Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisTradisi ‘Samida’ Potensi Wisata Budaya di Panjalu Ciamis

Tradisi ‘Samida’ Potensi Wisata Budaya di Panjalu Ciamis

Photo : Ilustrasi/ Net

Panjalu, (harapanrakyat.com),-

Pemerintah Desa Panjalu, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menggelar acara Sami Dahar (Samida) di bilangan Nusagede Panjalu, belum lama ini. Acara tersebut diselenggarakan sebelum rangkaian upacara adat sakral nyangku digelar.

Ketua Panitia acara, Dulah Abdulah, mengatakan, Samida merupakan salah satu budaya yang dimiliki masyarakat Panjalu jaman dahulu kala. Sami Dahar atau makan bersama ini juga sebagai dakwah dan wujud kehidupan sosial sesama masyarakat.

Menurut Dulah, siapapun yang datang pada acara itu dipersilahkan untuk ikut makan bersama. Acara itu kali pertama dilaksanakan oleh Pemdes Panjalu, dalam rangka melestarikan nilai-nilai budaya.

Ketua Yayasan Borosngora Panjalu, Rd. H. Edi Hernawan, menambahkan, kebudayaan lama yang ada di Panjalu harus dilestarikan. Dia tidak ingin, kebudayaan yang sudah ada malah ditiadakan.

Sebab, kata Edi, kebudayaan nasional pun merupakan kumpulan dari kebudayaan daerah itu sendiri. Menurut dia, kebudayaan merupakan kekuatan suatu bangsa yang harus dilestarikan, sehingga bangsa akan mudah dikenali lewat budayanya.

Warga Dusun Cukangpundung, Panjalu, yang enggan dikorankan, mengaku acara Samida yang dipelopori Pemdes Panjalu, dapat menumbuhkan semangat kebersamaan semua kalangan warga.

“Siapapun dan apapun jabatannya, bisa duduk dan makan bersama, tanpa ada pengecualian,” katanya.

Di tempat terpisah, Miming Mujamil, S.Pd.MM, melalui telepon genggamnya, mengatakan, Samida merupakan tradisi dan budaya masyarakat Panjalu pada jaman dahulu. Pada waktu itu, Abah Anom diistrenan oleh Abah Sepuh.

Menurut dia, tradisi tersebut harus dilestarikan, sehingga kebudayaan maupun tradisi yang ada di Panjalu terus berkembang.

“Ini merupakan aset yang sangat penting. Sebagai generasi penerus kebudayaan, harus belajar mencintai kebudayaan maupun tradisi, sehingga tetap tumbuh dan ada di tengah-tengah masyarakat.

Miming menambahkan, meski tidak ada pada rangkaian acara upacara adat sakral nyangku, kegiatan samida merupakan potensi yang harus terus digali dan dikembangkan. (Dji/R4/HR-Online)

Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...