NCT 127 bersama penggemarnya yakn NCTzen pastinya tengah bersuka cita di tanggal 7 Juli hari ini. Pasalnya hari ini merupakan anniversary di mana boyband kesayangan mereka memperingati momen debutnya.
Boyband ini sendiri merupakan sub unit kedua dari kelompok vokal laki-laki asal Korea Selatan yakni NCT dengan basis di kawasan Seoul. Unit tersebut terdiri dari sepuluh orang sebagai member. Debut mereka di tanggal 7 Juli tahun 2016 lalu lewat album mini dengan tujuh anggota.
Nama mereka yakni NCT 127 merupakan kepanjangan dari Neo Culture Technology. Sementara angka 127 menjadi pertanda koordinat bujur dari kawasan Seoul.
Pembentukan Boyband NCT 127
Semua anggota yang berada dalam NCT 127 merupakan bagian dari SM Rookies dahulunya. SM Rookies sendiri merupakan tim pelatihan sebelum debut hasil bentukan agensi SM Entertainment. Pada bulan Januari 2016, pendiri agensi SM yakni Lee Soo Man mengumumkan pembentukan boyband baru.
Kelompok pria baru ini memiliki sejumlah unit berbeda dengan basis di sejumlah negara dari seluruh dunia. Sub unit 127 ini secara resmi agensi umumkan di tanggal 1 Juli. Di mana terdiri dari member yang sebelumnya sudah resmi debut melalui boyband NCT U.
Member tersebut antara lain Taeyong, Mark, Taeil, Jaehyun serta tiga anggota baru yaitu Haechan, Winwin juga Yuta. Debut resmi mereka dalam grup melalui album mini berjudul NCT #127 di tanggal 10 Juli tahun 2016 lalu.
Pada momen tersebut mereka mengeluarkan single utama yang berjudul Fire Truck dengan posisi ke 2 dalam Gaon Album Chart. Single ini juga berhasil memuncaki tangga lagu tersebut setelah tiga minggu perilisan.
Album tersebut juga meraih posisi ke dua dalam Billboard World Album Chart. Penampilan perdana grup berlangsung dalam Mnet M Countdown dengan membawakan single utama Fire Truck serta Once Again. Pada tanggal 5 Desember, NCT 127 merilis penampilan dari versi Good Thing. Kemudian di 20 Desember mereka merilis MV berjudul Switch dengan penampilan anggota trainee SM yaki SR15B.
Perayaan Anniversary Debut Ke 5
Tidak terasa, grup NCT 127 kini masuk ke tahun ke lima berkarir di kancah hiburan K-Pop sejak debut mereka. Grup yang bernaung di bawah asuhan agensi kenamaan yakni SM Entertainment tersebut melakukan perayaan ulang tahun debut ke 5.
Sebagai penyambutan hari bahagia ini, para enggota berencana menggelar acara yang begitu special untuk penggemar mereka yakni NCTzen. Berdasarkan laporan yang sudah beredar, grup ini akan menyelenggarakan fanmeeting daring.
Tujuanya ialah menyapa penggemar mereka sekaligus perayaan ulang tahun debut ke 5 bersama-sama. Acara tersebut mereka beri nama Beyond Live NCT 127 Online Fanmeeting Office: Foundation Day. Fanmeeting ini akan terselenggara lewat channel VLive Beyond Live tepat tanggal 7 Juli di jam 8 malam waktu Korea atau 6 sore waktu Indonesai Barat.
Dalam acara itu, sejumlah member grup akan melakukan bermacam hal. Seperti interaksi langsung kepada para penggemarnya yang tersebar luas di belahan dunia. Serta nantinya mereka akan bermain games. Selain itu member akan menampilkan sejumlah lagu hit mereka selama berkarya dalam kurun waktu 5 tahun.
Bersama dengan penggemar, mereka akan mengenang perjalanan karir sejak debut sampai sekarang ini. Fanmeeting yang terselenggara daring tersebut meneraplan sistem tiket. Penjualannya sendiri berlangsung sejak tanggal 29 Juni lalu di jam 3 sore KST lewat Naver Vlive ataupun Yes24.
