Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita TerbaruMobil Penggerak Roda Depan Sistem FWD Lengkap dengan Contohnya

Mobil Penggerak Roda Depan Sistem FWD Lengkap dengan Contohnya

Mobil penggerak roda depan FWD pada kendaraan modern sudah banyak kita jumpai. Mengetahui sistem penggerak kendaraan menjadi hal yang penting diperhatikan. Tidak hanya RWD (sistem penggerak roda belakang) saja, namun sistem FWD justru lebih populer saat ini.

Apalagi banyak pengaplikasiannya pada kendaraan modern saat ini. Untuk lebih jelasnya kami akan sampaikan apa itu sistem FWD, kelebihan dan kekurangan menggunakan jenis mobil yang satu ini.

Mobil Penggerak Roda Depan FWD dan Contohnya

Front Wheel Drive (FWD) adalah penggerak roda depan. FWD adalah sistem penggerak kendaraan yang menggunakan roda depan sebagai penggerak utama. Sistem ini menggunakan transmisi yang menyalurkan tenaga mesin ke roda depan melalui poros penggerak.

Baca Juga: Penyebab Velg Depan Mobil Panas, Ketahui dan Segera Atasi

Sistem ini sudah ada sejak tahun 1930-an dan yang pertama yaitu mobil Citroen Traction Avant. Kendaraan ini sukses dan mulai terkenal pada tahun 1934.

Setelah itu, sistem FWD semakin populer dan pengaplikasiannya pada beberapa jenis kendaraan, khususnya mobil kompak dan perkotaan. Karena berbagai alasan sistem FWD semakin populer hingga saat ini. Berikut ini ada beberapa informasi tentang kelebihan dan kekurangannya.

Kelebihan dan Kekurangan Sistem FWD

Mobil penggerak roda depan menawarkan berbagai kelebihan. FWD memiliki komponen yang lebih sedikit daripada RWD. Tanpa adanya poros penggerak belakang, bobot keseluruhan mobil menjadi lebih ringan.

Sehingga tenaga mesin tersalurkan lebih optimal dan konsumsi bahan bakar irit. Selain itu, bobot mesin yang ada di depan mobil memberikan gaya tekan ekstra pada ban depan. Sehingga meningkatkan traksi saat melaju di jalanan datar atau licin seperti kondisi hujan.

Tata letak mesin melintang pada FWD memungkinkan ruang mesin lebih kompak, sehingga ruang kabin penumpang menjadi lebih lega.

Sedangkan ada juga kekurangan sistem FWD, bobot di depan mobil membuat ban belakang kehilangan traksi saat menanjak atau melewati medan berpasir dan berlumpur. Saat menikung dengan kecepatan tinggi, roda depan FWD yang bertugas sebagai penggerak dan pengendali rawan kehilangan traksi.

Sistem Penggerak Roda Belakang (RWD)

Setelah memahami mobil penggerak roda depan, ketahui juga mengenai RWD. RWD adalah sistem kendaraan yang menggunakan ban belakang sebagai penggerak utama.

Baca Juga: Penyebab Setir Mobil Oblak dan Solusi Mengatasinya

Pada sistem RWD, mesin terletak di bagian depan kendaraan dan poros terletak di belakang kendaraan. Poros ini menghubungkan transmisi ke roda belakang.

Kelebihan dan Kekurangan RWD

Meski tidak sepopuler sistem FWD ada juga keunggulan yang ada pada RWD. Memiliki daya traksi yang lebih baik daripada sistem FWD saat melintasi medan yang licin. Hal ini karena roda belakang hanya memiliki satu tugas, yaitu menggerakkan kendaraan, sehingga lebih mudah untuk mendapatkan traksi.

Sistem RWD memiliki handling yang lebih baik saat menikung dengan kecepatan tinggi.  Sedangkan stabilitas yang lebih baik saat melewati tikungan tajam. Karena roda belakang memiliki lebih banyak traksi, sehingga mobil tidak mudah tergelincir.

Sedangkan kekurangannya yaitu memiliki efisiensi bahan bakar yang lebih rendah dibandingkan sistem FWD. Karena mesin lebih jauh dari roda penggerak, sehingga tenaga mesin perlu disalurkan melalui poros panjang.

Biaya produksi yang lebih tinggi karena membutuhkan komponen tambahan, seperti poros belakang dan as kopling. Sistem RWD lebih sulit untuk diparkir karena roda belakang tidak memiliki kemudi, sehingga kendaraan cenderung lurus saat diparkir.

RWD banyak digunakan pada mobil-mobil sport dan kendaraan performa tinggi karena memiliki keunggulan dalam hal daya traksi, handling, dan stabilitas. Sistem ini juga banyak digunakan pada mobil-mobil off-road karena memiliki daya traksi yang lebih baik saat melintasi medan berat.

Contoh Mobil Penggerak Roda Depan

Ada beberapa contoh mobil yang menggunakan sistem FWD. Misalnya saja Honda Brilio, merupakan kendaraan MPV dengan body sporty dan elegan. Dapur pacu kendaraan yaitu mengusung mesin 1,5 liter i-VTEC. Sehingga mampu menghasilkan performa bertenaga dan hemat bahan bakar. 

Baca Juga: Penyebab RPM Mobil Naik Turun, Tanda Ketidakstabilan pada Mesin

Untuk contoh yang kedua yaitu Suzuki Ertiga dengan tampilan body stylish tidak kalah dengan kendaraan baru pada umumnya.

Mobil sistem penggerak roda depan dan belakang memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing. Sehingga para pengguna dapat memilih mobil dengan spesifikasi yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. (R10/HR-Online)

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...