Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Merawat Cat Mobil Hitam agar Tidak Mudah Kusam

Cara Merawat Cat Mobil Hitam agar Tidak Mudah Kusam

Cara merawat cat mobil hitam tidak jauh berbeda dengan merawat kendaraan biasa lainnya. Namun, sebagai pemilik kendaraan pastikan melakukan perawatan dengan cara yang tepat. Perawatan yang salah dapat berdampak buruk pada cat mobil hingga estetika eksteriornya.

Baca juga: Cara Mengecat Mobil, Pemilihan Warna hingga Perlindungan

Kerusakan pada cat mobil berwarna gelap sangat mudah terlihat. Bahkan kotoran, noda, atau debu dalam jumlah yang kecil saja dapat membuat kendaraan tampak kusam tak terawat.

Cara Merawat Cat Mobil Hitam secara Tepat

Cat mobil hitam yang mendapatkan perawatan secara tepat cenderung lebih awet dan tampak berkilau. Ketika kendaraan terpapar sinar matahari, seolah-olah mengeluarkan sinar. Hal ini membuat siapa saja merasa kagum dan tertarik untuk memiliki kendaraan tersebut.

Sayangnya, tidak semua pemilik kendaraan mengetahui cara merawat mobil hitam. Berikut ini beberapa cara sederhana yang dapat diterapkan.

1. Mencuci dengan Teknik yang Benar

Cara merawat cat mobil hitam supaya tetap bersinar dan mengkilap, yakni dengan mencucinya menggunakan teknik yang benar. Pemilik kendaraan bisa menggunakan sistem dua ember. Apa maksudnya?

Sebelum mencuci mobil, siapkan dua ember. Ember pertama untuk menuangkan sabun. Sedangkan ember lainnya untuk membilas.

Teknik ini akan membantu pemilik mengatur proses pencucian menjadi dua bagian. Tujuannya, agar ember untuk membilas tidak tercampur dengan sabun atau kotoran.

Baca juga: Cara Cat Mobil agar Tidak Belang, Hasil Jadi Sempurna

Selain itu, gunakan shampo dengan kandungan pH yang netral. Shampo mobil khusus ini dapat menghasilkan busa yang cukup ampuh untuk membersihkan dan mengangkat kotoran.

Teknik mencuci lainnya, yakni dengan menggunakan kain microfiber. Microfiber adalah salah satu jenis kain yang memiliki tekstur lembut. Teksturnya yang halus inilah dapat mencegah goresan pada cat mobil.

Kain microfiber juga dapat mendistribusikan busa secara merata. Itu artinya, bodi kendaraan dapat dibersihkan secara menyeluruh.

2. Rutin Melakukan Waxing

Cara merawat cat mobil hitam selanjutnya adalah dengan melakukan waxing secara rutin. Waxing tidak hanya bertujuan untuk menjaga kilauan cat mobil saja.

Namun, juga berperan sebagai lapisan pelindung yang dapat bekerja secara optimal. Waxing memberikan perlindungan pada cat kendaraan hitam terhadap faktor maupun pengaruh luar.

Faktor-faktor lingkungan tersebut antara lain kotoran, noda, debu, hingga pengaruh perubahan cuaca yang cukup ekstrim. Waxing adalah salah satu solusi tepat untuk pemilik kendaraan berwarna gelap yang sering berkendara dengan mobilitas tinggi.

3. Hindari Menggunakan Spons yang Kotor

Selain memperhatikan penggunaan kain microfiber, memastikan spons tidak kotor saat mencuci juga menjadi hal penting yang harus dipertimbangkan. Spons kotor dapat menimbulkan swirl mark atau garis-garis halus.

Spons yang kotor juga menyebabkan permukaan kendaraan tergores. Hal ini dapat mempengaruhi keindahan eksterior mobilnya.

Baca juga: Coating Cat Mobil, Ini Pengertian dan Ragam Manfaatnya!

Tak kalah penting, pilih produk sabun khusus mobil yang berkualitas. Produk sabun yang salah dapat menyebabkan terbentuknya pusaran air.

Setelah mencuci atau membersihkan kendaraan, jangan lupa bilas dan keringkan spons. Jika tidak digunakan, simpan pada tempat yang aman agar tidak kotor atau berdebu.

4. Menggunakan Sarung

Meski terlihat sepele, menggunakan sarung mobil selama kendaraan diparkirkan merupakan bagian dari cara merawat cat mobil hitam yang sama pentingnya. Sarung dapat menjaga kebersihan eksterior kendaraan dengan cukup baik.

Akan tetapi, cek terlebih dahulu kondisi sarungnya sebelum digunakan. Pastikan bagian dalam sarung mobil tidak kotor. Guna menjaga kebersihannya, cuci sarung secara rutin.

Ingat, kendaraan berwarna hitam lebih mudah kotor meskipun jarang digunakan. Karena itulah, jangan lupa menggunakan sarung setiap hari.

5. Hindari Paparan Sinar Matahari Secara Langsung

Paparan sinar matahari secara langsung dapat berdampak buruk bagi cat kendaraan hitam. Cat dapat mengalami kerusakan, seperti cepat memudar hingga terlihat kusam.

Itulah mengapa harus menghindari paparan sinar matahari secara langsung saat memarkirkan kendaraan. Ada baiknya untuk mencari tempat parkir yang teduh. Alternatif lainnya, dapat menggunakan car cover sehingga kendaraan terhindar dari teriknya matahari, hujan, maupun debu yang bertebaran.

Baca juga: Penyebab Cat Mobil Mengelupas dan Tips untuk Mengatasinya

Cara merawat cat mobil hitam memang gampang-gampang susah. Sebagai pemilik kendaraan harus memperhatikan semua perawatannya agar tampilan mobil selalu terjaga. Selain merawatnya sendiri, pemilik dapat membawa kendaraan ke salon mobil. (R10/HR-Online)

Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...
Pelajar Korban Ledakan Petasan

Pelajar Korban Ledakan Petasan di Kota Banjar Dapat Bantuan untuk Pengobatan dari Pemkot

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, memberikan bantuan kepada pelajar korban ledakan petasan. Pelajar berinisial RR (10) itu mengalami luka berat pada...
Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar baru Vicky Prasetyo kembali menuai atensi netizen. Ya, Vicky Prasetyo kembali mencuri perhatian publik, kali ini karena kehadiran kekasih barunya. Sosok artis yang...
Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Gaya bermain Timnas Indonesia U-17 melawan Korea Utara (Korut) ramai jadi sorotan media asing. Pasalnya tim anak asuhan Nova Arianto dibantai habis-habisan pada laga...