Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Camat Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, bersama pemerintah desa, melakukan pengecekan persiapan PTM atau pembelajaran tatap muka, Rabu (21/4/2021).
Pemantauan dan pengecekan menjelang perlaksanaan PTM tersebut dilakukan di SD Negeri 1 Ciakar.
Camat Cipaku, Bambang Muhammad,mengatakan, berdasarkan hasil pantauan dan cek kesiapan PTM, untuk kesiapan fasilitas di dalam maupun luar ruangan sudah cukup memadai.
“Sekolah di berbagai tingkatan yang berada di Kecamatan Cipaku, sudah sesuai dengan protokol kesehatan,” katanya kepada HR Online, Rabu (21/4/2021).
Sehingga, lanjutnya, semua sekolah telah memenuhi daftar periksa. Seperti ketersediaan hand sanitasi, toilet bersih dan layak pakai dengan air mengalir, serta adanya disinfektan, dan kesiapan menerapkan 5 M.
“Mudah-mudahan saja proses belajar mengajar melalui tatap muka aman selalu. Sehingga, anak-anak bisa kembali normal melaksanakan pembelajaran seperti sedia kala, atau sebelum adanya Covid-19,” harapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Ciakar, Kamil Hasan mengungkapkan, bahwa SD Negeri 1 Ciakar sudah siap melaksanakan belajar tapa muka. Hal tersebut berdasarkan hasil pantauan dan pengecekan persiapan PTM.
“Berbagai persiapan sudah siap, seperti tempat mencuci tangan, thermogun dan guru-gurunya sudah melakukan vaksinasi,” ujarnya.
Bahkan, sambungnya, sebelumnya pihak sekolah telah melakukan penyemprotan disinfektan ke seluruh ruangan kelas, ruang guru berikut halaman sekolah.
Menurutnya, hal tersebut agar untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi murid dan juga para guru saat menjalani PTM.
“Pada intinya, SDN 1 Ciakar telah siap melaksanakan anjuran pemerintah, dalam melaksanakan protokol kesehatan,” pungkasnya. (Edji/R5/HR-Online)
Editor : Adi Karyanto