Jumat, April 4, 2025
BerandaBerita TerbaruKhasiat Tanaman Putri Malu, Ampuh untuk Mengatasi Insomnia

Khasiat Tanaman Putri Malu, Ampuh untuk Mengatasi Insomnia

Khasiat tanaman putri malu mungkin belum banyak diketahui orang. Sejauh ini, tanaman yang sudah dibudidayakan dan bermanfaat sebagai obat herbal jumlahnya mencapai 940 jenis, salah satunya putri malu.

Selain Brazil, Indonesia menjadi salah satu negara dengan iklim tropis yang memiliki keanekaragaman hayati paling besar kedua di dunia.

Indonesia sendiri memiliki spesies tanaman sekitar 25.000 hingga 30.000 yang 80 persennya dari tanaman yang ada di dunia. Termasuk tanaman putri malu.

Tanaman suku Mimosaceae itu tumbuh liar, baik di lapangan, pinggir jalan, atau tempat terbuka lain yang terpapar cahaya matahari. Putri malu sudah sejak dulu terkenal kaya akan manfaatnya untuk menjaga tubuh agar tetap sehat.

Baca Juga : Obat Insomnia Alami dari Bahan Makanan

Khasiat tanaman putri malu ini salah satunya ampuh untuk mengatasi masalah insomnia. Hal itu karena tanaman tersebut memiliki kandungan senyawa seperti flavonoid yang berkhasiat sebagai obat. Bahkan, semua bagian yang ada pada tanaman tersebut juga bisa bermanfaat sebagai obat herbal.

Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini khasiat dan manfaat yang bisa anda dapatkan dari tanaman putri malu.

Ketahui Khasiat Tanaman Putri Malu untuk Kesehatan

Sebagai Obat Herbal

Ekstrak herbal dari daun tanaman putri malu ini memiliki khasiat sebagai diuretik, ekspektoran, antitusif, antiinflamasi, dan antipiretik.

Dalam dunia pengobatan herbal, putri malu juga memiliki manfaat untuk terapi antitoksin, antidiabetes, antioksidan, antihepatotoksik, serta penyembuh luka.

Senyawa kimia yang terkandung dalam tanaman ini antara lain tanin, mimosin, sterol, dan terpenoid atau flavonoid.

Baca Juga : Penyebab Penyakit Insomnia, Jenis, Gejala dan Cara Mengatasinya

Ampuh Atasi Insomnia

Tidak hanya ampuh untuk menyembuhkan luka, tumbuhan liar ini rupanya terkenal juga sebagai obat yang ampuh untuk mengatasi insomnia.

Khasiat tersebut berkat adanya kandungan melatonin dan oksigen dalam putri malu yang dapat memberikan efek penenang atau sedatif. Hal ini sangat baik bagi penderita insomnia.

Cara Memperoleh Khasiat Putri Malu

Setelah tahu khasiat tanaman putri malu sebagai obat herbal, anda juga harus mengetahui cara untuk memperoleh manfaatnya tersebut. Lalu, bagaimana cara memperolehnya? Berikut ini penjelasannya.

Karena tumbuhnya liar pada semak-semak, sehingga tanaman putri malu ini cukup sulit kita temukan. Jika anda sudah menemukan tumbuhan tersebut, ambil bagian daunnya. Tapi harus hati-hati, jangan sampai kandungan oksigen yang ada dalam putri malu berkurang.

Baca Juga : Khasiat Daun Kersen untuk Kesehatan, Bisa Jadi Obat Asam Urat

Kemudian, keringkan daun putri malu. Jika sudah kering, kemudian rebus selama dua jam sampai warna air rebusannya berubah menjadi kecoklatan.

Agar hasilnya lebih efektif, anda bisa menambahkan bahan alami lain seperti jahe, ginseng, hingga madu. Selanjutnya, tunggu air dari rebusan putri malu berkurang sampai setengahnya. Baru setelah itu saring dan tiriskan.

Berdasarkan penelitian terhadap reaksi dalam beberapa pengujian, takaran konsumsi obat herbal dari daun tanaman putri malu ini sebaiknya 1 sampai 2 sendok makan, atau satu jam sebelum tidur setiap harinya.

Ramuan herbal daun putri akan menunjukkan reaksi setelah 10 atau 15 menit setelah anda konsumsi. Atau maksimalnya 1 jam anda sudah bisa tidur dengan nyaman.

Itulah khasiat tanaman putri malu untuk kesehatan yang bisa anda dapatkan. Terutama bagi anda yang memiliki masalah insomnia. (R3/HR-Online)

Naik Sepeda

Pemudik Asal Kuningan Pilih Naik Sepeda ke Bandung saat Arus Balik Lebaran

harapanrakyat.com,- Di tengah lonjakan kendaraan yang menghiasi arus mudik lebaran, Nurdin Yusuf (31), seorang pria asal Kuningan Jawa Barat, memilih jalur yang berbeda. Ia...
Aset Pemkab

Warga Bersihkan Aset Pemkab Ciamis yang Terlantar di Cipaku, Begini Respons BPKD

harapanrakyat.com,- Pemkab Ciamis melalui BPKD mengapresiasi inisiatif warga yang membersihkan aset pemerintah di Desa Bangbayang, Kecamatan Cipaku. Apalagi sebelumnya lokasi tersebut banyak rumput liarnya.  Kabid...
Kisah Polisi Jujur di Garut, Kembalikan Dompet Berisi Uang Rp 5 Juta Milik Pemudik

Kisah Polisi Jujur di Garut, Kembalikan Dompet Berisi Uang Rp 5 Juta Milik Pemudik

harapanrakyat.com,- Sikap jujur Ipda Hadiansyah, salah seorang perwira polisi dari Polres Garut, Jawa Barat, patut diapresiasi. Pasalnya, Hadiansyah mengembalikan uang pemudik yang hilang di...
Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

harapanrakyat.com,- Atap ruang kelas Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Desa Sukanagara, Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk pada Kamis (3/4/2025) sekitar  pukul 17.45 WIB....
Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang

Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang, 22 Rumah Terdampak

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang, Jawa Barat, pada Kamis (3/4/2025) petang kemarin, memicu terjadinya banjir lumpur. Bencana alam tersebut melanda pemukiman warga...
Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran

Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran, Ini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Tim SAR akhirnya menemukan wisatawan asal Kabupaten Garut yang hilang terseret arus Pantai Pangandaran, Jawa Barat, Jumat (4/4/2025). Setelah dilakukan pencarian dalam kurun...