Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TasikmalayaRibuan Bibit Ikan Nilem Ditanam di Sungai Ciseel Tasikmalaya

Ribuan Bibit Ikan Nilem Ditanam di Sungai Ciseel Tasikmalaya

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Ribuan bibit ikan nilem ditanam Pemuda Karang Taruna Desa Cisarua, Kecamatan Cineam, di Sungai Ciseel, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Jumat (20/08/2021).

Ketua Karang Taruna Desa Cisarua, Yayat Sobariat mengatakan, tujuan penanaman bibit ikan tersebut untuk menjaga kelestarian alam dan ekosistem Sungai Ciseel.

Selain itu, juga agar sungai yang memiliki air jernih dari pegunungan itu lebih diminati warga dari kota untuk berwisata.

Dengan begitu, pengunjung yang datang bisa mancing ikan secara langsung dan membawa pulang hasil pancingannya.

“Tujuan kami menanam bibit ikan untuk menjaga kelestarian alam, menjaga ekosistem Sungai Ciseel. Karena kami Karang Taruna Desa Cisarua peduli terhadap lingkungan,” kata Yayat.

Baca Juga : Sungai Ciseel Tasikmalaya Bakal Jadi Objek Wisata Renang Alami

Warga dan pengjung bisa memancingnya setelah 8 bulan kedepan. Menunggu ribuan bibit ikan nilem berkembang biak. Pihaknya mengatakan sekitar satu ton bibit ikan nilem ditanam di Sungai Ciseel.

“Zaman dulu warga mengambil ikan pakai racun. Bahkan ada juga yang menggunakan cara dengan menyetrumnya. Tapi sekarang alhamdulillah, setelah ada Perdes sudah tidak ada lagi yang mengambil ikan dengan cara seperti itu,” ucap Yayat.

Sementara itu, Kepala Desa Cisarua, Wawan R H mengaku bersyukur atas kepedulian Pemuda Karang Taruna desanya terhadap ekosistem lingkungan.

Mereka ingin menjaga keaslian Sungai Ciseel. Karena dulunya sungai tersebut sempat terkenal dengan aneka ragam habitat ikan.

“Mungkin mereka mau mengembalikan lagi Sungai Ciseel ke masa jayanya agar menjadi sungai yang klasik. Jadi orang lain mengenal Sungai Ciseel yang original,” kata Wawan.

Pihaknya berharap apa yang Karang Taruna lakukan itu berkah, dan kedepannya menjadi tempat wisata. Orang-orang dari kota bisa datang sehingga menghasilkan PAD bagi desanya.

Wawan menambahkan, Karang Taruna memiliki konsep gebyar tanam benih ikan satu ton. Sampai hari saat ini sudah 2 kwintal bibit ikan yang mereka tanam. (Apip/R3/HR-Online)

Editor : Eva

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

harapanrakyat.com,- Seorang pria lanjut usia di Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, nekat mengakhiri hidupnya, Selasa (22/4/2025). Pria tersebut berinisial A (81)....
Motor Parkir di Depan Rumah Milik Warga Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

Motor Parkir Depan Rumah di Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

harapanrakyat.com,- Aksi pencurian kendaraan bermotor terjadi di Dusun Sedekan, RT 29/08, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya, Ciamis, Jawa Barat, Selasa (22/4/2025) sekira pukul 03.00 WIB....
Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan (Disdik) Ciamis, Jawa Barat, terus gencar mensosialisasikan Surat Edaran (SE) Bupati terkait larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan ke sekolah....
Itel VistaTab 30 Pro, Tablet dengan Kapasitas Baterai Besar Cocok Untuk Gaming

Itel VistaTab 30 Pro, Tablet dengan Kapasitas Baterai Besar Cocok Untuk Gaming

Itel kembali merilis tablet Android terbarunya di Indonesia. Adapun produk mereka kali ini bernama Itel VistaTab 30 Pro. Tablet milik Itel ini merupakan mid-range...
dugaan eksploitasi pekerja sirkus taman safari

DPRD Jawa Barat Soroti Dugaan Eksploitasi Pekerja Sirkus di Taman Safari

harapanrakyat.com – Terjadinya dugaan eksploitasi pekerja sirkus di Taman Safari turut menjadi perhatian berbagai kalangan. Demikian halnya juga dengan respon Wakil Ketua DPRD Jawa...
Oki Setiana Dewi Beri Dukungan pada Paula Banyak yang Sayang

Oki Setiana Dewi Beri Dukungan pada Paula: “Banyak yang Sayang”

Setelah resmi bercerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven terus menjadi sorotan publik. Perceraian yang sempat diwarnai berbagai tudingan negatif ini membuat banyak pihak bersimpati...