Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita PangandaranKena Refocusing Anggaran, Reses Anggota DPRD Pangandaran Dicoret

Kena Refocusing Anggaran, Reses Anggota DPRD Pangandaran Dicoret

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Kegiatan reses anggota DPRD Kabupaten Pangandaran, Jabar, tahun 2021 ini dicoret lantaran terkena refocusing anggaran.

Selain kegiatan reses, perjalanan Dinas DPRD juga kena coret.

Ketua DPRD Pangandaran Asep Noordin membenarkan hal itu Selasa (24/8/2021).

Menurutnya, pandemi Covid-19 membuat keuangan di Pemerintah Kabupaten Pangandaran tidak stabil.

“Anggaran di DPRD Pangandaran tahun 2021 ini kena refocusing 35 persen,” ujar Asep.

Refocusing anggaran tersebut tak lain untuk penanganan Covid-19.

“Bukan hanya aktivitas pemerintah dan usaha masyarakat saja, tapi anggaran di DPRD juga kena dampak,” katanya.

Baca Juga: Pemandu Wisata Pangandaran Diberi Pembekalan Soal Cagar Budaya

Pihaknya memaklumi jika kondisi keuangan Pemkab Pangandaran terdampak selama pandemi ini, sehingga terpaksa harus melakukan refocusing anggaran.

Menurutnya, langkah Pemkab Pangandaran sudah baik dalam menyikapi pandemi Covid-19.

“Pemkab sudah mampu memilih yang paling prioritas dari kebutuhan,” jelas Asep Noordin.

Ia pun menilai, kondisi keuangan di tahun 2021 harus menjadi bahan evaluasi dalam penyusunan anggaran pada tahun 2022 mendatang.

” KUA PPAS untuk tahun 2022 harus belajar dari tahun 2021 ini,” ucapnya.

Secara umum lanjut Asep, kebijakan anggaran tahun 2022 nanti harus tetap mengarah kepada tiga bidang yakni penanggulangan Covid-19, pemulihan ekonomi dan juga pembangunan infrastruktur. (Ceng2/R8/HR Online)

Editor: Jujang

Dugaan Pungli oleh Oknum Polisi Viral, Polres Sumedang Sanksi Penempatan Khusus

Dugaan Pungli oleh Oknum Polisi Viral, Polres Sumedang Sanksi Penempatan Khusus

harapanrakyat.com,- Polres Sumedang bergerak cepat, usai dugaan pungutan liar (pungli) oleh oknum anggota polisi dari anggota Satlantas Polres Sumedang, Jawa Barat, menjadi sorotan publik....
Dinas Pertanian Ciamis Ungkap Upaya Penanganan Banjir di Dusun Kubangpari Desa Bangunsari Pamarican

Dinas Pertanian Ciamis Ungkap Upaya Penanganan Banjir di Dusun Kubangpari Desa Bangunsari Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Beberapa waktu lalu terjadi banjir yang merendam pemukiman warga di Dusun Kubangpari, Desa Bangunsari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis. Banjir ditengarai terjadi akibat luapan...
Ahmad Dhani Buka Lowongan Barista untuk Para Baladewa

Ahmad Dhani Buka Lowongan Barista untuk Para Baladewa

Ahmad Dhani kembali membuat kejutan. Tapi kali ini bukan soal musik, melainkan dunia kopi. Ya, pendiri Dewa 19 itu baru saja membuka bisnis baru...
Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan awal mula pengungkapan kasus dugaan korupsi tunjangan rumah dinas dan tunjangan transportasi anggaran Sekretariat DPRD Kota Banjar...
Tumpukan Sampah di Perbatasan

Tumpukan Sampah di Perbatasan Cimalaka-Cisarua, Wabup Sumedang: Saya Bingung Kok Bisa Seperti Ini?

harapanrakyat.com,- Wakil Bupati Sumedang, M. Fajar Aldila kaget saat menemukan tumpukan sampah di perbatasan Cimalaka-Cisarua. Tepatnya di wilayah Kecamatan Cimalaka, Dusun Sukamantri, RW 08,...
Uang Tunjangan Rumdin

Rp 3,5 Miliar Dinikmati Berjamaah, Kejari Minta Anggota DPRD Kota Banjar Kembalikan Uang Tunjangan Rumdin

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, meminta kepada anggota DPRD Kota Banjar periode 2017-2021 yang turut menikmati uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan...