Pramuka SMA Negeri 2 Ciamis, saat menggelar upacara pramuka. Photo : Eli Suherli/ HR
Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Ciamis, Jawa Barat, mendapat projek dari Kwartir Daerah (Kwarda) Pramuka Jawa Barat untuk membuat video tatacara pelaksanaan upacara pramuka yang baik dan benar. Video tersebut, rencananya akan disebar ke seluruh SMA/ SMK se Jawa Barat.
Pembina Pramuka SMAN 2 Ciamis, Purnama S,Pd, Sabtu (25/1/2014), mengaku, projek pembuatan video tersebut merupakan kehormatan bagi sekolahnya. Apalagi sampai menjadi percontohan bagi sekolah lain di Jawa Barat.
“Jelas ini menjadi kebanggan tersendiri bagi kami,” ungkapnya.
Purnama menuturkan, selama ini pelaksanaan tatacara upacara pramuka banyak sekali versinya. Akan tetapi, melalui program ini, pelaksanan tata upacara pramuka di Jawa Barat bisa menjadi serasi.
Keserasian dalam pelaksanaan upacara pramuka, memang sangat diperlukan. Sebab, kata Purnama, pelaksanaan upacara pramuka ini lebih pada menekankan kedisiplinan tinggi para pesertanya.
Pembina pramuka lainnya, Ikon S.Pd, mengaku, meski pembuatan video ini cukup memakan waktu. Namun dengan keseriusan para siswa dalam melaksanakan upacara pramuka, pembuatan video itu berjalan lancar.
“Kesulitannya, saat harus dishooting ulang. Mungkin karena grogi, sehingga ada beberapa pelaksanaan yang salah. Seperti saat laporan kepada pembina upacara, dan pelaksanaan pengibaran bendera merah putih,” ungkapnya.
Kepala SMAN 2 ciamis, Drs. H. Edang Rahmat, mengaku bangga, karena sekolahnya dijadikan pusat percontohan pelaksanaan upacara pramuka untuk semua SMA/ SMK di Jawa Barat.
“Kegiatan dan program ini membawa dampak yang baik bagi sekolah. Selain menjadi pusat percontohan pelaksanaan upacar pramuka, tentunya membawa nama baik sekolah khususnya di Jawa Barat,” jelasnya.
Endang berharap, melalui program yang diluncurkan oleh Kwartir Daerah Pramuka (Kwarda) Jawa Barat, nantinya membawa hasil yang baik bagi dunia pramuka di Jawa Barat. (es/Koran-HR)