Panah di Instagram dan Cara Kerjanya

Mengetahui Arti Tanda Panah di Instagram dan Cara Kerjanya

Arti tanda panah di Instagram berhasil menjadi perhatian warganet baru-baru ini. Bagaimana tidak, fitur terbaru dari Instagram ini berguna sebagai tombol “dislike” yang tersembunyi....
Forum RT RW di Kota Banjar Audiensi ke TPS Kamisama

Forum RT RW di Kota Banjar Audiensi ke TPS Kamisama, Minta Perbaikan Pelayanan

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga dan Forum RT RW di Kelurahan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, mendatangi kantor Tempat Pengelola Sampah (TPS) Kawasan Minimasi Sampah Mandiri...
Profil dan Biodata Evandra Florasta

Profil dan Biodata Evandra Florasta, Top Skor Piala Asia U-17 2025

Sosok Evandra Florasta kini menjadi sorotan usai menunjukkan kemampuan di Piala Asia U-17 2025. Pada pertandingan terakhir Indonesia melawan Yaman, ia tampil memukau dengan...