Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pangandaran, Jawa Barat bakal membuka lowongan 1.217 CPNS dan P3K (Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja).
Rencananya, Pemkab akan segera mengumumkan jadwal tahapan penerimaan CPNS dan P3K di Kabupaten Pangandaran.
Pemkab Pangandaran memiliki 1.217 kuota formasi CPNS dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).
“Pengumumannya nanti resmi oleh Pemerintah Daerah, lewat media massa atau surat edaran resmi,” ujar Asisten Daerah (Asda) III Kabupaten Pangandaran Suheryana, Kamis (20/5/2021).
Namun rencananya, pembukaan pendaftaran CPNS dan P3K di Pangandaran akan mulai pada 31 Mei 2021 sampai 21 Juni 2021. Proses seleksi dijadwalkan pada 1 Juni – 30 Juni 2021.
“Setelah proses seleksi, pengumuman hasilnya pada 30 Juni 2021 sampai 13 Juli 2021. Ada jeda waktu untuk masa sanggah pada 1 Juni sampai 11 Juli 2021 untuk peserta yang mengikuti tahapan,” katanya.
Selanjutnya, untuk seleksi tes CPNS dan P3K ada Seleksi Kompetensi Bidang yang akan diikuti peserta pada September sampai Oktober 2021.
“Setelah Seleksi Kompetensi Bidang, ada juga masa sanggah nanti pada November 2021,” katanya.
Apabila peserta lolos pada setiap tahapan pendaftaran CPNS dan P3K Kabupaten Pangandaran, maka akan mendapat NIK. NIK tersebut akan diberikan pada Desember 2021.
“Karena itu, bagi yang berminat untuk mendaftar, maka segera siapkan syarat administrasi dan giat mengikuti bimbingan agar hasilnya nanti bisa maksimal,” pungkasnya. (Ceng2/R7/HR-Online)