Kamis, April 17, 2025
BerandaPendidikanTahun Ajaran Baru, SLB N 1 Banjar Terapkan Boarding School

Tahun Ajaran Baru, SLB N 1 Banjar Terapkan Boarding School

Banjar, (harapanrakyat.com),- Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri 1 Banjar merencanakan sistem peng-asramaan (boarding) bagi siswa-siswanya. Sistem ini diperuntukkan bagi siswa berlatar belakang ekonomi menengah ke bawah. Rencana tersebut akan direalisasikan pada tahun ajaran baru 2011/ 2012 nanti.

Hal itu disampaikan Dra. Epi Sopiati, saat dijumpai HR, Selasa (26/4) diruang kerjanya. Epi mengatakan, selama ini, siswa-siswa SLB yang ada dibawah naungannya, tidak dibebani/ dipungut biaya sedikit pun alias gratis.

Menurut Epi, biaya kebutuhan operasional dan insentif pengajar disediakan oleh pemerintah Propinsi Jawa Barat. Termasuk kebutuhan sarana dan prasarana yang diperlukan sekolah.

Lebih lanjut Epi menjelaskan, tentang pengelolaan asrama siswa SLBN 1 Banjar. Dia mengungkapkan, bahwa sistem boarding/asrama ini ditujukan agar para siswa yang berkebutuhan khusus itu, bisa mendapatkan perhatian sesuai dengan perkembangan kerpibadian dan kemampuannya.

Dengan sistem ini, para tutor bisa lebih mudah dalam mengarahkan potensi dan bakat yang dimiliki oleh siswa. Untuk itu, bagi orang tua yang memiliki keterbatasan ekonomi, tidak usah merasa terbebani dengan sistem yang sedang digarap pihak sekolah.

“Justru, kami berharap kepada orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus, agar mau berpartisipasi dalam hal ini. Dengan begitu, anak tersebut bisa berkembang dan memiliki kepribadian,” katanya.

Epi menambahkan, pihak sekolah akan mencari dermawan sekaligus orang tua asuh bagi siswa yang nanti masuk asrama. Orang tua asuh ini nanti yang akan menjadi donatur tetap siswa yang bersangkutan.

“Kami berharap, program ini bisa berjalan sesuai dengan yang kami targetkan. Dalam hal ini, kami juga akan menyediakan tim pengelola/ petugas khusus asrama,” katanya.

Dia juga menjelaskan, donasi yang diterima pihak sekolah, semuanya diperuntukkan bagi keperluan harian siswa asrama, seperti alat mandi, makan-minum, snack dan lainnya.

Pada kesempatan yang sama, Epi juga menghimbau agar masyarakat tidak merasa ragu untuk menyekolahkan anak-anak mereka yang berkebutuhan khusus. Dia berharap, kesempatan pendidikan bagi siswa berkebutuhan khusus juga bisa diwujudkan. (dn)

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

harapanrakyat.com,- Usai lebaran Idul Fitri 1446 H permohonan kartu pencari kerja di Mall Pelayanan Publik (MPP) terminal Tipe A Kota Banjar, Jawa Barat, meningkat....
Telaga Biru Nila Majalengka

Telaga Biru Nila Majalengka, Spot Wisata Instagramable yang Lagi Hits

harapanrakyat.com,- Majalengka, Jawa Barat, kini memiliki destinasi wisata yang tengah populer, yaitu Telaga Biru Nila. Tempat ini sedang viral dan menjadi pilihan banyak orang...
Lisa Mariana Ridwan Kamil

Sadar Diri, Lisa Mariana Sebut Tak Pantas Disandingkan dengan Istri Ridwan Kamil

harapanrakyat.com,- Lisa Mariana belakangan ini menjadi sorotan publik setelah pengakuannya soal hubungan spesial dengan Ridwan Kamil. Pengakuannya itu menuai beragam reaksi dari netizen, banyak...
Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

harapanrakyat.com - Anggota DPRD Pangandaran, mendorong agar penghuni Pasar Wisata (PW) dan Pemkab Pangandaran untuk duduk bersama. Hal ini agar mereka membahas rencana alih...
Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Dusun Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis mengeluhkan pencemaran udara dari kandang peternakan ayam. Lokasi kandang tersebut berada di Cibango, Desa...
Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Tiga orang terduga pelaku pencurian sepeda motor lintas Kabupaten, diringkus Tim Resmob Satreskrim Polres Sumedang Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Dari tangan komplotan spesialis...