Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita TerbaruSakit Pundak Sebelah Kiri, Kenali Faktor Penyebabnya!

Sakit Pundak Sebelah Kiri, Kenali Faktor Penyebabnya!

Sakit pundak sebelah kiri menjadi suatu kondisi yang bisa terjadi pada siapa saja. Kondisi ini akan terasa sangat mengganggu. Untuk mengatasinya tidak sulit. Namun agar gangguan tak datang lagi sebaiknya kenali faktor yang menyebabkannya.

Timbulnya nyeri pada pundak sebelah kiri sebenarnya merupakan hal yang wajar. Namun kondisi ini menjadi tidak wajar jika orang yang mengalaminya adalah orang yang tidak pernah bekerja berat.

Salah satu faktor penyebabnya adalah letih sehabis bekerja. Utamanya untuk mereka yang melakukan pekerjaan berat, gangguan pada pundak akan sering terjadi sehabis bekerja.

Ya, gangguan pada pundak berhubungan erat dengan beban yang kita pinggul. Karena itu, umumnya gangguan ini terjadi pada tukang kuli, pekerja bangunan, atau karena aktivitas fisik lainnya.

Jika hal ini terjadi pada Anda yang tak pernah kerja fisik, sebaiknya waspadai. Karena bisa jadi kondisi ini timbul sebagai tanda adanya gangguan dari penyakit lain yang menyerang tubuh.

Penyebab Sakit Pundak Sebelah Kiri

Mengenal pemicu timbulnya nyeri pada bagian pundak sangat penting agar penanganannya efektif. Berikut ini informasi selengkapnya tentang berbagai faktor yang bisa menjadi penyebab sakit pundak sebelah kiri.

Baca Juga : Sakit Kepala Bagian Belakang, Kenali Penyebab dan Gejalanya

Otot Mengalami Ketegangan

Penyebab paling utama mengapa pundak sebelah kiri sakit adalah otot di sekitar pundak bagian belakang yang mengalami kondisi radang. Peradangan sendiri terjadi karena otot pada daerah tersebut mengalami kelelahan akibat beban berat, sehingga cedera pun dirasakan.

Ketika otot mengalami kelelahan atau cedera, maka akan terjadi proses peradangan di dalam otot dimana salah satu tandanya adalah timbul rasa nyeri di kemudian hari.

Rasa nyeri yang timbul ini menjadikan otot semakin menegang karena secara alamiah, otot berusaha untuk membatasi ruang gerak terhadap nyeri.

Semakin tegang otot maka kondisi akan semakin berat dan proses peradangan akan terjadi tanpa henti, sehingga nyeri tak tertahankan pun akan dirasakan semakin hebat.

Pertanda Mengalami Gangguan Jantung

Baca Juga : Cara Mengatasi Leher Kaku yang Mudah dan Tanpa Obat

Penyebab sakit pundak sebelah kiri juga bisa menjadi tanda penyakit jantung, khususnya jika sakit pundak yang Anda rasakan berada dan terasa sangat mengganjal pada bagian pundak sampai dada depan.

Anda harus lebih berhati-hati jika mengalami hal ini. Hindari makanan yang banyak mengandung kolesterol dan lemak agar tidak berpotensi mengalami gangguan jantung yang semakin parah.

Mengalami Osteoarthritis

Osteoarthritis atau pengapuran sendi dapat menjadi salah satu penyebab pundak di bagian sebelah kiri terasa tertekan dan sakit. Utamanya pada orang yang berada di rentang usia 40 tahun ke atas akan lebih mudah mengalami pengapuran sendi. Karena memang fungsi rangka yang sudah bergeser akibat faktor usia.

Untuk memperlambat kondisi pengapuran sendi terjadi yang menyebabkan berbagai keluhan termasuk sakit pada bagian pundak sebelah kiri, sebaiknya Anda cukupi kebutuhan makanan yang banyak mengandung kalsium.

