Drama Korea karya Kim Eun Sook merupakan deretan judul yang hingga kini masih eksis. Sebagai penulis skenario terkenal yang ada di Korea Selatan.
Bagi para penggemar drama biasanya akan mengenalinya. Dalam memprediksi bagus tidaknya drama bahkan menggunakan penulis senior yang satu ini.
Menjadi seorang maestro tayangan yang berada belakang layar. Hiburan pertelevisian Korea Selatan menjadi lebih beragam dan lebih menarik.
Baca Juga: Drama Korea Peraih Penghargaan Terbanyak Jadi Referensi Tontonan
Apakah anda menjadi salah satu penggemar Kim Eun Sook? Banyak karya yang ia ciptakan berasal dari pengalaman pribadi. Nah berikut ini deretan judulnya.
Inilah Drama Korea Karya Kim Eun Sook
Menulis naskah drama sejak tahun 2003 dan hingga kini. Seiring waktu dengan perjalanan waktu popularitasnya semakin meningkat.
Berbagai genre drama yang ia tulis sukses. Banyak yang berpendapat bahwa drama karangan Kim Eun Sook memiliki khas percintaan.
Ia memiliki tokoh utama pria yang ideal. Dengan ini tokoh perempuannya dapat ditaklukkan dan juga menggunakan bahasa yang biasa masyarakat gunakan sehari-hari.
Baca Juga: Drama Korea Lee Da In Kembali Disorot Ketika Kabar Dating Berhembus
Maka skenario drama karyanya menjadi identik. Lebih terasa dekat dengan keseharian dan ringan ditonton. Berikut ini deretan judul dramanya.
South of The Sun: 2003
Drama Korea Karya Kim Eun Sook pertama adalah South of The Sun. Tayang dalam saluran televisi Korea Selatan, SBS berjumlah 16 episode.
Mengisahkan dua orang laki-laki dan tokoh perempuan. Mereka memiliki banyak cobaan hidup dan sedang berjuang untuk tetap bertahan.
Mereka akhirnya saling bertemu dan jatuh cinta. Mengangkat genre romantis dan juga menjadi karya pertamanya.
Lovers in Paris: 2004
Drama Korea Karya Kim Eun Sook kedua ini sempat menjadi perbincangan hangat masyarakat tanah air. Kisah romantis ini mengenai tokoh paman, ponakan dan asisten rumah tangganya.
Sempat memenangkan penghargaan Baeksang Arts Awards. Cerita ini memiliki beberapa adegan yang berada di Paris, saat sang tokoh belajar mendalami film seperti keinginan sang ayah.
Kisah ini cukup rumit dan menegangkan, karena terselip konflik keluarga. Namun para penontonnya menjadi tertarik untuk melihatnya.
Anda bisa menjadi salah satu saksi dari drama legendaris yang satu ini. Bahkan dalam beberapa web streaming masih bisa untuk mengakses drama ini.
Descendants of the Sun: 2016
Drama Korea Karya Kim Eun Sook yang menjadi gelombang antusias luar biasa. Menyuguhkan kisah romantis yang manis namun tidak biasa.
Kisah dalam drama ini memiliki dua tokoh yang berasal dari dua profesi bertolak belakang. Pemain drama ini adalah Song Jong Ki dan Song Hye Kyo.
Kisah percintaan mereka bahkan berlanjut dalam kehidupan nyata hingga menuju pelaminan. Saat menjadi seorang tentara sedangkan tokoh perempuan menjadi seorang dokter.
Mereka bertemu di kawasan perbatasan saat bertugas. Dengan misi rahasia dan mempertaruhkan nyawa.
Sang tentara yang mempertaruhkan nyawa untuk tugasnya sedangkan sang dokter yang bertugas menyelamatkan nyawa. Drama ini menjadi salah satu judul yang sukses dan eksis hingga kini.
Guardian The Lonely and Great God atau Goblin: 2016
Drama Korea Karya Kim Eun Sook yang satu ini juga tidak kalah seru dengan judul lainnya. Mengangkat genre fantasi romantis yang merupakan kisah tidak biasa.
Menjadi tokoh yang memiliki umur ribuan tahun. Jatuh cinta dengan anak sekolah yang merupakan kekasih di kehidupan lamanya.
Anda bisa memasukkannya dalam seretan tontonan wajib. Selain manis kisahnya juga cukup menghibur.
The King Eternal Monarch: 2020
Drama Korea Karya Kim Eun Sook paling terbaru ini tayang pertama kali pada tahun lalu. Merupakan judul drama yang sukses besar dan menjadi perhatian hingga kini.
Para pemainnya juga merupakan aktor dan aktris ternama Korea Selatan. Kisah fantasi romantis ini kabarnya menghabiskan dana yang tidak main-main.
Dunia paralel dalam drama ini memiliki pintu. Lalu seorang yang berasal dari kekaisaran Korea berusaha untuk menutupinya.
Seorang yang merupakan letnan dari Badan Kepolisian Nasional menjadi saksi hal ini. maka terjalinlah romansa yang melibatkan dua dunia.
Mereka memiliki dunia berbeda dengan perasaan cinta. Maka disinilah penonton dibuat menjadi ikut teraduk-aduk perasaannya.
Nah deretan judul drama tersebut merupakan sebagian dari karya penulis terkenal asal Korea ini. Drama Korea Karya Kim Eun Sook yang lainnya bisa anda tonton setelah rekomendasi dari kami. Selamat menonton! (R10/HR-Online)
Editor: Ndu