Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Menyambung Rantai Motor, Efektif untuk Mengatasi Masalah

Cara Menyambung Rantai Motor, Efektif untuk Mengatasi Masalah

Cara menyambung rantai motor memang terdengar sebagai langkah yang sulit untuk diterapkan. Sebagian orang akan kesusahan apabila mendapati rantai motor putus di tengah jalan. Kondisi seperti itu tentu sangat menyusahkan, apalagi mengalami putus rantai motor jauh dari keramaian.

Baca Juga: Rantai Motor 428H dan 428, Berikut Beberapa Perbedaannya

Tetapi tidak perlu khawatir dalam mengatasi kondisi tersebut bisa menggunakan tips otomotif yang cukup sederhana

Cara Menyambung Rantai Motor yang Tiba-Tiba Putus

Setiap orang tentu menginginkan berkendara menggunakan motor aman dan lancar sampai tujuan. Tetapi terkadang ada saja gangguan yang terjadi ketika sedang dalam perjalanan.

Hal ini tentu membuat para pengendara merasa panik dan khawatir apalagi sedang mengejar waktu untuk sampai ke tempat tujuan. Tetapi berbeda apabila sudah paham dengan cara mengatasi gangguan-gangguan tersebut.

Banyak gangguan yang bisa terjadi, salah satunya yaitu rantai motor atau chain drive putus. Kondisi seperti ini tentu mampu membuat para pengendara khawatir.

Apalagi jika masalah tersebut terjadi secara tiba-tiba maka bisa membahayakan. Tidak hanya itu rasa asyik saat berkendara juga bisa terganggu.

Penyebab Rantai Putus

Masalah chain drive putus tentu mengganggu keamanan dan kenyamanan saat berkendara. Kondisi seperti ini bisa terjadi karena beberapa penyebab yang mendasari. Sebagai langkah pencegahan penting untuk mengetahui beberapa penyebab rantai kendaraan putus seperti berikut ini:

Faktor Beban

Chain drive putus bisa terjadi karena faktor beban pada kendaraan. Kendaraan apabila menerima beban yang terlalu berat akan bekerja lebih keras. Hal ini akan membuat akselerasi roda semakin berat sehingga terus dipaksa berputar. 

Apalagi jika motor telah menempuh jarak yang jauh dengan beban berat memungkinkan masalah tersebut terjadi. Maka dari itu, sebaiknya selalu memeriksa kondisi kendaraan dan sesuaikan bebannya.

Banyak Kotoran Menempel

Chain drive putus bisa terjadi karena terjadi penumpukan kotoran. Komponen kendaraan ini memang rentan terhadap kotoran karena sering berhadapan dengan cepat dan air yang bercampur lumpur. Bisa menimbulkan karat dan mengurangi ketahanan rantai sehingga mudah putus.

Setelan Terlalu Kencang

Setelan terlalu kencang pada chain drive juga bisa membuatnya rentan putus. Hal itu tentu saja terjadi karena komponen tersebut memiliki ketegangan yang lebih tinggi. Sehingga gesekan dengan gir lebih meningkat seiring penggunaan.

Baca Juga: Cara Menyetel Rantai Keteng yang Kendur atau Terlalu Kencang

Apabila terus digunakan untuk melaju, maka kemungkinan chain drive putus lebih besar.

Langkah Menyambung Rantai

Tidak perlu khawatir apabila mendapati rantai putus di tengah perjalanan. Terdapat langkah cukup sederhana yang bisa diikuti dengan baik. Berikut ini merupakan langkah untuk menyambung chain drive:

Siapkan Peralatan

Cara menyambung rantai motor yang pertama yaitu dengan menyiapkan peralatan terlebih dahulu. Terdapat beberapa peralatan yang perlu dipersiapkan sebelum mengatasi masalah tersebut seperti connecting drive, tang, sampai kunci roda. Perlu untuk menyiapkan connecting drive yang bisa menghubungkan setiap mata rantai. 

Saat komponen tersebut putus maka perlu memperbaiki bagian seperti sekrup kecil berbentuk silinder. Siapkan beberapa peralatan tersebut untuk menyambung rantai sementara.