Untuk mengatasi sakit pundak sebelah kiri, ada beberapa rekomendasi jenis makanan yang kaya kalsium untuk Anda konsumsi. Ragam makanan ini meliputi:

  • Yoghurt
  • Susu
  • Makanan laut
  • Sayuran hijau
  • Keju
  • Kacang-kacangan
  • Dan masih banyak lagi lainnya

Baca Juga : Manfaat Tidur Menggunakan Guling, Tubuh Bisa Lebih Sehat

Splenomegali

Jika kondisi sakit pundak sebelah kiri terjadi dengan timbulnya rasa nyeri perut tak tertahankan seperti gejala maag, maka Anda harus berhati-hati. Gejala semacam ini bukan penyakit biasa.

Hal ini bisa menjadi suatu ciri dari adanya gangguan pada organ limpa, tepatnya splenomegali. Segera periksakan ke dokter untuk memastikannya jika Anda mengalami tanda ini.

Dislokasi pada Pundak Kiri

Dislokasi merupakan suatu kondisi yang terjadi ketika tulang terlepas keluar dari soket sendi, sehingga mengakibatkan terjadinya hantaman keras di bagian bahu.

Dalam mengatasi kondisi ini, bantuan medis dan ahli harus dicari karena kondisi dislokasi tidak bisa dibiarkan begitu saja.

Dislokasi yang dibiarkan dapat menyebabkan terjadinya kerusakan pada bagian lain seperti saraf yang bergeser, ligamen yang robek atau sebagainya. Dislokasi seringkali terjadi karena kecelakaan, cedera berat, terjatuh dari ketinggian dan sebagainya.

Itulah berbagai faktor yang dapat berpotensi menjadi penyebab sakit pundak sebelah kiri yang harus Anda waspadai. Jika Anda mengalaminya, segera cari cara untuk mengatasinya guna meringankan rasa sakit, gejala dan komplikasi pada bagian tersebut. (R11/HR-Online)

DPKP Sumedang akan Bangun Rumah Pengering Tembakau, Ini Lokasinya

DPKP Sumedang akan Bangun Rumah Pengering Tembakau, Ini Lokasinya

harapanrakyat.com,- Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Sumedang, Jawa Barat, terus berupaya memaksimalkan hasil pertanian tembakau. Salah satunya di tahun 2025 ini, adalah dengan...
Pencemaran Udara

Pemilik Kandang Ayam di Pangandaran Janji Tindak Lanjuti Keluhan Warga Ciamis Soal Pencemaran Udara

harapanrakyat.com,- Pencemaran udara dari kandang ternak ayam di Desa Sindangjaya, Kecamatan Mangunjaya, Kabupaten Pangandaran, yang dikeluhkan oleh warga Dusun Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari,...
Rugi Besar, Persebaya Kehilangan Slavko Damjanovic Jelang Lawan Arema

Rugi Besar, Persebaya Kehilangan Slavko Damjanovic Jelang Lawan Arema

Kemenangan Persebaya Surabaya atas Madura United 1-0 harus dibayar mahal. Bek andalan Persebaya, Slavko Damjanovic, harus dapat kartu merah dalam pertandingan tersebut. Kondisi ini...
Mengetahui Ciri-Ciri Zaman Mesozoikum dan Pembagian Periodenya

Mengetahui Ciri-Ciri Zaman Mesozoikum dan Pembagian Periodenya

Ciri-ciri zaman Mesozoikum memuat banyak makna sejarah. Zaman tersebut merupakan zaman prasejarah yang berada pada kisaran waktu geologi antara 252 hingga 65 juta tahun...
Mobil Lexus Dedi Mulyadi nunggak pajak

Mobil Lexus Dedi Mulyadi Nunggak Pajak hingga Rp41 Juta, Begini Penjelasannya!

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi kembali menjadi sorotan publik setelah video yang menampilkan mobil mewah Lexus miliknya viral di media sosial karena nunggak...
Mengetahui Manfaat Fitur Matikan Mikrofon dan Kamera WA Untuk Panggilan Masuk

Mengetahui Manfaat Fitur Matikan Mikrofon dan Kamera WA untuk Panggilan Masuk

WhatsApp kembali meluncurkan terobosan terbaru untuk panggilan suara dan video masuk melalui fitur matikan mikrofon dan kamera WA. Pembaharuan terbaru ini memiliki kemampuan untuk...