Senin, April 21, 2025
BerandaBerita CiamisAwasi ASN Saat WFH, BKSPDM Ciamis: Laporkan ASN yang Keluyuran

Awasi ASN Saat WFH, BKSPDM Ciamis: Laporkan ASN yang Keluyuran

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),– Ai Rusli Suargi SSTP,  M.Si, Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ciamis mengajak masyarakat mengawasi kinerja ASN saat Work From Home (WFH).

Tak tanggung-tanggung Ai juga mempersilakan masyarakat untuk melaporkan ASN Ciamis yang malah keluyuran saat WFH.

” Ketika ASN mendapatkan tugas WFH, bukan berarti mereka libur bekerja, akan tetapi mereka ditugaskan untuk bekerja di rumah sesuai aturan PPKM Darurat,” ungkap Ai Rusli kepada HR Online, Rabu (14/7/2021). 

Ai menuturkan, ada Surat Edaran Sekda Ciamis untuk menentukan kinerja ASN saat PPKM Darurat. Dalam Surat Edaran tersebut tercantum penyesuaian jam kerja di setiap SKPD.

“Untuk SKPD sektor non-esensial bisa memberlakukan WFH 100%, untuk SKPD yang esensial maksimal 50% WFH. Sedangkan bagi Dinas atau SKPD sektor kritikal maka 100% ngantor seperti biasa (WFO),” terangnya.

Ai juga menegaskan, ASN yang bekerja dari rumah (WFH) tidak diperbolehkan untuk meninggalkan tempat tinggalnya. Kecuali untuk tugas atau keperluan yang mendesak.

“Semisal ASN membutuhkan perangkat komputer yang mengharuskan mereka bekerja di kantor, itu bisa dilakukan. Akan tetapi harus ada Surat Perintah (SP) dari kepala SKPD yang bersangkutan,” ucapnya. 

Bagi masyarakat yang mendapati ASN keluar rumah padahal sedang WFH, Ai mempersilakan untuk melaporkannya ke SKPD yang bersangkutan. Masyarakat juga bisa melaporkannya ke Inspektorat maupun BKPSDM. 

“Memang sejauh ini belum ada laporan mengenai ASN keluar di saat jam kerja, kalaupun ada masyarakat bisa melaporkannya, sehingga bisa langsung ditindaklanjuti,” pungkasnya. (Fahmi/R7/HR-Online)

Editor: Ndu

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...