Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TasikmalayaAnjing Bermasker di Tasikmalaya Bersama 'Kuntilanak dan Pocong' Dukung Larangan Mudik

Anjing Bermasker di Tasikmalaya Bersama ‘Kuntilanak dan Pocong’ Dukung Larangan Mudik

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Anjing bermasker di Tasikmalaya yang sempat viral di media sosial beberapa waktu lalu melakukan aksi dukungan larangan mudik.

Ia bersama pelatih dan rekannya menggunakan kostum pocong dan kuntilanak di jalan simpang lima Kota Tasikmalaya untuk mengingatkan pengguna jalan mematuhi aturan pemerintah.

Hal itu bukan tanpa alasan, akan tetapi untuk mencegah penyebaran covid-19 ke daerah tujuan pemudik.

Ariel, pemilik anjing, mengatakan, aksi peduli larangan mudik tersebut sebagai bentuk keprihatinan pihaknya kepada masyarakat yang masih tetap mudik meski sudah ada larangan dari pemerintah.

baca juga: Belum Bayar THR Karyawan, Wagub Jabar Sidak Pabrik Garmen di Tasikmalaya

Pocong dan kuntilanak, kata Ariel, sebagai simbol yang menakutkan. Hal ini seperti halnya covid-19 yang terus mengintai masyarakat.

“Bila melihat itu tentu kita akan sadar dan tidak pulang kampung demi meminimalisir penyebaran virus corona. Apalagi di Indonesia masih cukup tinggi,” katanya, Minggu (2/5/2021) lalu.

Ia menambahkan, anjing bermasker miliknya juga seharusnya menjadi contoh agar masyarakat selalu mematuhi protokol kesehatan setiap keluar dari rumah.

Dengan aksi ini, ia berharap adanya kesadaran bersama untuk saling menjaga satu sama lain dari ancaman virus corona. Jangan sampai terjadi badai covid-19 setelah lebaran nanti.

“Tentu semua ingin pandemi ini berakhir, tapi semuanya harus kompak antara pemerintah dan masyarakatnya. Kalau hanya pemerintah saja tentu saja akan repot. Jadi kita juga harus patuh dengan anjuran pemerintah,” pungkasnya. (Apip/R6/HR-Online)

efisiensi belanja

Terkait Inpres Efisiensi, Pemkot Cimahi Pangkas Sejumlah Pos Anggaran Belanja

harapanrakyat.com - Pemkot Cimahi, Jawa Barat, siap menjalankan  instruksi Presiden Prabowo Subianto Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja. Saat ini, Pemkot Cimahi telah...
Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne pindah agama jadi perbincangan hangat baru-baru ini. Ya, Putri Anne akhir-akhir ini memang menuai kontroversi. Apapun yang artis Indonesia ini lakukan...
Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis, Jawa Barat, gencar meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), salah satunya dari sektor pajak. Seperti kerja sama dengan Kelurahan...
PSSI Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games

Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games, PSSI: Masih Pertimbangan

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengaku masih belum melakukan persiapan menyambut SEA Games 2025. Termasuk perihal penentuan siapa yang menjadi pelatih timnas Indonesia...
Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino harus absen saat pertandingan Persib Bandung vs Bali United pada Jumat (18/4/2025) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Tentunya dengan absennya...
Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan Ciamis, Jawa Barat, menyebut kebutuhan guru ASN yang masuk rekomendasi Menpan RB sebanyak 8.541 orang, sedangkan yang ada hanya 6.145 orang....