Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarKPK Panggil Lagi Sejumlah Saksi Dugaan Kasus Korupsi di Kota Banjar

KPK Panggil Lagi Sejumlah Saksi Dugaan Kasus Korupsi di Kota Banjar

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- KPK panggil lagi sejumlah saksi dugaan kasus korupsi di Kota Banjar, Jawa Barat. Pemeriksaan bertempat di Mako Polrestabes Bandung, Jumat (04/6/2021).

Kali ini, tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan pemanggilan terhadap beberapa saksi dari pihak swasta. Mereka akan dimintai keterangannya dalam dugaan kasus suap pengerjaan proyek infrastruktur pada Dinas PUPRKP Kota Banjar TA 2012-2017.

Plt. Juru Bicara KPK, Ali Fikri mengatakan, beberapa saksi yang pada hari ini dijadwalkan pemanggilan oleh penyidik meliputi H. Abas Rukmana (swasta), Rudy Ruslan (swasta), serta Endang Nasihin juga seorang swasta.

Selanjutnya, Adang (swasta), Hj. Yayah Suryadi (swasta), H. Samid (swasta), Dodi Maryadi (swasta), dan Nunung Nuryati juga seorang swasta.

“Pemeriksaannya bertempat di Kantor Polrestabes Bandung, Jalan Merdeka Nomor 18-21, Babakan Ciamis, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat,” terang Ali Fikri, Jumat (04/06/2021).

Selain agenda saksi-saksi tersebut, lanjutnya, pada Kamis tanggal 3 Juni 2021 bertempat di Kantor Polrestabes Bandung, tim penyidik KPK juga melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi yang masih berkaitan dengan perkara ini.

Baca Juga : KPK Tegaskan Belum Tetapkan Tersangka Korupsi Dinas PUPRKP Kota Banjar

Ali Fikri menyebutkan, sejumlah saksi tersebut antara lain Tanti Indriyanti (Kasie Perencanaan Bidang Cipta Karya DPUPRKP Kota Banjar Tahun 2010-2012). Kemudian, Indah Silviana (Kasi. Perencanaan Jalan dan Jembatan 2011-2015 DPU Kota Banjar).

Berikutnya, Asep Dadi (staf DPUPRKP Kota Banjar), Mulyono (Kabid PSDA 2008-2010), Ateng Risnandar (Wakil Ketua BPC Gapensi Banjar 2008-2013), Oman Sutarman (pensiunan PNS Pemkot Banjar). Selain itu, Elin Roslina (swasta), dan Ade Jamah Sarip, juga seorang swasta.

Seluruh saksi hadir, dan didalami pengetahuannya oleh penyidik terkait dengan pelaksanaan berbagai proyek pekerjaan pada DPUPRKP Kota Banjar.

“Selain itu, penyidik juga mendalami adanya dugaan aliran sejumlah dana kepada pihak-pihak yang terkait dengan perkara tersebut, atas pelaksanaan proyek pekerjaan infrastruktur yang ada pada DPUPRKP Kota Banjar,” kata Ali Fikri. (Muhlisin/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berjanji segera membantu keluhan warga Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari,...
Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

harapanrakyat.com,- Di tengah isu terkait naiknya harga kedelai impor, para pengusaha tahu di Sentra Tahu Sari Bumi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tetap bisa bernapas...
Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

harapanrakyat.com,- Jasad perempuan yang ada di dalam kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan/Kecamatan  Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat ini telah menjalani autopsi di...
Kepala Unit BRI Banjarsari Ciamis

Kepala Desa Keluhkan Buruknya Pelayanan Kepala BRI Banjarsari Ciamis 

harapanrakyat.com,- Kepala Desa Banjarsari, Ropik Hikmayana mengeluhkan buruknya pelayanan Kepala BRI Unit Banjarsari, Kecamatan Banjasari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Menurutnya, Kepala Unit BRI Banjarsari...
Identitas korban dokter cabul di Garut

Polisi Minta Konten Kreator Tak Sebar Identitas Korban Dokter Cabul di Garut

haraparakyat.com,- Banyak konten kreator yang aktif membagikan informasi kasus dugaan pelecehan seksual oleh oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat. Jajaran Polda Jabar pun...
RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...