Pasang Connecting Drive

Apabila semua peralatan sudah siap, bisa langsung memasang connecting drive pada bagian yang putus. Para pengendara bisa memanfaatkan tang lancip untuk melepaskan chain drive dan memasang connecting drive. Posisikan kancingan berlawanan dengan arah perputaran chain drive. 

Cara menyambung rantai motor selanjutnya yaitu melepas ban menggunakan kunci roda supaya bisa memasangnya kembali di tempatnya. Pastikan bahwa chain drive yang putus sudah tersambung dengan benar.

Pasang Ban dan Cek Kondisi Rantai

Apabila sudah berhasil memasang rantai pada tempatnya, bisa langsung memasang ban motor kembali. Perhatikan dan pastikan semua kunci roda telah terkunci dengan kuat. Dalam memastikan hal tersebut bisa dengan mencoba memutar ban dan lihat apakah rantai sudah terpasang dengan baik. 

Jika kondisi ban dan chain drive sudah terlihat baik dan aman, segera melanjutkan perjalanan. Pengendara bisa melanjutkan perjalanan sementara sampai menemukan bengkel. Ketika sudah sampai bengkel maka bisa langsung memperbaiki kerusakan pada ahlinya atau mengganti komponen tersebut dengan yang baru.

Baca Juga: Cara Mengencangkan Rantai Motor Kendur dengan Mudah

Itulah beberapa cara menyambung rantai motor dengan langkah sederhana. Langkah-langkah tersebut bisa dilakukan sebagai solusi penyambungan sementara sebelum menuju bengkel. Dengan begitu bisa langsung melanjutkan perjalanan dengan nyaman. (R10/HR-Online)

Mobil Lexus Dedi Mulyadi nunggak pajak

Mobil Lexus Dedi Mulyadi Nunggak Pajak hingga Rp41 Juta, Begini Penjelasannya!

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi kembali menjadi sorotan publik setelah video yang menampilkan mobil mewah Lexus miliknya viral di media sosial karena nunggak...
Mengetahui Manfaat Fitur Matikan Mikrofon dan Kamera WA Untuk Panggilan Masuk

Mengetahui Manfaat Fitur Matikan Mikrofon dan Kamera WA untuk Panggilan Masuk

WhatsApp kembali meluncurkan terobosan terbaru untuk panggilan suara dan video masuk melalui fitur matikan mikrofon dan kamera WA. Pembaharuan terbaru ini memiliki kemampuan untuk...
Festival Tunas Bahasa Ibu di Pangandaran

Festival Tunas Bahasa Ibu di Pangandaran, Anak SD Didorong Ngamumule Bahasa dan Budaya Sunda

harapanrakyat.com,- Semangat ngamumule (melestarikan) bahasa dan budaya Sunda kembali digaungkan melalui Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) 2025 yang digelar oleh Kelompok Kerja Guru (KKG)...
Aaliyah Massaid Gelar Mitoni, Beri Ucapan Manis untuk Thariq Halilintar

Aaliyah Massaid Gelar Mitoni, Beri Ucapan Manis untuk Thariq Halilintar

Pasangan selebritis Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid tengah diliputi kebahagiaan menjelang kelahiran anak pertama mereka. Pada Rabu (23/4/2025), Aaliyah Massaid gelar mitoni sebagai bagian...
Larangan siswa bawa kendaraan ke sekolah di Ciamis

Sebut Larangan Siswa Bawa Kendaraan Menyengsarakan, Ortu di Banjaranyar Ciamis: Pak Gubernur dan Bupati Cek ke Sini!

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat menyebut larangan siswa bawa kendaraan ke sekolah menyengsarakan siswa dan orang tua. Mereka pun...
Tunjangan Rumah Dinas DPRD

Inspektorat Kota Banjar Soal Kerugian Negara Perkara Tunjangan Rumah Dinas DPRD

harapanrakyat.com,- Inspektorat Daerah Kota Banjar, Jawa Barat, menjelaskan kerugian keuangan negara dalam perkara Tunjangan Rumah Dinas dan Tunjangan Transportasi pada Anggaran Sekretariat DPRD Kota...