Para penggemar tentu langsung menyerbu habis tiket fanmeeting kelompok kesayangan mereka yakni NCT 127.
Para Member Sudah Menyelesaikan Syuting Trip Analog 2
Sebelum merayakan anniversary debut mereka, NCT 127 tengah sibuk dengan sejumlah kegiatan. Petualangan para artis yang bernaung di SM Entertainment berlanjut pada Analog Trip musik ke dua. Di season terbaru itu, perjalanan akan NCT 127 lakukan.
Kabar ini sudah mereka konfirmasi lewat Youtube Original. Perwakilan chanel tersebut menyatakan jika mereka sudah menyelesaikan untuk tahap pengambilan gambar pertama pada acara Analog Trip musim 2.
Penyelesaian tersebut sudah berlangsung sejak awal bulan Juni bersama sub unit NCT ini. Mereka juga mengatkaan akan merilis acara tersebut pada paruh ke dua di tahun 2021 melalui Youtube Premium. Analog Trip sendiri merupakan acara di bidang travel documentary.
Penayangan perdana acara tersebut berlangsung sejak tanggal 9 Oktober tahun 2019 lalu. Pada saat itu perjalanan berlangsung dengan member grup TVXQ yakni Yunho bersama Changmin. Mereka melakukan perjalanan dengan 6 member Super Junior. Antara lain Donghae, Leeteu, Eunhyuk juga Shindong.
Pada musim perdananya, mereka tampak kembali ke tahun 2002 silam. Di mana saat itu mereka masih menjadi peserta pelatihan agensi SM Entertainment Starlight Academy. Agar bisa kembali ke tahun 2019, mereka harus pergi ke sejumlah lokasi di kawasan Yogyakarta Indonesia serta menyelesaikan misi yang ada.
Menariknya, mereka hanya mendapat perbekalan berupa alat yang sesuai di tahun 2002 lalu. Seperti uang jajan harian, MP3 players, gitar, kamera digital serta telepon genggam lawas. TVXQ serta Super Junior harus menulis catatan harian guna deskripsi pengalaman juga menciptakan lagu selama perjalanan.
Kini keseruan yang ada dalam Analog Trip tersebut akan berlanjut dengan NCT 127. Mereka tentunya akan menampillan keseruan berbeda dari musim terdahulu.
Comeback Perdana Grup Di Tahun 2021
Grup vokal kenamaan Korea Selatan yakni NCT 127 belum lama ini merilis MV dalam ajang comeback terbaru mereka. MV tersebut mereka beri judul lagu yakni Save. Single tersebut menjadi proyek perdana grup ini setelah hiatus dalam kurun waktu satu tahun lamanya.
Proyek Korea terakhir yang kelompok ini miliki berlangsung pada bulan Maret tahun 2020 lalu. Saat itu mereka mengeluarkan album berjudul Neo Zone. Selain itu, kelompok sub unit NCT ini mengeluarkan tittle track berjudul Kick It.
Kemudian karya mereka berlanjut dengan perilisan album jenis repackage. Album itu ialah Neo Zone: The Final Round dengan single utama berjudul Punch. Pada comeback terbaru mereka, NCT akan melakukan kolaborasi bersama Amoeba Culture.
Amoeba Culture merupakan sebuah agensi hiburan asal Korea Selatan yang menjadi naungan untuk penyanyi terkenal yakni Dynamic Duo. Lagu Save menjadi tulisan serta hasil composer dari artis yang bernaung di bawah Amoeba Culture.
Beredar kabar juga artis Amoeba Culture yang turut berpartisipasi dalam proyek ini adalah Choiza, Thama serta Gaeko. Jika melihat dari Music Videonya, tema yang mereka usung kali ini memiliki dominasi warna biru serta putih.
Selain itu terdapat latar belakang berupa pesawat luar angkasa. Kemudian terdapat sejumlah hiasan taman yang ada di sekitarnya. Ada pula plakat bertuliskan Save the moment, the wild, environment, serta world.
Hingga beberapa waktu setelah perilisannya, Save sudah mendapat viewers sebanyak 1,6 juta kali penayangannya. Untuk anda yang belum mendengarkannya, dapat langsung menuju chanel Youtube resmi kepunyaan NCT 127.