Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranNasi Lemang Kuliner Favorit Warga Langkaplancar Pangandaran

Nasi Lemang Kuliner Favorit Warga Langkaplancar Pangandaran

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Nasi lemang masih menjadi kuliner favorit warga Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

Meski saat ini sudah masuk zaman modern, namun warga disana masih mempertahankan kearifan lokal memasak nasi lemang.

Nasi lemang sendiri merupakan salah satu masakan khas nusantara yang keberadaannya masih dipertahankan.

Meski segala jenis peralatan memasak sudah tersedia, namun masyarakat yang berada di perkampungan wilayah Kecamatan Langkaplancar, tetap masih hobi memasak nasi lemang.

Salah seorang warga Langkaplancar Tatang mengatakan, zaman dulu peralatan masak belum ada dan canggih seperti sekarang ini.

Sehingga masyarakat dulu kerap memasak nasi dengan memanfaatkan sumber daya alam yang tersedia di hutan yaitu dengan menggunakan ruas bambu.

“Nasi lemang ini dimasak dengan menggunakan bambu,” ujar Tatang Kamis (15/4/2021).

Baca Juga: Cerita Warga Langkaplancar Pangandaran, Sewa Radio untuk Hajatan

Tatang bercerita, masyarakat zaman dulu kerap bersembunyi di hutan untuk menghindari penjajah.

Mereka membawa perbekalan berupa beras dan rempah-rempah untuk makan dan bertahan hidup selama dalam persembunyian.

“Salah satu masakan yang kerap mereka masak yakni nasi lemang,” kata Tatang di Langkaplancar.

Lanjutnya, untuk membuat satu nasi lemang cukup mudah.

Kita hanya cukup menyediakan seruas bambu dan dua helai daun marasi untuk membungkus beras yang akan dimasukan kedalam bambu.

Campurkan bumbu sesuai selera, masukan air secukupnya, kemudian ruas bambu itu dibakar dalam posisi berdiri sampai nasi benar-benar matang.

“Biar hasilnya lebih kenyal, ketika nasi sudah matang sebaiknya bambu yang berisi nasi itu posisinya dibalik, biar kadar air dalam nasinya berkurang, setelah itu lemeng siap untuk disajikan,” ungkapnya.

Meski pada dasarnya nasi liwet, karena sama-sama dimasak dengan cara dibakar, namun nasi lemang rasanya lebih nikmat, aroma yang keluar dari wanginya daun marasi akan menambah rasa nikmat ketika dimakan.

“Nasi lemang akan terasa lebih nikmat jika dimakan dalam keadaan masih hangat, masyarakat Langkaplancar masih banyak yang memasaknya,” pungkasnya. (Enceng/R8/HR Online)

Editor: Jujang

Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berjanji segera membantu keluhan warga Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari,...
Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

harapanrakyat.com,- Di tengah isu terkait naiknya harga kedelai impor, para pengusaha tahu di Sentra Tahu Sari Bumi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tetap bisa bernapas...
Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

harapanrakyat.com,- Jasad perempuan yang ada di dalam kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan/Kecamatan  Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat ini telah menjalani autopsi di...
Kepala Unit BRI Banjarsari Ciamis

Kepala Desa Keluhkan Buruknya Pelayanan Kepala BRI Banjarsari Ciamis 

harapanrakyat.com,- Kepala Desa Banjarsari, Ropik Hikmayana mengeluhkan buruknya pelayanan Kepala BRI Unit Banjarsari, Kecamatan Banjasari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Menurutnya, Kepala Unit BRI Banjarsari...
Identitas korban dokter cabul di Garut

Polisi Minta Konten Kreator Tak Sebar Identitas Korban Dokter Cabul di Garut

haraparakyat.com,- Banyak konten kreator yang aktif membagikan informasi kasus dugaan pelecehan seksual oleh oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat. Jajaran Polda Jabar pun...
RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...