Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),– Petugas kesehatan dari Puskesmas Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dibantu Polisi dan TNI sempat kewalahan saat akan melakukan test swab terhadap seorang pemuda ODGJ (Orang Dalam Gangguan Jiwa) yang diketahui sering ngamuk dan meresahkan warga.
Meski sempat melawan, petugas akhirnya berhasil melakukan test swab terhadap pemuda ODGJ tersebut asal Desa Neglasari, Kecamatan Pamarican.
Kepala UPTD Puskesmas Pamarican, Tata Sudinta mengatakan, pelaksanaan swab untuk memenuhi syarat agar pemuda ODGJ tersebut bisa dirujuk ke RSJ Marzoeki Mahdi Bogor.
“Karena kondisinya kian meresahkan, maka kami bersama keluarga sepakat untuk merujuk dia untuk diobati di RSJ. Nah salah satu syarat rujukan itu harus terlebih dulu dilakukan swab. Alhamdulillah hasilnya negatif dan nanti malam kami akan langsung membawanya,” katanya.
Sumber informasi di lapangan, pemuda ODGJ tersebut diketahui sering ngamuk dan meresahkan warga. Bahkan, keluarganya pun tak sanggup untuk membujuknya ketika sedang ngamuk. Alhasil, keluarga pun terpaksa harus mengurungnya di dalam kamar dengan pintu dan jendela tertutup jeruji besi. (Suherman/R7/HR-Online)
Editor: Ndu